Suara.com - Anak penyanyi Pinkan Mambo, Michelle Ashley baru saja membeberkan kisah pilu yang dialaminya selama ini. Michelle mengaku pernah dilecehkan oleh ayah tirinya sendiri, Steve Wantania.
"Sebenarnya aku nggak mau cerita karena menurut aku agak too much informasinya. Intinya ada kejadian di dalam keluarga aku di mana aku jadi korban suami kedua mami aku," tutur Michelle Ashley dalam podcast bersama Nadia Alaydrus yang cuplikannya diunggah ulang akun @lambegosiip, Rabu (26/7/2023).
Pelecehan dialami Michelle Ashley sejak 2018 lalu dan berlangsung hingga 2021, atau saat usianya masih 12 tahun.
Dengan suara berat, Michelle mengatakan awal mula pelecehan terjadi saat ia habis mandi dan tidak sengaja bertemu ayah tirinya di kamar.
"Aku lagi mandi kan, keluar, pakai handuk. Terus karena waktu itu lemari aku ada di kamar mami kan, jadi aku habis mandi ke kamar mami. Di situ aku tahunya aku cuma berdua sama kakak dan adik-adik aku," kata Michelle Ashley.
Saat itu Michelle tidak mengetahui bahwa ayah tirinya sedang berada di kasur di balik lemari yang ia tuju. Di situ lah kejadian pelecehan terjadi.
"Ternyata ada suaminya mami aku dan di situ lah kejadian. Pas kejadian pertama kali aku benar-benar syok," kata Michelle menceritakan momen pelecehan itu.
Rupanya alih-alih diselamatkan oleh sang ibu, Michelle Ashley malah disalahkan. Pinkan Mambo juga tidak berniat untuk membongkar masalah ini ke publik dan tetap menyalahkan sang anak selama bertahun-tahun.
"Aku nggak berani untuk speak up karena dari mami aku juga belum mau diomongin ke media. Tapi buat aku karena ini sudah keterlaluan dan selama bertahun-tahun aku tutupin," ujarnya.
Baca Juga: Daftar Kontroversi Pinkan Mambo, Terkini Gerayangi Tubuh Lelaki Bule
"Dan ada kejadian juga di mana mami aku kasih aku too much pressure (terlalu banyak tekanan) di mana dia salahin aku atas kejadiannya. (Akhirnya) aku buat keputusan untuk speak up soal ini," imbuhnya lagi.
Melihat pengakuan tersebut warganet ramai-ramai memberikan komentar dukungan. Sebagian besar dari mereka turut merasa iba dan menyalahkan Pinkan Mambo yang tidak bertindak sebagai ibu.
"Ya Allah, mewek gue lihat ini. Kasihan tau, ibunya otaknya ke mana sih? Anaknya malah yang disalahin. Dari ekspresinya pun masih keliatan dia takut speak up," komentar akun @honey***
"Emaknya memang rada-rada gimana gitu sekarang, agak aneh," ujar akun @mar***.
"Ibunya otaknya rada geser. Seorang ibu ibarat anak nyamuk gigit aja tuh nyamuk bakal dicari, lah ini anaknya dilecehkan masa diam aja, malah nyalahin dih. Gimana predator seperti itu malah semakin menjadi gila," kata akun @sil***.
Berita Terkait
-
Daftar Kontroversi Pinkan Mambo, Terkini Gerayangi Tubuh Lelaki Bule
-
Pacar Digerayangi Pinkan Mambo, Ekspresi Dinar Candy Jadi Sorotan
-
Pinkan Mambo Dihujat Usai Joget sambil Gerayangi Tubuh Teman Bule Dinar Candy: Geli Banget Liatnya
-
Edisi Limited dan Terbuat dari Kayu, Segini Harga Mic yang Dibanting Pinkan Mambo Saat Manggung di Bekasi
-
Emosi Mikrofonnya Dilempar Pinkan Mambo, Nelly Carey: Semoga Selamat Deh Lu Mba!
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Inara Rusli dan Insanul Fahmi Rujuk, Wardatina Mawa Ikhlas Sambut Tahun Baru 2026
-
Resmi Jadi Duda Setelah Gagal Cerai Berkali-kali, Andre Taulany Ngebet Nikah Lagi di 2026
-
Nama Anak Steffi Zamora Terinspirasi dari Almarhumah Laura Anna?
-
4 Fakta BTS Comeback Maret 2026, Konsep Album Baru dan Sinyal Tur Dunia
-
Wardatina Mawa Koar-Koar Soal Zina, Pihak Inara Rusli Kasih Peringatan
-
Ungkap Sulitnya Jadi Janda, Aura Kasih Mau Cari Suami yang Pandai Mengaji
-
Hyun Bin Ungkap Kisah di Balik Karakter Baek Ki Tae di Drakor Made in Korea
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea