Suara.com - Sudah lebih dari satu bulan Jessica Iskandar alias Jedar miliki bentuk hidung baru. Kata ibu dua anak ini ia kerap dipanggil "si mancung" oleh orang-orang di sekitarnya.
Namun ternyata terungkap alasan Jessica Iskandar, melakukan perubahan pada hidungnya. Bukan karena ingin tampil lebih cantik, namun karena untuk kesehatan.
"Aku dari awal pengin karena untuk kesehatan. Sebenarnya sudah dari dulu aku pengin benerin rongga hidung aku yang kecil sebelah," kata Jessica Iskandar dalam video wawancara yang diunggah kanal YouTube Apokalip11, Rabu (10/5/2023).
Ada beberapa alasan yang membuat Jessica Iskandar maju mundur ingin memperbaiki hidung miringnya. Salah satunya adalah tidak mendapat izin dari mantan pasangannya dulu.
Suami Jessica Iskandar sekarang, Vincent Verhaag juga semula tidak memberi restu sang istri mengubah bagian tubuhnya, karena mengira Jedar oplas untuk tampil lebih cantik.
Namun ketika Vincent Verhaag melihat sendiri bagaimana Jessica Iskandar terganggu kesehatannya karena rongga hidungnya yang besar sebelah, barulah ia memberikan izin bahkan mendukung penuh Jedar operasi hidung.
"Kalau sekarang di-support, jadi ya sudah, laksanakan," kata ibu dua anak ini sambil tersenyum semringah.
Jessica Iskandar menjelaskan bagian hidungnya yang dirombak. Tulang bagian samping hidungnya diambil untuk membuka rongga pernapasan lebih lebar, lalu tulang tersebut diletakkan di pangkal hidung untuk sekaligus memberi kesan mancung pada hidung perempuan 35 tahun tersebut.
Baca Juga: Biaya Operasi Hidung Jessica Iskandar Capai Miliaran Rupiah, Ternyata Endorse
Menariknya, bentuk hidung Jessica Iskandar tidak terlalu terlihat banyak perbedaan dari sebelum operasi. Tetapi Jedar mengaku tidak terlalu memedulikan hal itu karena yang paling penting sekarang hidungnya sudah normal.
"Iya enggak berubah ya? Makanya aku juga bingung. Ya kalau aku sih lebih ke kesehatannya, walaupun sekarang masih pemulihan jadi masih agak ngilu, tapi sekarang aku kalau bernapas lebih enak," ujar ibu kandung El Barrack itu.
Sebelumnya tersiar kabar bahwa biaya operasi hidung Jessica Iskandar mencapai angka miliaran rupiah. Jedar dicibir soal hal ini lantaran sebelumnya ia pernah mengaku bangkrut pasca kena tipu hampir Rp10 miliar.
Namun belum lama ini ia mengklarifikasi bahwa operasi hidungnya merupakan hasil kerja sama promosi dengan klinik yang mengoperasinya. Tetapi hingga kini belum diketahui perusahaan apa yang membiayai operasi plastik Jedar itu.
Berita Terkait
-
Biaya Operasi Hidung Jessica Iskandar Capai Miliaran Rupiah, Ternyata Endorse
-
Hidung Bengkok Jadi Alasan Operasi, Jessica Iskandar Ngaku Dulunya Nabrak Jemuran sampai Berdarah
-
Bisa Operasi Hidung Usai Ngaku Bangkrut, Jessica Iskandar: Selama Ini kan Aku dan Suami Kerja
-
9 Potret Ultah Don Anak Jessica Iskandar yang Dirayakan Bersama Puluhan Anak Terlantar
-
5 Artis Hamil Tanpa Suami, Denise Chariesta Bangga Hamil Tanpa Seorang Pendamping
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Format dan Jadwal Babak Play Off Piala Dunia 2026: Adu Nasib Demi Tiket Tersisa
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
Terkini
-
Top 10 Negara dengan Wanita Tercantik Sedunia, Indonesia Peringkat Berapa?
-
Jelajahi Dunia Sihir Wicked di Singapura, Bertemu Ariana Grande hingga Sapa Raisa di Yellow Carpet
-
Mengapa Sikap Marissa Anita Tunda Momongan Sejalan dengan Karakter Gen Z?
-
Sama-Sama Ogah Nikah Lagi, Riyuka Bunga dan Deddy Corbuzier Mau Tinggal di Panti Jompo Bareng
-
Video Lama Viral, Pernyataan Setia Habib Bahar ke Istri Pertama Kontras dengan Pernikahan Barunya
-
Fajar Sadboy Lemot Tiap Diajak Bicara, Amanda Manopo Duga Gegara Pernah Koma 13 Hari
-
Donny Damara Kritik Gen Z, Anggap Mudah Mengadu dan Tersinggung
-
Demi Cuan, Sarwendah Rela Live Streaming Sampai 14 Jam Sehari
-
Frans Faisal Sambut Peran Baru sebagai Ayah, Siap Ambil Jatah Begadang
-
Membandingkan Didikan Guru, Donny Damara: Dulu Ditampar Tanda Sayang, Sekarang Dianggap Kekerasan