Suara.com - Pandemi Covid-19 telah menyengsarakan banyak orang dan membuat banyak orang kehilangan pekerjaan. Namun di balik semua, selalu ada sisi positif yang bisa diambil.
Salah satu hal positif yang muncul di tengah kondisi sulit ini adalah tumbuhnya perasaan simpati dan empati terhadap sesama. Hal itu juga yang rupanya dirasakan bintang sinetron, model, dan selebgram Hana Hanifah.
Suatu ketika, Hana Hanifa memberi ketupat sayur di kawasan Bogor, Jawa Barat. Perempuan 26 tahun ini pun sempat sedih karena melihat dagangan si penjual ketupat sayur masih banyak, padahal hari telah menjelang malam.
"Lantas aku borong semua dagangannya. Melihat kebahagiaan penjual ketupat sayur itu luar biasa rasanya. Perasaan bahagia yang nggak bisa diungkapkan," kata Hana Hanifah kepada wartawan di Jakarta, baru-baru ini.
Dari situ, Hana Hanifah pun mempunyai ide lebih rajin membantu orang-orang yang mengalami kesulitan. Baru-baru ini misalnya, Hana membagi-bagikan 500 paket sembako di lingkungan tempat tinggalnya di Bogor.
"Dari hati nuraniku aku tergugah banyak sekali orang-orang di sekitar, yang tinggal di dekat lingkunganku di Bogor dan di Jakarta yang mengalami kesulitan ekonomi. Ada yang usahanya bangkrut, bahkan ada yang untuk sekedar makan sehari hari saja kesulitan. Dari situ aku ingin melakukan sebuah aksi nyata untuk membantu sesama di tengah situasi sulit ini," ujar Hana Hanifah.
Hana Hanifah berharap, dengan aksinya ini bisa membantu banyak orang. Tidak itu saja, ia juga berharap apa yang dilakukannya, bisa menjadi motivasi buat orang lain yang memiliki rezeki lebih. Karena ia yakin, dengan semakin banyak orang yang tergerak, maka semakin banyak pula orang orang yang dapat terbantu.
"Untuk kedepannya, aku ingin terus konsisten melakukan kegiatan serupa, walaupun di masa pandemi ini pendapatan berkurang, bukan berarti kita tidak boleh untuk terus berbagi kan? Aku yakin rezeki itu sudah diatur, dan tidak akan habis dengan berbagi pada yang membutuhkan," tutur perempuan yang sempat digosipkan dekat dengan Kriss Hatta ini.
Selain masih aktif di dunia entertainmnet dan mengisi konten di sejumlah media sosial, Hana Hanifah juga kini tengah sibuk berbisnis. Hana tercatat memiliki bisnis di bidang kecantikan, dan tengah bersiap-siap melakukan launching klinik kecantikan miliknya.
Baca Juga: Tak Tahu Ada CCTV di Kamar, Dhena Devanka Pertanyakan Motif Jonathan Frizzy
Sementara di dunia hiburan, perempuan yang hobi dengan olahraga menembak ini tengah mempersiapkan sebuah lagu yang akan dirilis dalam waktu dekat.
"Insya Allah jika tidak ada halangan dalam waktu dekat aku juga berniat untuk membangun tempat ibadah, namun untuk tempatnya nanti aku infokan lagi ya," imbuh Hana Hanifah.
Tag
Berita Terkait
-
Jejak Karier Hana Hanifah Terseret Kasus Korupsi Perjalanan Dinas DPRD Riau
-
Hana Hanifah Apa Sudah Menikah? Sosoknya Kembali Disorot Usai Terseret Korupsi DPRD Riau
-
Kasus Prostitusi Hingga Korupsi, Ini Deretan Kontroversi Hana Hanifah!
-
Kronologi Kasus Korupsi yang Menyeret Hana Hanifah, Nikmati Uang Haram Rp 900 Juta
-
Rekam Jejak Hana Hanifah: Dulu Tersandung Prostitusi, Cerai Sebulan Nikah hingga Terjerat Korupsi DPRD Riau!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
Ciri-Ciri Pelaku Grooming Menurut Psikolog, Dikaitkan dengan Sosok Bobby di Memoar Broken Strings
-
Sindiran Telak Inayah Wahid ke Kiky Saputri di Acara Lapor Pak! Bikin Tak Berkutik
-
Aurelie Moeremans Jelaskan Status Liber Pernikahannya dengan Roby Tremonti
-
Bantah Teror Hesti Purwadinata, Roby Tremonti Siap Lapor Polisi Jika Tak Ada Klarifikasi
-
LMKN Salurkan Rp151,8 Miliar Royalti ke Musisi, Puluhan Miliar Rupiah Masih Tak Bertuan
-
Roby Tremonti Bicara Soal Surat Pembatalan Nikah dengan Aurelie Moeremans, Dipaksa Ngaku KDRT
-
Ratu Sofya Curhat Nangis-Nangis Jadi Tulang Punggung, Adik Pasang Badan Bela Orang Tua
-
Dituding Lakukan Kekerasan Seksual, Roby Tremonti Tantang Aurelie Moeremans Tunjukkan Bukti
-
Syok Baca 'Broken Strings' Aurelie Moeremans, Jessica Iskandar Ungkap Kisah Seram di Masa Lalu
-
Masih 16 Tahun, Adegan Ranjang Richelle Skornicki dengan Aliando di Pernikahan Dini Gen Z Dikecam