Suara.com - Ammar Zoni sedang menjalani proses hukum terkait dugaan penyalahgunaan narkoba. Suami Irish Bella itu baru saja menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Pada sidang kali ini, Ammar Zoni mengungkap alasannya mengonsumsi narkoba jenis sabu. Selain karena stres, Ammar ingin menurunkan berat badan karena kerap menjadi target body shaming.
Terlepas dari kasus narkoba yang menjeratnya, Ammar Zoni merupakan aktor berbakat. Dia telah membintangi banyak judul sinetron yang berhasil melambungkan namanya.
Penasaran dengan karier dan kehidupan pribadi sang artis? Berikut biodata dan agama Ammar Zoni yang dirangkum dari berbagai sumber.
Biodata Ammar Zoni
- Nama Lengkap: Muhammad Ammar Akbar
- Nama Populer: Ammar Zoni
- Tempat, Tanggal Lahir: Depok, 8 Juni 1993
- Usia: 30 tahun
- Pasangan: Irish Bella (istri)
- Anak: Air Rumi Akbar 1453, Amala Puti Sabai Akbar
- Orangtua: Suhendri Zoni Alruvi (ayah), Sri Mulyatini (ibu)
- Saudara: Syifa Zoni (adik), Aditya Zoni (adik), Panji Zoni (adik)
- Profesi: Aktor, model, pengusaha
- Instagram: @ammarzoni
Agama Ammar Zoni
Ammar Zoni lahir dari keluarga perantau Minangkabau. Ammar diketahui menganut agama Islam dari lahir, bisa dilihat dari nama depannya yaitu Muhammad.
Ammar Zoni bahkan memberi nama anak pertamanya dari peristiwa bersejarah agama Islam. Angka di belakang nama Air Rumi terinspirasi dari pemimpin Muhammad Al Fatih yang menaklukkan kota Konstantinopel pada 1453 Masehi.
Karier Ammar Zoni
Baca Juga: Gerak Cepat, Ammar Zoni Kembali Jalani Sidang Lanjutan Kasus Narkoba Hari Ini
Ammar Zoni memulai kariernya sebagai model dengan mengikuti kompetisi yang diadakan oleh majalah Aneka Yess! pada 2011. Saat itu dia berhasil melaju ke babak final dan meraih gelar Top Guest.
Debut akting Ammar Zoni ditandai lewat perannya dalam sinetron Khanza 2. Dia lantas dipercaya untuk menjadi pemeran utama di film Retak Gading bersama Christine Hakim dan Jajang C. Noer.
Beberapa judul sinetron yang dibintangi Ammar Zoni antara lain Kita Nikah yuk, 7 Manusia Harimau, Kau Seputih Melati, Anak Jalanan, Anak Langit, Cinta Suci, serta Ikatan Cinta.
Kontroversi Ammar Zoni
Ammar Zoni dua kali ditangkap atas kasus narkoba. Penangkapan pertama terjadi pada 7 Juli 2017 di kediamannya di kawasan Depok, Jawa Barat.
Saat itu polisi menemukan barang bukti berupa daun ganja kering dengan bobot 39,1 gram. Alasan Ammar Zoni memakai narkoba untuk relaksasi di tengah kesibukan.
Berita Terkait
-
Tak Hadir di Sidang Sang Suami, Ipar Sebut Irish Bella Kecewa Ammar Zoni Kembali Pakai Narkoba
-
Kata Ammar Zoni Soal Irish Bella yang Lagi-lagi Tak Temani Dirinya Jalani Sidang Kasus Narkoba
-
Kena Body Shaming, Dalih Ammar Zoni Pakai Sabu karena Ingin Kurus
-
Ammar Zoni Pakai Sabu karena Ingin Kurus, Dapat Informasi dari Internet
-
Hakim Singgung Istri dan Anak, Tangis Ammar Zoni Pecah di Ruang Sidang
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
3 Rekomendasi Drakor Soroti Kehidupan Idol, Idol I Segera Tayang
-
Death Wish Malam Ini: Transformasi Brutal Bruce Willis dari Dokter Bedah Menjadi Malaikat Maut
-
Tak Pernah Bosan, Ini Sinopsis dan Fakta Menarik Film Taken, yang Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Transformasi Akting Davina Karamoy Lewat Peran di Film dan Series, Multitalenta!
-
Bantah Halangi Ruben Onsu Bertemu Buah Hati, Sarwendah: WA Anak Dibaca Enggak?
-
Rekap Lengkap Film Wicked, Biar Gak Bingung Sebelum Nonton Wicked: For Good!
-
Deddy Corbuzier Rayakan Ultah Sabrina Chairunnisa, Tulisan di Kue Ulang Tahun Diprotes Vidi Aldiano
-
Helwa Bachmid Disebut Istri Ketiga Habib Bahar, Hamilnya Bareng dengan Istri Kedua
-
Tak Dinafkahi Habib Bahar, Helwa Bachmid Hanya Makan Nasi Siram Teh Hangat Saat Hamil
-
Bantah Terima Bulanan Rp200 Juta, Pengacara Sarwendah Ungkap Uang "Ditalangin Dulu" dari Ruben Onsu