Suara.com - Sejak menikah pada 9 Januari 2021, Felicya Angelista dan Caesar Hito telah menempati rumah mereka. Felicya Angelista juga telah memperlihatkan salah satu sudut di rumahnya, yaitu kamar. Potret kamar Felicya Angelista mampu curi perhatian karena terbilang unik.
Felicya Angelista dan Caesar Hito kini tengah menunggu kelahiran anak pertama mereka ke dunia. Melalui kanal YouTube, Felicya Angelista memamerkan penampakan kamarnya yang minimalis dan tampak bergaya Korea.
Salah satu sudut kamarnya juga terbilang unik, lho. Penasaran seperti apa? Yuk, intip potret kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito berikut ini biar gak penasaran lagi.
1. Pintu Kamar
Kamar Felicya Angelista dan Caesar Hito ini terletak di lantai atas rumah barunya. Bahkan Feli mengaku bahwa dirinya perlu menaiki 40 anak tangga untuk menuju kamar. Dari depan, kamar wanita yang akrab disapa Feli ini sudah tampak mengusung konsep minimalis.
Pintu kamar Felicya Angelista itu berwarna putih dan dilengkapi dengan kunci pintu yang sangat canggih. Felicya Angelista perlu menggunakan sidik jarinya untuk membuka pintu kamarnya itu.
2. Foto Prewedding
Pemandangan pertama yang disuguhkan di kamar milik Felicya Angelista dan Caesar Hito, yakni pemandangan foto prewedding besar yang dipajang di dinding kamarnya.
Foto prewedding mereka berdua yang berukuran besar itu sengaja di pasang di balik pintu. Jadi, saat membuka pintu kamar, foto itu langsung terlihat jelas. Felicya memang sangat senang memajang foto-foto di rumahnya. Di tangga rumahnya pun Felicya juga memajang foto-fotonya bersama Hito.
Baca Juga: 6 Potret Rumah Felicya Angelista dan Caesar Hito, Modern Berlantai Empat
3. Tempat Tidur
Bentuk kamar Felicya Angelista ini juga terbilang cukup unik, lho. Pasalnya, setelah membuka pintu kamar dengan pemandangan foto prewedding berukuran besar, Feli perlu melewati lorong pendek yang menghubungkannya dengan tempat tidur.
Itulah potret tempat tidur Felicya Angelista dan Caesar Hito. Tembok di dalam kamar Felicya Angelista dominan berwarna putih dan terlihat minimalis. Kamarnya juga tampak bergaya Korea dengan pencahayaan yang cukup hangat. Di sisi kanan kiri tempat tidur terdapat nakas dan ada lampu gantung panjang di atasnya. Felicya Angelista memilih gorden tipe roll blinds untuk jendela kamarnya.
4. Televisi dan Kulkas
Di kamar milik Felicya Angelista itu juga terdapat LCD TV berlayar lebar. Televisi itu terletak di atas buffet di depan kasurnya.
Di dalam buffet untuk menaruh televisi itu juga tampak sebuah kulkas mini berwarna putih. Menarik banget kan?
Berita Terkait
-
Sempat Bikin Felicya Angelista Kesal, Caesar Hito Bongkar Jurus Jitu Luluhkan Istri
-
Angka 17 Bawa Berkah, Intip Rahasia Harmonis Caesar Hito dan Felicya Angelista
-
Terungkap Tanggal Keramat Caesar Hito dan Felicya Angelista, Sempat 'Kendor' Usai Menikah
-
Caesar Hito Keceplosan Sebut Nama Aktor Top Ini Bakal Gabung Cinta Sedalam Rindu
-
6 Artis dan Bisnis Sampingannya, Nggak Kalah dari Pebisnis Profesional!
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Iko Uwais Bergabung di Film Road House 2, Main BarengJake Gyllenhaal danHidetoshi Nishijima
-
Film Hollywood di Netflix November 2025, Horor Klasik Sampai Komedi Nostalgia
-
Produseri Film 'Timur', Nagita Slavina Temukan Kesamaan Sensasi Genre Action dan Horor
-
Nagita Slavina Beberkan Alasan Produseri Film Laga Iko Uwais 'Timur'
-
Sosok Ketiga Lintrik: Teror Berbalut Misteri Pelet, Tayang di Bioskop Mulai Hari Ini
-
Sinopsis LOVE.exe, Drama Komedi Romantis Baru Kim Yo Han dan Hwang Bo Reum Byeol di Viu
-
Profil Fatima Bosch, Miss Meksiko 2025 yang Walk Out Usai Dihina 'Bodoh'
-
Ada Adegan Sentuhan dengan Senior, Norma Cinta Salut dengan Totalitas Pemain Danyang Wingit
-
4 Film Ariel Noah Sebelum Jadi Dilan 1997, Ada yang Laku Keras!
-
Bukan Cuma Modal Tampang, Ini Sederet Kemiripan Ariel NOAH dan Dilan yang Bikin Pidi Baiq Kepincut