Suara.com - Dian Sastrowardoyo menceritakan pengalamannya saat berlakon sebagai Lasja, ibu rumah tangga sekaligus anak seorang mafia dalam series Ratu Adil.
Di series bergenre kriminal aksi tersebut, aktris 41 tahun itu diharuskan melakonkan adegan-adegan aksi yang berbahaya. Dian Sastro, sapaannya, bahkan sempat menjadi korban cekik oleh salah seorang stuntman saat sedang berakting.
Hal itu dialami Dian Sastrowardoyo saat melakonkan adegan bertengkar yang diambil pada dini hari.
"Jam setengah lima pagi dicekik sama abang-abang stuntman, itu gila sih, luar biasa, Tommy," ujar Dian Sastrowardoyo dalam jumpa pers acara gala premiere series Ratu Adil di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (22/2/2024).
"(Dian bilang) 'semangat banget bang' (dijawab oleh stuntman) 'aman kak?' (Kata Dian) 'aman sih aman, cuma lumayan semangat ya,'" kata Dian Sastro yang mengundang tawa semua orang.
Selain itu, bintang serial Gadis Kretek itu juga sempat mengalami cedera karena berkating. Kepala Dian Sastro sempat benjol karena terbentur oleh properti pistol yang dia gunakan sendiri saat berlakon.
"Aku tuh orangnya agak clumsy, jadi kalau ada adegan-adegan aksi gitu, aku tuh suka kejedot sama senjata sendiri, terus tiba-tiba benjol," imbuh Dian Sastrowardoyo.
"Untung enggak ada take close up lagi gitu. Soalnya buat yang ngelihat dari dekat itu kelihatan banget 'itu benjol gede banget lho,'" ucap Dian Sastro menyambung.
Kendati begitu, istri Maulana Indraguna itu tetap bersemangat selama syuting series Ratu Adil. Kata Dian Sastro, seluruh kru di lokasi syuting sangat seru dan menyenangkan.
Baca Juga: Kembali Perankan Perempuan Berkarakter Kuat, Dian Sastrowardoyo Bingung: Apakah Ini Kode?
"Tapi asyik banget, kita kolaborasi sama teman-teman stunt semua asyik banget, profesional semua, kita juga bisa ngasih semangat semua," imbuhnya.
Sebagai informasi, series Ratu Adil bercerita tentang sisi gelap dunia bisnis yang dijalankan sembilan konglomerat yang tergabung dalam kelompok "9 Naga".
Lasja di sini berperan sebagai ibu rumah tangga yang mencoba melindungi keluarganya dari ancaman yang diberikan "9 Naga".
Selain Dian Sastrowardoyo, series Ratu Adil juga menampilkan akting apik sejumlah bintang lain seperti Nino Fernandez, Andri Mashadi, Khiva Iskak, Donny Damara, Budi Ros, almarhum Yayu Unru, Ira Wibowo, dan lainnya.
Rencananya, Ratu Adil akan memiliki total delapan episode. Episode pertama akan tayang pada 29 Februari 2024 di platform Vidio.
Berita Terkait
-
Kembali Perankan Perempuan Berkarakter Kuat, Dian Sastrowardoyo Bingung: Apakah Ini Kode?
-
Duh, Kepala Dian Sastrowardoyo Benjol karena Terjedot Pistol saat Syuting Series Ratu Adil
-
Momen Dian Sastrowardoyo Asyik NgeDJ, Gaya Busananya Tuai Pujian: Elegan!
-
Dian Sastro Menggebrak Dunia DJ dengan Gaya yang Berkelas, Bukti Kecantikannya Tak Lekang Dimakan Waktu
-
8 Potret Artis Nonton Konser Coldplay di Singapura, Ada Maia Estianty Hingga Margin Wieheerm
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Sinopsis Film Send Help: Teror Bertahan Hidup di Pulau Terpencil Versi Sam Raimi
-
6 Film Rachel Amanda, Suka Duka Tawa Baru Tayang di Bioskop
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Sekuel Resmi Digarap, Igor Saykoji Unggah Foto Langka di Balik Layar Film 5 CM
-
Demi Peran di Algojo, Arya Saloka Rela Ubah Fisik Secara Ekstrem
-
Pendapat 4 Suami Artis Bila Istri Pilih Jadi IRT, Kembali Disorot Gara-Gara Ibrahim Risyad
-
Tinggalkan Zona Nyaman, Arya Saloka Jadi Anjelo dan Preman di Series Algojo
-
Stranger Things 5 Disebut Punya Fake Ending, Bakal Ada Episode Baru?