Suara.com - Bella Shofie diketahui tengah menjalankan program bayi tabung untuk anak kedua. Namun melalui akun Instagram-nya, Bella membagikan video dirinya tengah menangis dengan diiringi lagu "Kembalikan Senyumku" milik Melly Goeslaw yang membuat suasana semakin sedih.
Melalui caption, Bella Shofie mengaku sempat mengalami pendarahan. "Kemarin malam mimi pendarahan terus ini langsung paginya ke rumah sakit. Rasanya lepas kontrol setelah ketemu dokter," tulis Bella Shofie pada Sabtu (2/7).
Sementara itu, melalui kanal YouTube, Bella Shofie membagikan cerita lengkap hasil bayi tabungnya. Awalnya istri Daniel Rigan itu merekam momen saat melihat hasil test pack yang hanya memperlihatkan satu garis.
Bella Shofie tak kuasa menahan kesedihan karena merasa upaya bayi tabungnya kali ini gagal. Apalagi Bella Shofie merasakan tanda-tanda datang bulan yang ternyata pendarahan tanda kehamilan.
Saat mencoba test pack keesokan harinya, Bella Shofie kembali menangis tetapi karena bahagia. Garis dua diperlihatkan alat tes kehamilannya kali ini.
Hasil test pack pertama rupanya juga samar-samar memperlihatkan garis dua, meski awalnya hanya satu. Bella Shofie lantas memeriksakan kandungannya ke dokter untuk mengetahui kondisi kehamilannya.
Tangis dalam video yang ditampilkan Bella Shofie di Instagram rupanya merupakan ekspresi bahagia. Bella Shofie telah dinyatakan hamil setelah periksa USG dan nantinya akan diperkuat dengan hasil tes Beta-hCG.
"Kata dokter 99% hamil. Nanti nunggu Beta-hCG. Trus kemarin ngeflek karena mungkin dia nempel ke dalam dinding rahim jadinya berdarah, bukan mens. Anak dalam perut udah nge-prank," tandas Bella Shofie dengan tangis bahagia.
Kontributor : Neressa Prahastiwi
Baca Juga: Sedih! Dinda Hauw dan 4 Artis Keguguran Saat Hamil Anak Kembar
Berita Terkait
-
Bella Shofie Mengundurkan Diri dari Anggota DPRD, Intip Gurita Bisnis Skincare dan Kosmetiknya
-
7 Fakta Bella Sofhie Mundur dari DPRD Buru, Maluku: Saya Memohon Maaf
-
Jarang Ngantor Sejak Jadi DPRD, Kekayaan Bella Shofie di LHKPN Jadi Sorotan
-
Berapa Kekayaan Bella Shofie di LHKPN? Akui Jarang Ngantor sejak Dilantik Jadi DPRD
-
Kekayaan Bella Shofie Tembus Rp19,6 Miliar, Diisukan 11 Bulan Jarang Ngantor usai Jadi DPRD
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kilas Balik 10 Karya Ikonik Wim Wenders, Sang Presiden Juri Berlinale 2026
-
Kisah Kelam Aurelie Moeremans Diminta Mantan Bertato Agar Gagal Ikut Kontes Kecantikan
-
Segera Tayang di Indonesia, Papa Zola The Movie Angkat Peran Ayah dalam Film Animasi Keluarga
-
7 Fakta Perceraian Kristy dan Desmond Scott yang Bikin Geger, Ada Perselingkuhan?
-
Fakta Film Bidadari Surga: File Sempat Hilang hingga Dinda Hauw Syuting dalam Kondisi Baby Blues
-
Sintya Marisca Pamer Foto Cincin di Jari Manis, Resmi Tunangan?
-
Sinopsis Crime 101, Chris Hemsworth Jadi Pencuri Ulung Paling Diburu Polisi
-
5 Aktris yang Paling Diunggulkan untuk Peran Mother Gothel di Live-Action Tangled
-
5 Momen Ikonik GDA 2026: Daesang Jennie hingga Aksi 'Loading' CORTIS!
-
Apa Itu Child Grooming? Pengalaman Traumatis Aurelie Moeremans di Buku Broken Strings