Suara.com - Niat Anji mengomentari konten prank KDRT Baim Wong malah berujung cibiran. Seperti terlihat di kolom komentar unggahan Deddy Corbuzier di Instagram pada 2 Oktober 2022, warganet balik menyerang Anji soal kasus penyalahgunaan narkoba beberapa waktu lalu.
"Ente kan juga baru keluar dari rehabilitasi. Semua orang punya kesalahan, cuma beda cara saja," tutur akun @aminfendi.
Kesal dengan tindakan sang pemilik akun, Anji langsung mengunggah ulang tulisan tersebut ke Instagram pribadinya. Sang musisi menilai kesalahan yang ia lakukan berbeda dari Baim Wong.
"Saya memang pernah ngeganja dan sudah menerima hukuman, tapi ada bedanya," kata Anji.
Anji lantas menegaskan bahwa dia tidak pernah membuat konten bermuatan sensitif seperti yang Baim Wong perbuat.
"Saya tidak membuat konten dari kasus KDRT, apalagi sampai ke polisi," tegas Anji.
Anji juga berkata dirinya bukan orang yang rela mengesampingkan empati hanya demi keuntungan. Salah satunya seperti Baim Wong, yang terkesan memanfaatkan sorotan atas kasus KDRT usai Lesti Kejora membuat laporan.
"Nggak berhati," ucap Anji.
Anji pribadi sebenarnya tidak banyak berkomentar dalam unggahan Deddy Corbuzier. Ia hanya membubuhkan emoji menangis tanda kekecewaan terhadap aksi Baim Wong.
Baca Juga: Stres Banyak Pikiran, Fuji Ungkap Berat Badannya Turun Drastis
Sebagaimana diketahui, Baim Wong membuat konten prank tentang KDRT bersama Paula Verhoeven. Ia meminta sang istri datang ke kantor polisi untuk mengadukan dugaan KDRT dan melihat reaksi pihak berwajib atas aduan itu.
Bukannya mendapat respon positif, Baim Wong dan Paula Verhoeven justru habis dihujat karena dianggap tidak punya empati ke Lesti Kejora yang diduga jadi korban KDRT Rizky Billar.
Saat ini, video tentang prank KDRT yang dibuat Baim Wong dan Paula Verhoeven sudah diturunkan dari kanal YouTube mereka.
Tag
Berita Terkait
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Jeremiah Lakhwani Update Hasil Interview WWE, Galau Gegara Diminta Pindah ke Amerika
-
Deretan Artis yang Diprediksi Melahirkan pada 2026, Momen Penuh Kebahagiaan
-
Dokter Richard Lee Tak Ditahan, Deddy Corbuzier Singgung soal Kebal Hukum
-
Diding Boneng Curhat Banyak Rekan Artis Cuma Obral Janji Mau Jenguk: Gue Udah Gak Berharap
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
Bukan Horor Biasa, Penunggu Rumah: Buto Ijo Hadirkan Ketegangan yang Ramah Anak dan Keluarga
-
4 Artis Ungkap Kisah Hidup Lewat Buku, Jauh Sebelum Aurelie Moeremans
-
Profil Becky Armstrong, Nanno Baru di Girl from Nowhere: The Reset
-
Keluar dari Zona Nyaman, Judika Jelajahi Nuansa Folk Lewat Lagu "Terpikat Pada Cinta"
-
Eksplorasi Tabu dan Misteri di Bercinta dengan Maut, Hadirkan Maxime Bouttier hingga Teuku Rassya
-
Film India Haq Dinilai Mirip Kasus Inara Rusli, Bisa Ditonton di Netflix
-
Mengenal Deviana Mulyadi, Istri Kak Seto yang Jarang Tersorot
-
Wajib Tahu! Rekap Film 28 Years Later Sebelum Nonton The Bone Temple
-
Sinopsis The Art of Sarah, Lee Jun Hyuk Selidiki Kehidupan Shin Hae Sun yang Penuh Teka-teki
-
Kasus Aurelie Jadi Pemicu, Kak Seto Dituding Child Grooming Gara-Gara Usia Istri