Suara.com - Atta Halilintar berencana bertolak ke Korea Selatan untuk liburan. Ayah dua anak itu merencanakan agenda tersebut khusus sebagai hadiah untuk sang istri, Aurel Hermansyah dan anak-anaknya, Ameena dan Azura.
"Memang rencana kami hadiah buat ibu (Aurel Hermansyah) dan anak-anak," kata Atta Halilintar saat ditemui di kawasan Condet, Jakarta Timur, Senin (25/12/2023).
"Memang dari hamil yang kedua ini sudah janji pengin babymoon, tapi enggak jadi. Sekarang babymoon-nya setelah anaknya lahir," katanya menyambung.
Kakak Thariq Halilintar itu sudah merencanakan perjalanannya selama di Korea Selatan. Karena liburan kali ini ditunjukkan untuk Aurel Hermansyah dan dua anak bayinya, maka Atta Halilintar mengatur liburannya lebih banyak di hotel.
"Ada babysitter-nya memang, tapi kami lebih banyak di dalam villa atau hotel," ujar Atta Halilintar.
"Kalau itinerary cari yang gampang-gampang dan enggak banyak jalannya, cuma banyakan di hotel, yang penting ibunya turun," imbuh kakak Thariq Halilintar ini.
Kendati begitu, lelaki 29 tahun itu sudah mengatur akan pergi ke toko yang memamerkan barang-barang yang berkaitan dengan BTS dan Blackpink, sesuai dengan kesukaan sang istri.
Pasangan itu juga rencananya bakal pergi ke lokasi syuting drakor alias drama Korea.
"Dia (Aurel Hermansyah) suka Blackpink sama BTS, jadi mungkin dia mau ke toko Blackpink, drakor," ucap Atta Halilintar.
Baca Juga: Dihujat Gara-Gara Sering ke Rumah Aurel Hermansyah, Begini Pembelaan Aaliyah Massaid
Akan tetapi belum diketahui kapan pastinya Atta Halilintar dan keluarganya akan terbang ke Korea Selatan. Dia juga belum menyebutkan akan memboyong siapa saja anggota keluarga yang akan dia ajak.
Di sisi lain Aurel Hermansyah baru saja sembuh pemulihan setelah melahirkan anak keduanya pada 11 November 2023 lalu.
Sebagai informasi, Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah menikah pada April 2021. Dari pernikahan itu Atta dan Aurel dikaruniai dua buah hati yang diberi nama Ameena Nur Hatta dan Azura Humaira Nur Atta.
Berita Terkait
-
Dihujat Gara-Gara Sering ke Rumah Aurel Hermansyah, Begini Pembelaan Aaliyah Massaid
-
Aaliyah Massaid Diledek Kelewat Lebay Angkat Telepon Thariq Halilintar: Bucin Sendiri
-
Atta Halilintar Sindir Aaliyah Massaid yang Berhijab, Ekspresi Muka Aurel Hermansyah Disorot
-
Kelewat Bucin, Aaliyah Massaid Koar-koar Thariq Halilintar Pemenang Hatinya Meski Dicuekin
-
Atta Halilintar Minta Maaf dan Beri Klarifikasi Soal Kamar Karyawan yang Kecil
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar
-
CJ7: Surat Cinta Stephen Chow untuk Perjuangan Seorang Ayah, Malam Ini di Trans TV
-
Film 5 CM Kembali dengan Sekuel Revolusi Hati, Bukan Lagi Soal Pendakian Gunung
-
Setahun Bebas dari Penjara, Mantan Sopir Vanessa Angel Tubagus Joddy Lamar Kekasih
-
Denny Sumargo Respons Isu Pelukan dengan Ani-ani di Bali
-
Masih Sayang, Erika Carlina Minta Netizen Jangan Sentil DJ Bravy Terus
-
Putri Tommy Lee Jones Ditemukan Meninggal di Kamar Hotel pada Malam Tahun Baru