Suara.com - Penayangan film dokumenter Netflix yang berjudul "Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso" telah menciptakan sensasi di kalangan masyarakat Indonesia. Dokumenter ini mengulas kasus tragis kopi beracun yang menewaskan Wayan Mirna Salihin, dengan Jessica Kumala Wongso sebagai terdakwa pada tahun 2016.
Dalam konteks sorotan yang kini kembali mengitarinya, Jessica Wongso menarik perhatian bukan hanya karena statusnya sebagai terpidana atas kematian Mirna, tetapi juga karena munculnya keraguan di kalangan publik terkait perannya dalam peristiwa tersebut.
Saat beredar surat yang diduga ditulis oleh Jessica Wongso dari balik jeruji besi, perhatian masyarakat semakin terfokus pada kasus ini. Surat tersebut telah dipublikasikan dalam bentuk pindai (scan) dan tersebar melalui akun TikTok @awbimax. Isi surat ini mencakup pesan dari Jessica kepada temannya bernama Tami.
"Hi Tami, Bagus deh kamu dan lainnya terima surat aku, kirimnya lebih praktis kalau lewat scan-an," tulisnya mengawali surat tersebut dikutip pada Senin (9/10/2023).
Jessica Wongso berterima kasih atas hadiah sepatu dari Tami. Ia berjanji akan menggunakannya untuk olahraga serta meminta Tami melakukan kegiatan yang sama.
"Thank you banget yah sepatunya, aku pake di sini kalo lagi mau olah raga. Pas kok ukurannya :) Tapi, jangan aku aja ya yang olah raga, kamu juga! Ayo hilangin males-malesnya. :)" ungkapnya.
Wanita berusia 35 tahun ini mengaku senang mengetahui pekerjaan Tami sekarang. Ia ingin bertemu dengan sang teman jika sudah bebas dari penjara.
"Wow, jadi kamu dapat kerjaan gara-gara kenal di grup WA yang ngomongin aku? That's cool! :) Aku ikut senang kamu jadi punya temen-temen baru dan bos yg baik :) nanti kita semua ketemuan yah waktu aku udah bebas!" bebernya.
Lebih lanjut, Jessica Wongso mengajak temannya ini untuk saling bertukar foto guna mengetahui keadaan terbaru mereka.
Baca Juga: Jessica Wongso Korban Rekayasa CCTV? Roy Suryo Ngotot Beberkan Keasliannya
"Kalau kamu mau kirim foto, silahkan aja, boleh dilampirkan sama surat kamu biasanya kamu kirim ke rumah :). Di sini sudah kalau mau foto, mesti nunggu momen yang tepat, walau udah foto pun, lama banget fotonya di-print buat akunya, dan aku juga menghindari kamera kan :) tapi nanti aku usahain ya!" tuturnya.
Ia kemudian mengungkapkan keadaannya baik-baik saja di dalam penjara. Ia juga menceritakan kegiatan apa yang dilakukan selama menjalani masa tahanan.
"Don't worry, aku baik-baik aja kok di sini, di sini sangking gak ada kerjaan malah jadi perawatan, rajin olahraga :). Selain rutinitas kamu itu, ada hobi yang lain gak? Suka nonton atau baca? :)" sambungnya.
Perempuan yang divonis 20 tahun penjara ini meminta Tami tidak terlalu percaya dengan informasi yang beredar.
"Tami, jangan terlalu percaya sama berita di media, aku di sini setiap hari sibuk bantuin petugas. Enggak pernah di kamar selain hari Sabtu dan Minggu. Jadi yang mereka tulis itu enggak benar, mungkin mereka asal tulis aja biar artikelnya diklik," pungkas Jessica Wongso. (Haqia Ramadhani)
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta
-
Sinopsis The Chronology of Water: Debut Penyutradaraan Kristen Stewart
-
Promo Menarik Nonton Film Agak Laen Menyala Pantiku di XXI dan CGV untuk yang Mau Ngirit