Suara.com - Film baru Lee Jong Suk, Decibel akan tayang di bulan November. Film yang mulai syuting di tahun 2021 lalu sangat ditunggu karena menggaet sederet bintang Korea ternama.
Kim Rae Won, Lee Jong Suk, Jung Sang Hoon, Park Byung Eun, Lee Sang Hee, Jo Dal Hwan, dan Cha Eun Woo ASTRO menjadi bintang yang bakal meramaikan film tersebut.
Penasaran dengan film Decibel? Yuk langsung kita kepoin faktanya dan detail karakternya seperti dilansir dari Soompi dan berbagai sumber lainnya.
1. Cerita Decibel yang Menegangkan
Decibel merupakan film thriller aksi baru tentang teroris yang ingin memasang bom suara di tengah kota dan seorang mantan komandan Angkatan Laut yang menjadi sasaran ancaman teroris tersebut. Serangan terorisme di kota itu disebut-sebut mirip dengan insiden yang terjadi di kapal selam setahun yang lalu.
Kim Rae Won, Lee Jong Suk, Jung Sang Hoon, Park Byung Eun, Lee Sang Hee, Jo Dal Hwan, dan Cha Eun Woo ASTRO akan memegang peran penting di film ini. Film arahan sutradara Hwang In Ho dari Spellbound dan Monster ini rencananya akan tayang perdana pada 16 November 2022 mendatang.
2. Karakter Kim Rae Won
Kim Rae Won akan berperan sebagai Kang Do Young, komandan Angkatan Laut yang tegas dan pemberani. Dia berjuang untuk menghentikan serangan terorisme berupa bom suara yang ditanam di jantung kota.
Kim Rae Won tak perlu lagi diragukan kemampuan aktingnya karena dia sudah menjajal berbagai macam peran termasuk membintangi film Prison, Crazy Romance, drama Punch, Doctors, L.U.C.A.: The Beginning dan masih banyak lagi. Terbaru, dia juga akan menyapa pemirsa lewat drama The First Responders bulan depan.
Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Genre Romansa yang Dibintangi Lee Jong Suk
3. Karakter Lee Jong Suk
Lee Jong Suk akan menaklukkan karakter barunya sebagai kapten Angkatan Laut. Dia adalah orang yang sangat setia kepada awak kapal selamnya.
Lee Jong Suk baru-baru ini memukau pemirsa lewat proyek baru yaitu drama Big Mouth dan film The Witch: Part 2. The Other One. Aktingnya di sejumlah drama hits seperti Pinocchio, W: Two Worlds Apart, While You Were Sleeping, dan Romance is a Bonus Book juga sukses bikin pemirsa gagal move on.
4. Karakter Cha Eun Woo ASTRO
Cha Eun Woo ASTRO juga akan bergabung di Decibel sebagai pelaut muda yang sabar dan setia di Angkatan Laut. Dia akan bertanggung jawab atas pendeteksian sonar.
Cha Eun Woo sukses memikat penonton di beberapa drama hits termasuk My ID Is Gangnam Beauty, Rookie Historian Goo Hae Ryung, dan True Beauty. Dia juga sudah punya dua drama baru yang patut dinanti yaitu Island dan A Good Day to Be a Dog.
5. Karakter Jung Sang Hoon, Park Byung Eun dan Lainnya
Film Decibel juga bertabur aktor berbakat lainnya termasuk Jung Sang Hoon yang akan memerankan Oh Dae Oh. Dia adalah reporter yang bekerja sama dengan Kang Do Young (Kim Rae Won) untuk menghentikan bom suara. Meski dia adalah warga sipil, dia mengikuti militer dengan cermat dan punya sikap seperti tentara. Tahun 2022 ini, Jung Sang Hoon tampil di drama Again My Life dan Becoming Witch.
Park Byung Eun memerankan Cha Young Han, anggota Komando Dukungan Keamanan Pertahanan yang berusaha mengungkap kebenaran di balik serangan terorisme. Park Byung Eun terbaru membintangi film Seobok, drama Eve dan akan bergabung dengan The Bequeathed.
Lee Sang Hee akan berperan menjadi istri dari komandan kedua yang menjabat perwira senior dari regu Explosive Ordnance Disposal (EOD). Tahun 2022 ini, dia tampil di drama All of Us Are Dead, Juvenile Justice, dan May It Please the Court.
Sementara itu, Jo Dal Hwan yang baru-baru ini membintangi drama Why Her? akan berperan sebagai perwira senior Angkatan Laut. Dia kerap membuat suasana di kapal selam menjadi menyenangkan karena kepribadiannya yang ceria.
Itu dia beberapa fakta Decibel sekaligus detail karakter para pemerannya. Film thriller aksi terbaru Kim Rae Won, Lee Jong Suk, Cha Eun Woo dan lainnya ini dijadwalkan rilis pada 16 November 2022 mendatang. Jangan lupa nonton kalau sudah tayang di Indonesia ya. Don't miss it!
Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Drakor Populer Tentang Pengacara, Beyond The Bar Tayang Pekan Ini di Netflix
-
Kasual dan Maskulin, Ini 4 Padu Padan Tampilan Hangout ala Lee Jong Suk
-
5 Drama Korea Terbaru Juli 2025, Ada Drama Lee Jong-suk dan Moon Ga-young
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Drakor Law and The City, Lee Jong Suk Jadi Pengacara Handal
-
8 Drakor Romantis dan Thriller Tayang Juli 2025, Dibintangi Lee Jong Suk Sampai Kim Nam Gil
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
Pilihan
-
Bernardo Tavares Cabut! Krisis Finansial PSM Makassar Tak Kunjung Selesai
-
Ada Adrian Wibowo! Ini Daftar Pemain Timnas Indonesia U-23 Menuju TC SEA Games 2025
-
6 Fakta Demo Madagaskar: Bawa Bendera One Piece, Terinspirasi dari Indonesia?
-
5 Rekomendasi HP 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Pertamax Tetap, Daftar Harga BBM yang Naik Mulai 1 Oktober
Terkini
-
Rio Dewanto Deg-degan Perankan Tokoh Legendaris Malin Kundang
-
Bukan Cuma Durhaka, Plot Twist Legenda Kelam Malin Kundang Versi Joko Anwar Jauh Lebih Ngeri
-
Aktor Malaysia Ini Pernah Jadi Malin Kundang Versi Negaranya Sebelum Main di Film Joko Anwar
-
Bukan Proyek Instan, Terungkap Proses Panjang di Balik Film Malin Kundang Garapan Joko Anwar
-
Cerita Malin Kundang Ditafsirkan Ulang di Film Baru Joko Anwar
-
Terbukti Bersalah dan Divonis 9 Tahun, Vadel Badjideh Masih Ngeyel
-
Joko Anwar Rilis Trailer Legenda Kelam Malin Kundang, Teror Mencekam di Balik Kisah Anak Durhaka
-
Deretan Film dan Drama Korea Kim Woo Bin yang Tayang di Netflix
-
Prilaku Bejat Vadel Badjideh ke Anak Nikita Mirzani Langgar Norma Agama, Penyebab Dihukum 9 Tahun
-
Kisah Hidup Lidya Pratiwi Sempat Ditawar PH Buat Jadi Film