Suara.com - Ustaz Yusuf Mansur terlibat kasus dugaan investasi bodong di bidang batu bara. Para korban mengklaim kerugian mencapai Rp 46 miliar.
Awal kasus ini bermula saat Ustaz Yusuf Mansur datang ke Masjid Darussalam, Kota Wisata Cibubur pada April 2009. Tujuannya, mengisi acara ceramah dengan tema sedekah.
"Seminggu sebelumnya, beliau datang khusus (pada) subuh untuk ceramah, terkait proyek investasi," kata Nur Khaliek, pengurus Masjid Darussalam, saat menggelar konferensi pers di kawasan Pasar Minggu, Jakarta Selatan pada Rabu (22/6/2022).
Ustaz Yusuf Mansur terus gerilya mempromosikan investasi, fokusnya pada batu bara kepada jemaah Masjid Darussalam.
Banyak yang tertarik karena iming-iming Ustaz Yusuf Mansur yang menjanjikan keuntungan.
"Proyek ini berorientasi, mengajak jemaah masjid Darussalam kaya di dunia dan akhirat," ujar Nur Khaliek.
Hal yang dimaksud kaya akhirat karena 50 persen dari keuntungan akan disedekahkan untuk membangun Pesantren Daarul Qur'an.
"Catat ini! Pada saat itu dia sebagai komisaris utama," ucap Nur Khaliek.
Kurang dari setahun ada 250 orang yang tertarik dengan total investasi Rp 46 miliar. Tak lama setelah dana terkumpul, proyek justru macet.
Baca Juga: Bongkar Utang Ustaz Yusuf Mansur 23 Tahun Lalu, Ibu Ini Kehilangan Rumah dan Wartel
"Masih berkoar untuk bisa melanjutkan. Bahkan mengembalikan modal investasi secara mencicil," ucapnya.
Ulama bernama lengkap Jam'an Nurchotib Mansur membuktikan janji untuk mencicil. Nilainya, sekira Rp 3 miliar.
"Jadi masih ada lebih dari Rp 40 miliar yang belum dikembalikan. Sisa inilah yang kami tuntut untuk 250 jemaah," imbuh Nur Khaliek.
Untuk itu ia meminta kepada Ustaz Yusuf Mansur mengembalikan uang investasi. Sebab para investor berasal dari kalangan yang berbeda.
"(Jemaah) yang ikut bukan cuma orang kaya, ada marbot masjid," tutur Nur Khaliek.
Berita Terkait
-
Viral Ustaz Yusuf Mansur Mau Beli YouTube dan Ganti jadi YouSufe, Dinar Candy: Halo BNN
-
'Jule' Julia Prastini Lulusan Pondok Pesantren Mana? Ternyata Ponpes Milik Ustaz Yusuf Mansur
-
Tawarkan Program Hafal Al Quran, Ustaz Yusuf Mansur Sarankan Jemaah Jual Rumah dan Mobil
-
Ustaz Yusuf Mansur Dulu Mondok di Mana? Viral Buka Jasa Kirim Doa Online Berbayar
-
Dari PayTren hingga Fatihah Berbayar, Ini 4 Kontroversi Ustaz Yusuf Mansur yang Gemparkan Publik
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika