Suara.com - Beredar sebuah video pengacara dukun Firdaus Oiwobo sedang berdebat dengan istrinya tentang keharusan untuk percaya kepada dukun di media sosial.
Dalam video yang diunggah ulang oleh akun infotainment di Instagram Rabu (14/9/2022), terlihat Firdaus sedang makan sambil berdebat perihal kepercayaan terhadap dukun.
Menurut Firdaus, orang yang tidak percaya kepada dukun berarti batal masuk Islam.
"Jadi, orang yang enggak percaya dukun, batal syahadatnya justru. Iya benar. Syahadatnya bisa batal," kata Firdaus Oiwobo.
Sang istri yang mendengar pernyataan sang suami pun langsung menyanggahnya, bahwa itu adalah perbuatan musyrik (perbuatan menyekutukan Allah).
"Kok percaya dukun, sih? Itu musyik, gimana sih," balas sang istri.
"Memang dukun apa, apa dulu?" jawab Firdaus.
Sang istri pun kembali menegurnya bahwa kita tidak boleh percaya dengan sesama manusia.
"Gimana sih, hukum nggak boleh percaya sama ini lagi, salah," kata Firdaus lagi.
Baca Juga: Gus Miftah tak Mau Ketemu Gus irfan dan Firdaus Oiwobo: Ga Urgent
Menurutnya, dukun bukanlah manusia dan pemahaman orang-orang tentang dukun adalah hal yang salah.
Merasa perdebatan tersebut tidak akan habisnya, sang istri pun memintanya untuk tidak diteruskan. Tetapi Firdaus Oiwobo tetap melanjutkan dengan mengatakan bahwa masyarakat sudah dibodohi oleh kelompok atheis dan komunis.
"Ini yang harus diluruskan, karena kalian-kalian tuh sudah terlanjur bodoh. Dikebiri oleh orang-orang atheis dan komunis," ucap Firdaus Oiwobo.
Unggahan ini tentu memicu hujatan dari warganet kepada Firdaus. Sementara beberapa dari mereka merasa kasihan dengan sang istri dan memintanya untuk bercerai dari sang suami.
"Bund, kabari ya kalau cerai. Saya mau tumpengan ngucapin selamat berpisah dengan kebodohan hakiki," kata akun @anin***.
"Cerai aja mbak. Run, bestie, run!" ujar akun @namaste***.
Berita Terkait
-
Firdaus Oiwobo Sebut Prabowo Singa Dikelilingi Kambing, Netizen: Baru Kali Ini Dia Benar
-
Air Doa jadi Modus, ABG di Bandung Dicabuli Dukun Dalih Ritual Sembuhkan Penyakit
-
Ancam 'Ngamuk' di Polda, Firdaus Oiwobo Desak Polisi Tangkap Roy Suryo Cs: Gua Bawa Tenda!
-
Firdaus Oiwobo Ngamuk, Status Tersangka Dibongkar Hotman Paris, Minta Polisi Gelar Perkara Khusus
-
Firdaus Oiwobo Ejek Hotman Paris Cuma Menang Harta: Otak Menangan Saya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat