Suara.com - Widyawati menjadi salah satu artis yang berduka atas meninggalnya Rima Melati. Bintang film Surat dari Praha ini menyempatkan diri untuk memberi salam perpisahan terakhir dengan mendatangi rumah duka.
Widyawati datang ke Rumah Duka Sentosa yang berada di RSPAD, Jakarta Pusat. Ia yang mengenakan baju serba putih dan kerudung, tertunduk lemas.
"Saya selalu kontak Aditya (anak Rima Melati) untuk tanya kabarnya seperti apa," kata Widyawati sambil menangis di Rumah Duka Sentosa, Jakarta Pusat pada Kamis (23/6/2022).
Siang tadi, Widyawati mendapatkan kabar dari Aditya Tumbuan bahwa kondisi Rima Melati menurun di RSPAD.
"Tadi sempat WhatsApp, mama, jantung terus sedang dipompa, aduh saya..," ujar Widyawati yang terhenti sejenak lalu menangis.
Ia melanjutkan, "Enggak tahunya setelah itu, (kata Aditya) 'mama sudah enggak ada'."
Tangis Widyawati pecah saat mengatakan bahwa sahabatnya, Rima Melati telah meninggal dunia.
"Saya sudah lama enggak nengok, lebih dari dua minggu," tutur artis 71 tahun ini.
Hingga berita ini diunggah Widyawati masih berada di Ruang Kamboja untuk menemani sahabatnya, Rima Melati sebelum dimakamkan.
Baca Juga: Deretan Film Populer Rima Melati, Aktris Senior yang Tutup Usia
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Rima Melati meninggal dunia di RSPAD pada Kamis, 23 Juni 2022 pukul 15.14 WIB.
Sebelum menghembuskan napas terakhir, Rima Melati dirawat di Ruang ICU RSPAD sejak Mei 2022. Perawatan intensif dilakukan karena artis 82 tahun itu menderita dekubitus yang parah.
Berita Terkait
-
Selain Kesehatan, Widyawati Ungkap Alasan Harus Setop Makan Daging Merah Sejak 20 Tahun Lalu
-
Ini Alasan Kejagung Terus Cecar Eks Dirut PT Pertamina Terkait Kasus Minyak Mentah
-
Kejagung Kembali Periksa Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati Kasus Korupsi Tata Kelola Minyak Mentah
-
Kasus Tata Kelola Minyak Mentah: Kejagung Periksa 12 Saksi, Petinggi Adaro dan Eks Dirut Pertamina
-
Kejagung Periksa Eks Dirut Pertamina Nicke Widyawati Terkait Dugaan Korupsi Tata Kelola Minyak
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Hesti Purwadinata dan Suami Dapat Ancaman Usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Drama Masih Berlanjut, Ari Lasso Desak Dearly Joshua Hapus Foto di Bali: Saya yang Bayar!
-
Profil Roby Tremonti, Aktor Terseret Dugaan Child Grooming di Buku Aurelie Moeremans
-
Indro Warkop Bandingkan Kasus Pandji Pragiwaksono dengan Era Kritik Warkop DKI
-
Jennie Blackpink Borong Piala, Ini Daftar Lengkap Pemenang Golden Disc Awards 2026
-
Tommy Soeharto dan Tata Cahyani Kompak Dampingi, Ini Deretan Potret Siraman Darma Mangkuluhur
-
Sosok Puteri Modiyanti yang Curi Perhatian di Acara Siraman Darma Mangkuluhur
-
Dituduh Lakukan KDRT pada Jule, Na Daehoon Tegas Membantah: Saya Tak Pernah Lakukan Hal Memalukan
-
Usai Pengakuan Grooming Aurelie Moeremans, Roby Tremonti Mendadak Singgung Jerat Hukum Tokoh Fiktif
-
Bunga Zainal Geram Lihat Inara Rusli, Datang ke Podcast Tapi Tak Ada Penyesalan atas Kasus Poligami