Suara.com - Anji tak ingin kehilangan momen viral Fajar Sad Boy dengan mengundang remaja asal Gorontalo tersebut ke podcastnya. Mantan pentolan band Drive itu membagikan cuplikan penampilan Fajar lewat unggahan Instagram, Selasa (10/1/2023).
"Membedah kecerdasan linguistik @fajjarsadboy. Memangnya beneran mirip? Klik link di bio. Wkwkwk," tulis Anji.
Dalam video cuplikan yang diunggah, tampak Anji menanyakan latar pendidikan Fajar Sad Boy.
"Kamu itu kan lulusan kelas 5 SD, kalau nggak salah," kata Anji.
Remaja yang viral karena selalu terlihat akan menangis tersebut langsung mengoreksi ucapan Anji.
"Putusan bukan lulusan. Putus kelas lima, bukan lulus," kata Fajar menjelaskan.
Cuplikan berikutnya menampilkan Fajar Sad Boy curhat tentang pengalamannya di-ghosting perempuan.
"Dia adalah mata. Meninggalkan aku tanpa alasan. Sakit. Sekali lagi sakit. Iya sakit. Tapi saya sadar, sakit boleh, bodoh jangan," ujarnya dengan ekspresi meyakinkan.
Meski hanya cuplikan, warganet menyebut Anji dan Fajar Sad Boy mirip banget bak pinang dibelah dua. Banyak yang menggoda ayah dari anak sulung Sheila Marcia ini akhirnya bertemu kembaran yang hilang.
Baca Juga: Cek Fakta Fajar Sadboy Dikabarkan Meninggal Dunia, Benarkah?
Namun Anji juga dikritik karena dianggap mengundang Fajar Sad Boy hanya untuk bahan lelucon.
"Kok yang kaya gini yang semakin rame ditonton? Perasaan Anji dulu pernah kritik soal ini, tapi kok malah ikutan?" kritik akun @rafl.i21.
"Maaf, seharusnya Fajar itu diarahkan, dididik, bukannya ditertawakan, dihina, direndahkan," komentar akun @ahmadfahrudinaziz.
"Saya sih tidak menertawakan, menghina apalagi merendahkan," balas Anji.
Kontributor : Chusnul Chotimah
Berita Terkait
Terpopuler
- Pelatih Argentina Buka Suara Soal Sanksi Facundo Garces: Sindir FAM
- Kiper Keturunan Karawang Rp 2,61 Miliar Calon Pengganti Emil Audero Lawan Arab Saudi
- Usai Temui Jokowi di Solo, Abu Bakar Ba'asyir: Orang Kafir Harus Dinasehati!
- Ingatkan KDM Jangan 'Brengsek!' Prabowo Kantongi Nama Kepala Daerah Petantang-Petenteng
- 30 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 28 September: Raih Hadiah Prime Icon, Skill Boost dan Gems Gratis
Pilihan
-
Here We Go! Jelang Lawan Timnas Indonesia: Arab Saudi Krisis, Irak Limbung
-
Berharap Pada Indra Sjafri: Modal Rekor 59% Kemenangan di Ajang Internasional
-
Penyumbang 30 Juta Ton Emisi Karbon, Bisakah Sepak Bola Jadi Penyelamat Bumi?
-
Muncul Tudingan Ada 'Agen' Dibalik Pertemuan Jokowi dengan Abu Bakar Ba'asyir, Siapa Dia?
-
BBM RI Dituding Mahal Dibandingkan Malaysia, Menkeu Purbaya Bongkar Harga Jual Pertamina
Terkini
-
Diledek soal Perceraian Sule, Rizky Febian Tantang Penonton Naik ke Panggung
-
JakCloth 2025 Siap Digelar, Panggung Musiknya Dibangkitkan Lagi
-
Deretan Alasan Mengapa Ending Bon Appetit, Your Majesty Dinilai Bikin Puas Penonton
-
Kemal Palevi Ingin Ikut Demo, Tapi Sering Dilarang Istri
-
Still Single: Serial Romantis Baru Yuki Kato, Siap Bikin Baper Oktober 2025
-
Zombi hingga Pembajakan Pesawat, Ini 9 Film Netflix Terbaru Oktober 2025
-
Sinopsis Death Whisperer 3, Film Horor Thailand Tayang 1 Oktober
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Typhoon Family, Drakor Baru Junho 2PM di Netflix
-
Rogue: Saat Megan Fox dan Tim Terjebak Antara Pemberontak dan Singa Buas, Malam Ini di Trans TV
-
Respons Masuk Akal Tasya Farasya Tanggapi Netizen yang Tak Suka dengannya