Suara.com - Film Sepeda Presiden yang disutradarai Garin Nugroho resmi merilis poster. Film yang menjadi rangkaian “40 Tahun Garin Nugroho Berkarya” itu dipamerkan di Bali International Film Festival.
Sebagai produser, Avesina Soebli berharap film itu bisa diluncurkan akhir tahun ini.
"Poster ini menjadi perjalanan ‘kebahagiaan’ untuk film Sepeda Presiden yang semoga bisa dirilis di akhir tahun ini," ungkap Avesina Soebli dalam jumpa pers virtual, Minggu (14/11/2021).
Di poster itu terlihat kebahagiaan Ariel Tatum dan tiga sahabatnya yang merupakan anak Papua. Mereka bersama dengan potret Presiden tampak semringah menaiki sepeda.
Dalam kesempatan ini, Garin Nugroho menjelaskan kalau mengusung konsep musikal dengan menampilkan lagu khas Papua. Dia merasa film anak dengan genre musikal cukup jarang di Indonesia.
"Film anak-anak musikal bisa terhitung jari jadi saya bisa menghitung waktu (40 tahun) untuk bisa membuat film ini," terang Garin Nugroho.
Dia sendiri cukup lega bisa menemukan aktor baru yang merupakan anak-anak Papua asli. Garin Nugroho senang dapat mengeksplore bakat mereka.
"Bisa menemukan bakat Papua menyenangkan ya, karena langka emang anak-anak yang berbakat di musikal di Indonesia Timur," jelas Garin Nugroho.
Selanjutnya Ariel Tatum turut menimpali. Selain pemain, dia juga mengisi salah satu OST film tersebut.
Baca Juga: Ultah Ke-25, Ariel Tatum Kenang Masa Kecil Suka Ngilang dan Manjat Pohon
Menurut Ariel Tatum, hal itu menjadi pengalaman menyenangkan bisa bernyanyi sekaligus berakting bersama anak-anak Papua.
"Alhamdulillah diberi kelancaran selama syuting dan seru banget ya syuting sama anak-anak Papua," tutur Ariel Tatum dalam acara yang sama.
Film Sepeda Presiden sendiri dibintangi Ariel Tatum, Sita Nursanti, Ian William, Joanita Idol dan Papua Kids, 3 anak Papua berbakat yakni Arnold Asmuruf, Franken Ramandei, dan Elias Pandawa.
Berita Terkait
-
4 Fakta Menarik Film Merias Mayat yang Bakal Tayang 2026, Reza Rahadian Jadi Jenazah
-
Penghargaan Prancis untuk Garin Nugroho: Bukan Sekadar Gelar, Tapi Pilar Masa Depan
-
Siapa Irfan Ghafur? Trending usai Bikin Video 10 Menit bareng Ariel Tatum
-
7 Potret Ariel Tatum Berkebaya yang Bisa Jadi Inspirasi, Anggun dan Elegan
-
Pintar Masak, Ariel Tatum Jadi Calon Menantu Idaman Marini Zumarnis
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings