Suara.com - Keluarga besar Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memohon kesediaan masyarakat khususnya umat muslim untuk melakukan salat gaib untuk Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril hari ini, Jumat (3/6/2022). Hal itu dilakukan usai konsultasi dengan para ulama dan MUI Jawa Barat.
"Mohon doanya, saya mohon kesediaan warga semua untuk yang berkesempatan sebelum atau sesudah salat Jumat dapat mendoakan dan salat gaib untuk Emmeril Kahn Mumtadz bin Mochamad Ridwan Kamil," ucap kakak Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman selaku perwakilan pihak keluarga, dalam konferensi pers virtual Jumat (3/6/2022).
Pihak MUI Jawa Barat sebelumnya telah memberikan seruan dan permintaan doa dari masyarakat untuk Eril. Hal itu bertujuan agar hak Eril sebagai muslim terlaksana.
"Di mana dalam hal ini adalah memberikan, menunaikan, hak almarhum Eril sebagai muslim dari muslim yang lain yaitu disegerakan disalatkan manakala wafat," ujarnya.
Oleh karena itu, selepas pertemuan, perwakilan keluarga dan MUI Jawa Barat yang datang bakal menyelenggarakan salat gaib hari ini. Pihaknya juga mengimbau apabila ada hak atau kewajiban Eril yang belum selesai, bisa menghubungi pihak keluarga.
"Kami selaku keluarga memohonkan maaf atas nama almarhum sekiranya ada kesalahan yang disengaja atau tidak, kami mohonkan maafnya dan sekiranya ada hak atau kewajiban almarhum mohon diinformasikan," imbuhnya.
Hari ini, Ridwan Kamil beserta istri dan anak perempuannya pun bertolak dari Swiss ke Indonesia untuk pulang. Rencananya, besok setibanya mereka di Indonesia, akan digelar pengajian untuk mendiang Eril.
"Kang Emil dan Teh Lia, mereka ikhlas bahwa Emmeril Kahn yang kita kenal sebagai Eril sudah wafat berpulang ke rahmatullah karena tenggelam, dan akan digelar doa dan pengajian keluarga pada Sabtu-Minggu," tuturnya.
Baca Juga: Gubernur DKI Anies Baswedan Salat Gaib untuk Eril Putra Ridwan Kamil di Masjid Fatahillah
Berita Terkait
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
-
Ridwan Kamil dan Atalia Praratya Resmi Bercerai, Tak Ada Masalah Gono-Gini?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Sore: Istri dari Masa Depan Jadi Film Terpopuler di Netflix Indonesia