Suara.com - Kimberly Ryder mulai menjalani hari sebagai orang tua tunggal sejak gugatan cerai terhadap Edward Akbar diproses. Namun, sang aktris belum banyak bercerita tentang suka duka yang ia alami selama periode tersebut.
Sampai pada Selasa (17/12/2024), Kimberly Ryder berbagi kisah tentang pengalamannya jadi orang tua tunggal untuk kedua anaknya dari Edward Akbar. Kata perempuan 31 tahun, hari-harinya dilalui dengan banyak perjuangan serta doa.
"Kalau sebagai emak-emak yang single fighter, udah tahu lah kayak gimana. Kita berjuang, kita banyak berdoa," ungkap Kimberly Ryder di kawasan Tendean, Jakarta.
Namun di sisi lain, Kimberly Ryder juga mendapat bantuan penuh dari anggota keluarganya untuk mengurus anak-anak. Termasuk sang adik, Natasha Ryder, mereka benar-benar memberikan dukungan moral untuk Kimberly.
"Aku alhamdulillah banget, bersyukur banget karena aku punya support system. Ada ibuku, bapakku, adikku, keluarga aku di rumah. Terus ada om, tante, sepupu, segala macem yang sangat membantu banget," beber Kimberly Ryder.
Di luar keluarga, lingkungan pertemanan Kimberly Ryder pun tidak kalah perhatiannya. Tak henti-henti mereka menyemangati Kimberly untuk berjuang demi anak-anak.
"Temen-temen aku juga," kata Kimberly Ryder.
Meski jadi orang tua tunggal bukan tugas mudah, dukungan orang-orang terdekat pada akhirnya membuat Kimberly Ryder masih bisa bersyukur menjalani hidup. Ia jadi merasa tidak ditinggalkan seorang diri di tengah masalah dengan Edward Akbar.
"Jadi, ya bersyukur banget. It's not just me. Sebenernya salah kalau ngomong single fighter, salah sebenernya aku. Ada banyak banget orang di belakang aku yang sangat-sangat membantu. Aku syukuri banget sama mereka selama ini," papar Kimberly Ryder.
"Ya, lumayan roller coaster sih rasanya. Cuma masih lebih banyak up-nya sih aku merasa, masih banyak yang bisa disyukuri," imbuhnya.
Kini, Kimberly Ryder mulai terbiasa dengan peran barunya sebagai orang tua tunggal. Ke depan, Kimberly tinggal mengatur ulang jadwal kerja agar tetap punya waktu untuk dihabiskan bersama anak-anak.
"Harus tetap mikirin anak-anak. Aku belum ada waktu sama anak-anak," ucap Kimberly Ryder.
Kimberly Ryder menggugat cerai Edward Akbar pada 12 Juli 2024. Saat itu, gugatan didaftarkan tim kuasa hukum Kimberly lewat sistem e-court Pengadilan Agama Jakarta Pusat.
Gugatan cerai Kimberly Ryder dikabulkan pengadilan pada 29 November 2024. Selain resmi pisah dari Edward Akbar, Kimberly juga mendapatkan hak asuh dua anak hasil perkawinan mereka.
Sampai setelah resmi berpisah pun, Kimberly Ryder tetap memilih menutup rapat alasan dirinya menggugat cerai Edward Akbar. Ia masih menghormati status sang aktor sebagai ayah dari dua anak mereka.
Berita Terkait
-
Fokus Kerja demi Anak, Kimberly Ryder Tunda Nikah Lagi di 2025
-
Kimberly Ryder Diminta Melaney Ricardo Cari Suami Kaya Setelah Cerai dari Edward Akbar
-
Kimberly Ryder Banjir DM Ajakan Nikah di Instagram Usai Resmi Menjanda
-
Sinopsis Serial Waktu Kedua yang Jadi Comeback Kimberly Ryder, Tayang Hari Ini!
-
Kimberly Ryder Resmi Cerai, Edward Akbar Wajib Nafkahi Anak Rp6 Juta per Bulan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV