Suara.com - Reza Rahadian debut sebagai sutradara dalam film Pangku. Film ini menjadi karya pertama rumah produksi Gambar Gerak yang diinisiasi Reza bersama Arya Ibrahim.
Aktor 37 tahun tersebut lalu bercerita film perdananya ini terinspirasi dari budaya kopi pangku yang berkembang di wilayah sekitar Pantura atau Pantai Utara.
Reza terinspirasi bagaimana perjuangan para ibu di Pantura demi menghidupi keluarganya. Hal ini sang aktor sampaikan dalam konferensi pers film Pangku yang digelar di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (29/10/2024).
"Sebuah kehidupan yang menurut saya, ketika saya pernah datang ke sana buat syuting film yang lain sekitar lima tahun lalu, terbesit aja gitu di kepala 'wah suatu hari kalau saya bikin film, setting-nya tidak jauh dari kehidupan yang ada di sana'," kata Reza Rahadian.
"Menariknya, film ini merupakan sebuah karya yang dipersembahkan untuk seorang ibu dan perempuan," ucapnya menyambung.
Film Pangku bercerita tentang perempuan bernama Sardita yang bertahan hidup di tengah kejahatan dan segala krisis kehidupan. Film ini akan menampilkan perjalanan dan perjuangan Sardita.
Adapun Reza Rahadian mempersembahkan film perdananya ini untuk sang ibu tercinta, Pratiwi Widantini Matulessy. Perjuangan sang ibu menjadi motivasi utama Reza menggarap film Pangku.
"Film yg buat saya sebagai kreator di film ini, ini adalah surat cinta saya untuk ibu saya. Saya merasa she's done a lot in my life (dia sudah berbuat banyak di hidup saya)," ungkap Reza.
"Saya merasa film pertama harus ada keterikatan batin dan kedekatan emosional. Jadi, ya, film ini saya persembahkan untuk ibu saya tercinta, seorang wanita yang tangguh, kuat, dan dia hampir tidak pernah mengeluh," tambahnya.
Film Pangku dibintangi oleh Fedi Nuril, Claresta Taufan, Christine Hakim, Devano Danendra, dan Shakeel Aisy. Film ini akan mulai syuting awal November mendatang.
Berita Terkait
-
Prilly Latuconsina Singgung Soal Banyak Influencer Main Film Tapi Tak Serius, Sindir Fuji?
-
Silsilah Keluarga Reza Rahadian, Cucu Pejuang Perempuan yang Dijuluki Belanda Hitam
-
Reza Rahadian Wajib Minum Kopi Tiap Pagi, Ini Kesukaannya
-
Daftar Artis Indonesia Keturunan PKI, Termasuk Pelawak Beradik Kakak Ini
-
Sumber Penghasilan Reza Rahadian: Mustahil Terancam Nganggur Cuma Gegara Ikut Demo
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI
-
Meninggal di Tempat Pijat, Ayah Venna Melinda Ternyata Punya Riwayat Sakit Jantung
-
5 Kronologi Kasus Richard Lee vs Doktif, Saling Lapor Berujung Tersangka
-
Sukses di Box Office, The Housemaid Resmi Garap Sekuel Berjudul The Housemaids Secret
-
Mosul Malam Ini di Trans TV: Potret Brutal dan Otentik Perjuangan Tim SWAT Irak Melawan ISIS
-
Tubuh Mendadak Kaku, Kronologi Lengkap Meninggalnya Ayah Venna Melinda di Tempat Pijat
-
Sempat Merasa Tertekan, Wavi Zihan dan Angga Yunanda Curhat Sulitnya Main Film Horor Komedi
-
The Ambush (Al Kameen): Ketegangan Brutal di Lembah Yaman, Malam Ini di Trans TV
-
Sinopsis Number One: Saat Masakan Ibu Jadi Hitung Mundur Kematian