Suara.com - Bella Shofie akhirnya memberikan klarifikasi usai didesak mahasiswa untuk mundur karena diketahui jarang ngantor sejak menjadi anggota DPRD Kabupaten Buru, Maluku.
Dalam klarifikasinya, Bella Shofie mengakui jarang ngantor sejak beberapa bulan terakhir. Namun keputusan itu diketahui oleh pimpinan sebab Bella Shofie sudah mengajukan izin resmi.
Huru-hara ini membuat informasi tentang Bella Shofie yang kini menjadi anggota DPRD turut dicari tahu publik. Salah satunya tentang kekayaan Bella Shofie di LHKPN.
Ya, sebagai anggota dewan, Bella Shofie memang wajib melaporkan harta kekayaannya ke KPK melalui LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara).
Bella Shofie tercatat telah melaporkan kekayaannya pada Agustus 2024 untuk harta yang dimilikinya per Juni 2024. Laporan tersebut dibuat seiring majunya Bella Shofie dalam Pemilu 2024 lalu.
Lantas, berapa kekayaan Bella Shofie di LHKPN? Dan, apa juga alasan Bella Shofie jarang ngantor selama berbulan-bulan sejak dilantik sebagai anggota DPRD Buru? Simak berikut ini.
Bella Shofie Akui Jarang Ngantor karena Ini
Seperti disebutkan sebelumnya, Bella Shofie mengakui bahwa dirinya jarang ngantor sejak beberapa bulan terakhir setelah dilantik sebagai anggota DPRD Buru.
Alasannya adalah, Bella Shofie sibuk menemani sang suami, Daniel Rigan, yang terjerat masalah hukum terkait dugaan ijazah palsu ketika mendaftar sebagai Calon Bupati Buru 2024.
Daniel Rigan ternyata membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk menyelesaikan kasus ini. Oleh karena itu, Bella Shofie izin secara resmi untuk tidak datang ke kantor demi menemani sang suami.
Baca Juga: Anggota DPRD Bebizie Flexing Liburan Mewah di Eropa, Isu Jadi Ani-Ani Pejabat Diungkit
"Misalnya dibilang enggak pernah ngantor sama sekali, ini kayaknya agak sedikit berlebihan. Tapi kalau jarang (ngantor), mungkin iya," jelas Bella Shofie, dilansir dari YouTube Starpro Indonesia pada Rabu (28/8/2025).
Yang paling banyak (absennya) sebenarnya pada saat menemani suami di MK. Jadi kita masukkin surat izin resmi ke kantor, Mimi menemani suami empat sampai lima bulan," imbuhnya.
Selain itu, Bella Shofie juga jarang ngantor sebab harus menemani suami menjalani pengobatan di Malaysia. Dan lagi-lagi, ia menjelaskan bahwa semua izinnya telah diurus secara resmi ke kantor.
"Setelah itu kita juga ada tes kesehatan juga. Cek kesehatan Bapak (suami), harus bolak-balik ke Malaysia. Mimi sebagai istri juga menemani suami, dan semua itu juga secara resmi," tandas Bella Shofie.
Kekayaan Bella Shofie di LHKPN
Soal kekayaan Bella Shofie di LHKPN, semuanya bisa diakses melalui laman resmi elhkpn.kpk.go.id. Ia mendaftarkan kekayaannya dengan nama Bella Shofie Rigan Nasution.
Menurut data di LHKPN tersebut, total harta kekayaan Bella Shofie mencapai Rp19.690.000.000 atau Rp19,69 miliar. Jumlah ini sudah dikurangi utang sebesar Rp50 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
4 Zodiak Paling Beruntung 20 Januari 2026: Soal Cinta, Libra Lagi Jadi Juaranya
-
5 Obat Flek Hitam di Apotek yang Aman Dibeli Tanpa Resep Dokter, Mulai Rp38 Ribuan
-
Apa Perbedaan Sunscreen dan Sunshield? Ini 5 Rekomendasi untuk Hilangkan Flek Hitam
-
Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
-
5 Sepatu Lari Mizuno Ternyaman untuk Kaki Lebar: Bantalan Empuk, Anti Lecet
-
7 Rekomendasi Moisturizer untuk Kulit Berminyak, Wajah Lembap Bebas Jerawat
-
Terpopuler: Warna Blush On Apa yang Cocok di Usia 40-an, Beda Sepatu Slip On dan Slip In
-
Ramadan Tiba tapi Belum Bayar Utang Puasa dan Lupa Jumlahnya, Harus Bagaimana?
-
5 Rekomendasi Toner untuk Wajah Kusam, Bikin Kulit Lebih Cerah dan Glowing
-
5 Essence Toner Lokal yang Ampuh Menghidrasi Kulit Kering Kerontang, Kulit Lembap dan Kenyal