Satu lagi film horor yang akan meramaikan bioskop Indonesia adalah film Petak Umpet. Film bergenre horor ini adalah adaptasi dari sebuah kisah nyata yang pernah viral di Youtube yang dikenal dengan judul Diculik Wewe Gombel.
Paw Pictures bersama Pichouse Films menggandeng Rizal Mantovani untuk mengangkat kisah tersebut ke layar lebar. Sesuai kisah aslinya yang viral, sinopsis film Petak Umpet mengisahkan tentang seorang anak yang hilang akibat diculik oleh Wewe Gombel saat main petak umpet.
Biar nggak makin penasaran, simak dulu ulasan lengkap sinopsis Petak Umpet beserta daftar pemain dan jadwal tayangnya berikut ini.
Sinopsis Film Petak Umpet
Film Petak Umpet mengikuti kisah Sari dan Rahman, dua kakak beradik yang harus menghadapi peristiwa menyeramkan akibat bermain petak umpet.
Rahman mendapat tugas dari ibunya untuk menjaga Sari, adiknya. Namun karena merasa bosan dan enggan, Rahman menyuruh Sari bermain petak umpet dengan teman-temanya.
Alih-alih mengawasi Sari yang sedang bermain seperti amanat sang ibu. Rahman malah sibuk bermain game online. Teman-teman Sari mulai kebingungan karena hanya Sari yang belum ditemukan tempat persembunyiannya.
Mereka curiga Sari bersembunyi di rumah tua yang telah lama kosong. Lantaran tak juga kunjung ditemukan, orang-orang mulai percaya jika Sari diculik Wewe Gombel. Rahman yang merasa bersalah atas hilangnya Sari memutuskan untuk mencari adiknya ke rumah tua itu bersama dua temannya.
Lalu dapatkah Rahman menyelamatkan Sari? Atau justru malapetaka lain yang akan menyambutnya? Temukan jawabannya hanya di film Petak Umpet.
Daftar Pemain Film Petak Umpet
Rizal Mantovani sebagai sutradara menggandeng sejumlah artis papan atas untuk bermain dalam film arahannya. Mulai dari Randy Martin hingga Saskia Chadwick dipercaya menjadi pemain utama. Berikut Daftar Pemain Film Petak Umpet:
Baca Juga: Film Boys Beyond the Light, Kisah 4 Pemuda dalam Organisasi Radikal
Randy Martin sebagai Rahman
Alesha Fadillah Kurniawan sebagai Sari
Saskia Chadwick sebagai Shila
Adam Farrel sebagai Rinto
Putri Ayudya sebagai Masayu
Jared Ali sebagai Aldi
Berita Terkait
-
Perjalanan Bermusik Gitaris Legendaris, Jimi Hendrix Bakal Difilmkan
-
Review Film Transformers One, Kali Ini Robotnya Jadi Lebih Humanis
-
Ulasan Film Officer Black Belt, Dinanti tapi Gagal Memenuhi Ekspektasi
-
3 Film Korea Mendatang yang Suguhkan Beragam Genre Memukau, Ada Favoritmu?
-
Ulasan Film Neulbom: The Curse, Ungkap Kisah Misteri Rumah Berhantu
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Sinopsis Our Universe: Kisah Bae In Hyuk dan Roh Jeong Eui Asuh Ponakan, Tayang di HBO Max
-
Siapa Mantan Aurelie Moeremans? Viral Pengakuan Di-Grooming Sejak 15 Tahun
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan