Suara.com - Beberapa waktu lalu, Daniel Mananta sempat dikabarkan mualaf setelah membuat podcast dan menjalin kedekatan dengan Ustaz Abdul Somad.
Daniel Mantan lantas menegaskan bahwa podcast-nya bersama Ustaz Abdul Somad maupun Ustaz Felix Siauw bertujuan meminimalisir masyarakat terpecah belah karena perbedaan agama.
Menurut Daniel Mananta, pecah belah antarmasyarakat ini terjadi akibat adanya ketakutan seseorang dituding pindah agama, karena berteman atau bersosialisasi dengan orang yang berbeda agama.
Ketakutan itulah yang membentuk tembok tinggi antara masyarakat yang berbeda agama hingga membentuk pikiran negatif.
"Yang Kristen takut diislamisasi, yang Islam takut dikristenisasi. Kalau kita berdua sama-sama takut, akhirnya kita berdua membangun sebuah tembok dan akhirnya ketika di balik tembok kita mulai memikirkan hal-hal negatif orang lain," kata Daniel Mananta dalam Youtube-nya, Rabu (11/1/2023).
Apalagi, banyak beredar berita hoax terkait agama dan kaum minoritas yang semakin memecah belah masyarakat.
Pada kasusnya, Daniel Mananta mengaku hanya menjalin pertemanan dan berbagi ilmu dengan UAS. Bukan berarti, host kondang ini pindah agama setelah berteman dengan UAS.
"Apa yang terjadi ketika gue ketemu sama Ustaz Abdul Somad sebagai teman aja, cuma datang, berteman. Sama ketika gue ngobrol sama Felix Siauw berteman saja, kita menjadi teman, kita membangun hubungan," jelasnya.
Namun, Daniel Mananta tak memungkiri bahwa banyak orang menyalahartikan pertemuannya dengan UAS itu untuk pindah agama. Bahkan, ada pula orang-orang terdekatnya yang percaya berita hoax tersebut.
Baca Juga: Siap-Siap, Venna Melinda Mantap Gugat Cerai Ferry Irawan Besok
"Tiba-tiba diputar sama orang. Tiba-tiba muncul di WA grup semuara orang bilang kalau Daniel sudah mualaf. Muka gue diphotoshop (diedit), muka istri gue diphotoshop," katanya.
Bahkan, Daniel Mananta mengatakan berita hoax tentangnya juga menjadi ketakutan baru bagi kaum minoritas. Sebab, semua orang seolah percaya dirinya benar-benar pindah agama.
"Kenapa itu malah diputar sama orang dan itu menimbulkan ketakutan lagi. 'Eh lo jangan kaya Daniel nanti yang ada lo malah mualaf' karena mereka percaya kalau gue mualaf," jelasnya.
Berita Terkait
-
Warganet Ungkap Kelakuan Norak Adik Syahrini saat Makan di Restoran Mewah
-
Kembali Tepis Isu Cerai, Syahrini Pamer Reino Barack Sedang Berendam Sambil Telanjang Dada
-
Syahrini Diduga Lupa Edit Foto Tangan sehingga Tampak Bengkak: Aslinya Segede Kentungan Pos Ronda
-
Kondisi Indra Bekti Makin Membaik, Sudah Bisa Nyanyi di Ruang Perawatan
-
Pernikahan Gading Marten dan Luna Maya Direstui Roy Marten Hingga Gading Pindah Agama? Cek Kebenarannya
Terpopuler
- Banyak Kota Ketakutan Sampah Meluap, Mengapa Kota Tangerang Justru Optimis TPA-nya Aman?
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- 7 Promo Sepatu Reebok di Sports Station: Turun Sampai 70% Mulai Rp200 Ribuan
- 7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
Pilihan
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
-
4 HP Murah Layar AMOLED RAM 8 GB Terbaik, Visual Mewah Lancar Multitasking
Terkini
-
Bighit Music Ungkap Detail Comeback BTS: Album Baru hingga Tur Dunia
-
Kronologi Wafatnya Istri Mansyur S: Ciuman Kening Terakhir di Pagi Hari
-
Big Bang Festival ke-8 Resmi Ditutup, Panggung Timur All Stars Siap Digelar 10 Januari
-
Penonton Tak Semangat, Penyanyi Rain Emosi Ancam Tinggalkan Panggung
-
Raffi Ahmad Kembali Terseret Rumor Pencucian Uang, Merry Ahmad: Aku Saksi Hidupnya
-
Rumah Diding Boneng yang Ambruk Mulai Dibangun, Pakai Duit Rp50 Juta dari Raffi Ahmad
-
Ayah Farel Prayoga Protes Soal Penghasilan Rp10 Miliar, Manajer Beri Klarifikasi
-
Aktor Veteran Ahn Sung Ki Meninggal Dunia di Usia 74 Tahun Akibat Kanker
-
Kabar Duka, Istri Pedangdut Legendaris Mansyur S Meninggal Dunia
-
Viral Saudara Leya Princy Ngaku Pernah Dilecehkan Penyanyi yang Sudah Meninggal, Siapa?