Suara.com - Selain ibu, adik Ayu Anjani, Annisa Fitriani ikut menjadi korban yang tewas dalam kecelakaan kapal di kawasan perairan Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo pada Selasa (28/6/2022).
Hingga saat ini, Ayu Anjani masih berusaha ikhlas melepas kepergian adiknya. Perempuan 31 tahun ini bahkan tak kuasa menahan tangis saat mengingat tiga janji pada saudaranya tersebut.
"Cong, kita kan mau jalan-jalan ke luar negeri. Gue udah merencanakan, ada duitnya juga. Tapi elu kenapa enggak bisa?" tulis Ayu Anjani di Instagram Story, Rabu (29/6/2022).
Selain mengajak liburan, Ayu Anjani juga menjanjikan dua hal lain. Memberikan parfum dan softlens yang diminta sang adik.
"Gue udah beliin yang lu minta kemarin. Maaf gue telat kasihnya, karena gue pikir akan nyamperin kalian di Bajo," ucap Ayu Anjani.
"Tapi kenapa elu tripnya kejauhan cong?" imbuh bintang sinetron kolosal tersebut.
Sambil mengunggah foto kenangan dengan adiknya, Ayu Anjani lantas mempertanyakan, "nanti siapa lagi yang temenin chattingan sampai malam?"
"Cong, gue kangen. Lu tega banget ninggalin gue," ucapnya sambil menangis.
Masih dengan tangisannya, Ayu Anjani meminta maaf karena belum bisa menjadi kakak terbaik untuk adiknya.
Baca Juga: Prilly Latuconsina Ogah Buru-Buru Nikah, Netizen Ramai Berkomentar
"Gue belum bisa bahagiain elu. Tapi nazar gue, dalam setiap sujud selalu ada nama lu dan mama," ucapnya.
Selain adik Ayu Anjani, sang ibu juga menjadi korban atas tenggelamnya kapal di perairan Taman Nasional Komodo. Kedua jenazah dari adik dan ibu Ayu Anjani rencananya akan tiba di Jakarta hari ini, Rabu (29/6/2022).
Berita Terkait
-
Ayu Anjani Geram: IKN Dibangun, Komodo Terganggu, Kini Raja Ampat Harus Tercemar Limbah Nikel?
-
Usai Dua Bulan Ibu dan Adiknya Meninggal Dunia, Ayu Anjani Ceraikan Suami: Aku Depresi
-
Ayu Anjani Curiga Ada Faktor Sengaja atas Tewasnya Ibu dan Adik di Labuan Bajo, Ini Analisanya
-
Ibu dan Adik Tewas Tenggelam, Ayu Anjani Ngotot Salahkan Awak Kapal: Mereka Habis Mabuk
-
Ayu Anjani Lapor Polisi Usai Adik dan Ibunya Tewas Tenggelam, 1 Orang Ditahan
Terpopuler
- 5 Pilihan Produk Viva untuk Menghilangkan Flek Hitam, Harga Rp20 Ribuan
- 7 Mobil Bekas di Bawah Rp50 Juta untuk Anak Muda, Desain Timeless Anti Mati Gaya
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah 50 Juta, Irit dan Bandel untuk Harian
- 5 Mobil Mungil 70 Jutaan untuk Libur Akhir Tahun: Cocok untuk Milenial, Gen-Z dan Keluarga Kecil
- 7 Sunscreen Mengandung Niacinamide untuk Mengurangi Flek Hitam, Semua di Bawah Rp60 Ribu
Pilihan
-
Trik Rahasia Belanja Kosmetik di 11.11, Biar Tetap Hemat dan Tetap Glowing
-
4 HP Memori 512 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer dan Konten Kreator
-
3 Rekomendasi HP Infinix 1 Jutaan, Speknya Setara Rp3 Jutaan
-
5 HP Layar AMOLED Paling Murah, Selalu Terang di Bawah Terik Matahari mulai Rp1 Jutaan
-
Harga Emas Naik Setelah Berturut-turut Anjlok, Cek Detail Emas di Pegadaian Hari Ini
Terkini
-
Penampilan Cetar Azizah Salsha di Turnamen Padel, Lipstiknya On Point
-
Kini Onad Terjerat Kasus Narkoba, dr Richard Lee Diduga Sudah Curiga Sejak Setahun Lalu
-
Gendong Anak Erika Carlina, Panggilan Deddy Corbuzier Jadi Omongan
-
Sinopsis Rosario, Ketika Cinta Nenek Jadi Kutukan Mengerikan Bagi Cucu Kesayangan
-
7 Film dan Series Original Netflix Tayang November 2025, Ada Stranger Things 5!
-
Tes Urine Negatif Narkoba, Beby Prisillia Langsung Kirim Pesan Haru untuk Onad: Tuhan Bersamamu
-
Sinopsis Boss: Film Komedi Baru Jung Kyung Ho tentang Gangster, Tayang 5 November di Bioskop
-
Raffi Ahmad Keceplosan, Sebut Gading Marten dan Medina Dina Sudah Berpacaran
-
Ada Alasan Spiritual di Balik Alasan Denada Tak Tampilkan Wajah Aisha
-
Vidi Aldiano Pamit Sementara dari Panggung Musik, Ungkap Alasan Hiatus