Suara.com - Fans Kpop kerap mencuri perhatian dengan memberikan berbagai kado unik untuk para idolanya. Mereka biasanya memberi kado, baik saat momen fansign maupun di momen ulang tahun para idolanya. Kado unik dari fans untuk idol Kpop juga tak lepas dari sorotan publik.
Demi idola yang mereka cintai, fans Kpop memang terkenal sangat setia dan rela untuk merogoh koceknya dalam-dalam. Mereka beramai-ramai mengumpulkan uang demi membahagiakan sang idola. Ada yang memberi hadiah berupa tanah, hutan, hingga ada yang memberi kado berupa serenteng inhaler.
Lantas, apa saja hadiah unik lainnya yang pernah diberikan fans untuk idol Kpop? Yuk, kepoin berbagai kado unik dari fans untuk idol Kpop berikut ini. Siap-siap melongo ya!
1. Tanah di Skotlandia untuk Sehun EXO
Sehun EXO menjadi salah satu idol Kpop yang kerap kali mendapatkan berbagai kado unik nan fantastis dari para penggemarnya. Penggemar maknae EXO ini selalu memberikan kado unik di momen ulang tahunnya.
Pada 2017 lalu, ketika Sehun genap berusia 24 tahun, para penggemarnya dari China memberikan kado berupa tanah di Skotlandia. Salah satu penggemar juga mengunggah foto sertifikat tanah yang dibeli atas nama Oh Sehun.
2. Hutan untuk IU
IU dikenal sebagai salah satu idol yang sangat loyal. Bukan hanya IU, para penggemarnya pun juga sangat loyal.
Idol cantik ini mendapatkan kado berupa hutan di Yeouido dari para penggemarnya saat ulang tahun IU yang ke-22. Kado berupa hutan tersebut bertajuk “IU Forest Project”. Ada 250 pohon yang ada di dalamnya.
Baca Juga: 5 Momen Amel Carla di Korea Selatan, Pakai Seragam Mirip Idol K-Pop
3. Adopsi Harimau Atas Nama V BTS
ARMY atau sebutan untuk fans BTS pernah mengadopsi seekor harimau atas nama Kim Tae Hyung (V BTS) di momen ulang tahun V BTS ke-23 tahun pada 2018 lalu.
Para ARMY mengadopsi harimau atas nama V BTS untuk didonasikan kepada WWF mengingat harimau menjadi salah satu spesies hewan yang hampir punah. Selain itu, harimau juga disebut sebagai hewan yang mirip V.
4. Menanam Hutan untuk G-Dragon
Pada 2014 lalu, para penggemar BIGBANG menanam hutan untuk merayakan ulang tahun G-Dragon ke-29.
Para penggemar BIGBANG menanam dua hutan untuk G-Dragon, satu hutan pohon jeruk di Pulau Jeju dan satu hutan di Seoul.
Berita Terkait
-
Asmara Gen Z Pecah Rekor! Gandeng Idol K-Pop XngHan, Sinetron Indonesia Go Internasional?
-
4 Ide Daily Outfit Simpel ala V BTS, Bikin Gaya Keren Maksimal!
-
Fashionable Tanpa Effort Ekstra, 4 Outfit Hits ala V BTS yang Wajib Dicoba
-
Sinopsis Kpop Demon Hunters, Idol Kpop Lawan Iblis Pengincar Jiwa Fans
-
Perjalanan Karier Dita Karang: Idol Kpop Asal Indonesia Umumkan Hengkang dari SECRET NUMBER
Terpopuler
- 6 HP RAM 8 GB Paling Murah dengan Spesifikasi Gaming, Mulai Rp1 Jutaan
- 5 Tablet Snapdragon Mulai Rp1 Jutaan, Cocok untuk Pekerja Kantoran
- 7 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki Terbaik Budget Pekerja yang Naik Kendaraan Umum
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
-
Minta Restu Merger, GoTo dan Grab Tawarkan 'Saham Emas' ke Danantara
Terkini
-
Detik-Detik Ariana Grande Diserang Penggemar saat Promo Film Wicked di Singapura
-
Bakal Dituntut Balik Reza Gladys Rp504 Miliar, Nikita Mirzani Tertawa di Penjara
-
Buka Peluang Damai, Erika Carlina Hanya Ingin DJ Panda Tulus Akui Kesalahan
-
Profil Maipa Khalifah, Sosok Ibu Pengganti Ruben Onsu yang Terpisah Selama 40 Tahun
-
5 Drakor di Disney+ Tahun Depan, Wajib Masuk Daftar karena Ada Bae Suzy dan Kim Seon Ho
-
Sinopsis Made in Korea, Drakor Comeback Hyun Bin di Disney Plus Hotstar
-
4 Fakta Remake 'My Wife is A Gangster', SinemArt Hadirkan 'Bini Gue Preman'
-
Senderan di Bahu Nicholas Saputra, Raisa Langsung Dijodoh-jodohkan
-
Reza Arap Lamar Lula Lahfah? Bakal Nikah Beda Agama
-
Review Now You See Me: Now You Don't, Reuni Horsemen yang Kurang Greget