Suara.com - Saat ini, Pevita Pearce dan kekasihnya, Arsyah Rasyid, sedang menghabiskan waktu bersama di Bali. Berdasarkan unggahan Instagram Story mereka, keduanya tampak bahagia menikmati waktu di sana.
Namun, Sabtu (11/9/2021) siang ini, Pevita dibuat kesal karena sang kekasih menertawakannya ketika dirinya celaka, yakni tanpa sengaja menginjak kotoran sapi di jalan.
Bahkan, Arsyah Rasyid seolah-olah memuji sapi karena telah mengerjai kekasihnya.
"Dan kenapa tadi lucu banget? Karena tadi pas ngeliat poop sapinya, Pevita tuh kayak, 'Kamu ngapain sih poop di sini? Ih bau, kamu kenapa kentut? Terus lima detik setelah itu dia nginjek poop sapinya'," tutur lelaki yang pernah berpacaran dengan Maudy Ayunda itu, sambil terkekeh dan mengacungkan jempol ke sapi.
Ketika Pevita sudah selesai membersihkan kotoran di kakinya dan masuk ke dalam mobil, gadis 28 tahun ini mulai ngambek.
"Ada yang jahat, aku celaka malah diketawain. Malah dibikin konten," adu Pevita kepada pengikut Instagram-nya, sembari menunjuk-nujuk sang kekasih.
Tidak tampak bersalah, Arsyah justru menggoda Pevita dengan menggerak-gerakan tangan.
Tidak terima, Pevita mengatakan, "Kita tunggu, pasti ada momen kamu kualat."
Pada Instagram Story selanjutnya, Pevita memperlihatkan kekasihnya yang sedang menonton video di ponselnya.
Baca Juga: Makin Romantis, Begini Interaksi Pevita Pearce dan Arsyah Rasyid yang Bikin Gemas!
"Masih senyum aja, ngetawain," imbuhnya, yang disambut tawa oleh Arsyah Rasyid.
Tidak sampai di situ, Pevita pun masih membahasnya ketika mereka sudah sampai di sebuah tempat makan, "Di balik masker itu lagi ketawa-ketawa, tuh, ngeliatin video tadi, 'Hahaha kena poop, kena poop'."
Tidak tega, Arsyah Rasyid pun mencoba menenangkan sang kekasih dengan mengusap-usap kepala Pevita.
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Hasil PSM vs Bali United: Rekor Gol Tercepat Mustafic Warnai Kemenangan Serdadu Tridatu di Parepare
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Matcha Kemasan Infus Viral, Menarik tapi Picu Dilema Etik Keamanan Pangan
-
Dorong Ekonomi Daerah, Pusat Bisnis Baru di Bali Fokus Kembangkan Kopi dan Cokelat Premium
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings