Suara.com - Penyanyi Syahravi Kembali merilis karya terbaru berjudul "Love Me, Honesly". Di lagu ini, Syahravi menggandeng penyanyi Amanda Caesa menjadi bintang di video klip.
Ini menjadi kali kedua Syahravi melibatkan Amanda Caesa dalam karyanya. Sebelumnya Syahravi yang memang bersahabat dekat, sempat mengajak putri komedian Parto Patrio itu berduet dalam lagu "You, You, You" pada Agustus 2020.
"Love Me, Honesly" merupakan lagu yang ke-21 Syahravi. Single ini berbicara tentang bentuk
hubungan ideal yang saya inginkan, tetapi tidak pernah saya miliki.
"Singkatnya, lagu ini mengembalikan kita pada hakikat dan kesederhanaan tentang apa itu cinta dan bagaimana kita dicintai oleh seseorang," kata Syahravi.
Untuk video klip lagu "Love Me, Honsely", Syahravi sengaja mengambil syuting jauh-jauh ke London. Selain karena keindahannya, juga karena Amanda Caesa yang saat itu menjadi sahabatnya sedang bersekolah di sana.
"Lagu ini mungkin merupakan tulisan saya yang paling jujur dan sentimental, oleh karena itu saya ingin videonya seorganik mungkin," imbuh Syahravi, yang sempat membintang sinetron Entong. "Lagu ini sederhana, abadi dan penuh kenangan”, kata Syahravi melanjutkan.
Syahravi merupakan penyanyi muda bertalenta. Lelaki 26 tahun ini melakukan debut di dunia musik dengan merilis lagu "Kita" pada 2015, saat usia Syahravi baru 17 tahun. Lagu itu sendiri diproduseri oleh maestro gitar Indonesia sekaligus menjadi mentor Ravi, Tohpati.
Kemudian pada 2019 Syahravi merilis lagu "Body Language yang diproduksi sendiri. Kemudian diikuti oleh "You, You, You" pada Agustus 2020 dan "You, You, You"-Stripped di tahun yang sama.
4ever (We Could Be) dirilis pada 2021 sebagai lagu untuk menyebarkan hal positif dalam melepaskan seseorang. Untuk mencari perspektif baru, "Tanda Tanya" dirilis pada tahun 2022 sebagai penghormatan atas kecintaan Syahravi terhadap menulis dalam bahasa Inggris.
Baca Juga: Ditegur Dara Arafah karena Putar Musik di Ruang Perawatan, Ibu-Ibu Ini Malah Lebih Galak
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Perfect Crown, Drakor Baru IU dan Byeon Woo Seok di Disney+
-
Sal Priadi Tuai Amarah Publik Usai Foto Bareng Terduga Pelaku Kekerasan Seksual
-
Gara-Gara Ini, Jung Woo Sung Sempat Ragu Ambil Peran di Drakor Made in Korea
-
Raih 10 Juta Penonton, Skenario Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Ditulis Hanya dalam Waktu 3 Hari?
-
6 Plot Hole di Drama Cashero Bikin Penonton Garuk Kepala, Logis Gak Sih?
-
Sinopsis Scream 7: Teror Ghostface Kembali, Putri Sidney Jadi Target Utama
-
Cetak Sejarah! Ini 3 Film Terlaris Tissa Biani yang Tembus Jutaan Penonton
-
Nasihat Buya Yahya Jadi Titik Balik Inara Rusli Cabut Laporan Polisi dan Rujuk dengan Insanul Fahmi
-
Rekap Lengkap Ramalan Hard Gumay 2026: Kematian Artis, Perceraian Seleb Hingga Bencana Alam
-
Suami Terseret Kasus Penipuan, Boiyen Ungkap Harapan Ini untuk Tahun 2026