Suara.com - Aktris cantik Indonesia, Shenina Cinnamon sedang mencuri perhatian publik. Kekasih Angga Yunanda ini kini sedang berada di Korea Selatan untuk menghadiri Busan International Film Festival 2024.
Penampilan Shenina Cinnamon di Busan International Film Festival ke-29 atau BIFF 2024 itu begitu memikat. Aktris cantik berusia 25 tahun ini memposting potret-potretnya di Instagram kemarin, Kamis (3/10/2024).
Shenina berada di BIFF karena film baru yang dibintanginya yakni Tale of the Land melakukan pemutaran perdana. Dari sejak berjalan di Red Carpet BIFF 2024, Shenina Cinnamon sudah curi atensi publik.
Pemain film Penyalin Cahaya tersebut mengenakan gaun nuansa cokelat tua yang begitu glamor. Dress bertali satu dengan belahan tinggi itu merupakan karya Hian Tjen.
Shenina menyempurnakan penampilannya dengan high heels warna nude. Banyak netizen yang memuji look Shenina Cinnamon di 29th Busan International Film Festival Opening Ceremony Red Carpet ini begitu elegan dan menyala.
Namun tidak berhenti sampai di sana, potret terbaru Shenina Cinnamon lagi-lagi bikin heboh warganet. Ini adalah momen saat Shenina menghadiri Marie Claire Asia Star Awards yang merupakan bagian dari Busan International Film Festival 2024.
Shenina Cinnamon tampak memposting potretnya bersama aktor ganteng Korea Park Seo Joon. Shenina yang memakai dress Chanel putih tampak tersenyum ke arah kamera bareng pemain drama Gyeongseong Creature itu.
Potret Shenina Cinnamon dan Park Seo Joon ini jelas bikin netizen heboh. Banyak warganet yang iri, dan bahkan Dian Sastro sampai speechless.
"Demi apah," tulis Dian Sastro di kolom komentar.
Baca Juga: Park Seo Joon Dikabarkan Berkencan dengan Lauren Tsai, Agensi Beri Jawaban Ini
"Dunia mana lagi yang telah kau selamatkan, Shen," timpal netizen.
"Gebrakanmu gak kira-kira Shen," kata warganet.
"Shen kamu foto sama pacarku," ujar netizen lain iri.
"Ya Allah sebenarnya aku mengiri," warganet lain menimpali.
Sebagai informasi, Shenina Cinnamon juga hadir di Busan International Film Festival tahun lalu. Aktris cantik kelahiran 1 Februari 1999 ini kala itu datang sebagai pemain film 24 Jam Bersama Gaspar.
Tahun 2023 lalu, Shenina Cinnamon hadir bersama Laura Basuki dan Reza Rahadian. Sementara itu, selain Tale of the Land, film-film baru Shenina Cinnamon yang wajib dikepoin juga termasuk Dear David, Onde Mande!, Sujud Terakhir Bapak, Do You See What I See, dan lainnya.
Berita Terkait
-
Film Tale of the Land, Drama-Fantasi Indonesia yang Wajib Kamu Tonton!
-
Serial Netflix 'Gyeongseong Creature' Lanjut Season 3? Ini Kata Sutradara
-
Penjelasan Ending Drama Korea Gyeongseong Creature Season 2 Apa Arti Post-Credit Scene?
-
Bukan Reinkarnasi Jang Tae Sang, Siapakah Ho Jae di Drama Korea Gyeongseong Creature 2?
-
4 Ide Gaya Fashion Keren ala Park Seo-joon, Pas untuk Setiap Kesempatan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV