Suara.com - Dinan Fajrina memperlihatkan momen perayaan Idul Fitri pertama kali tanpa kehadiran sang suami, Doni Salmanan.
Saat ini, Doni sang mantan crazyrich Bandung mendekam di penjara atas kasus penipuan investasi bodong berkedok trading lewat aplikasi Quotex.
Lewat unggahan Instagram story-nya, istri Doni Salmanan tersebut mengutarakan ekspresi bahagia menyambut Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.
"Allhamdulillah bisa sholat Ied tahun ini!" kata istri Doni Salmanan.
Menjelang salat Idul Fitri atau salat Ied, Dinan Fajrina langsung segera melepas kutek atau riasan kukunya.
"Langsung cabut nail art tadi malem haha," tulisnya ditilik dari Instagram @dinanfajrina.
Dalam kesempatan itu, Dinan Fajrina turut merayakan Idul Fitri dengan mengucapkan permintaan maaf.
"Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H. Kami berdua mengucapkan mohon maaf lahir dan batin," sambungnya.
Selain itu, istri kedua Doni Salmanan tersebut menyampaikan sejumlah harapan dalam peringatan Lebaran tahun ini.
Baca Juga: Ditanya Perlakuan Orang Tua Saat Doni Salmanan Ditahan, Dinan Fajrina Singgung Pesanan Masakan
"May all of us blessed with peace and back to fitr by forgiving each others (semoga kita semua diberkahi dengan kedamaian dan kembali ke fitri dengan saling memaafkan)," ujarnya.
Tidak ketinggalan, Dinan Fajrina menyampaikan salam kepada publik dengan menyertakan nama Doni Salmanan.
"Dengan cinta, The Salmanans," pungkasnya.
Dari unggahan yang dibagikan, Dinan Fajrina dan keluarga yang berasal dari Bandung tampak merayakan Idul Fitri 1443 Hijriyah di Jakarta.
Oleh karena itu, Dinan Fajrina dan keluarga diduga menyambangi Doni Salmanan di rutan Bareskrim Polri dalam peringatan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriyah.
Berita Terkait
-
Spesifikasi Lamborghini Huracan, Sports Car Termewah Doni Salmanan yang Dilelang KPK
-
Daftar Koleksi Lelang Milik Doni Salmanan, Ada Lamborghini Huracan Harga Murah!
-
Bedah 3 Mobil Mewah Doni Salmanan yang Dilelang Negara
-
7 Kabar Terbaru Dinan Fajrina Sibuk Jualan Hijab Usai Harta Doni Salmanan Terkuras Habis
-
Istana Megah 'Crazy Rich' Doni Salmanan di Soreang Laku Dilelang Rp 3,5 Miliar
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Rekam Jejak Jeffry Simatupang, Mundur sebagai Pengacara Helwa Bachmid untuk Melawan Habib Bahar
-
Sinopsis Leak 2: Jimat Dadong, Teror Ilmu Hitam Bali yang Tayang Hari Ini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta