Suara.com - Permasalahan uang donasi Agus Salim yang kini sudah disalurkan ke para korban erupsi gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT) ternyata belum rampung.
Sekarang, kisruh makin panjang dengan munculnya kesalahpahaman antar penggalang dan penyalur donasi, yakni Pratiwi Noviyanthi, Garry Julian, dan Denny Sumargo.
Kuasa hukum Novi sekaligus Ketua Yayasan Rumah Peduli Kemanusiaan, Garry, sempat mengatakan bahwa uang ditahan kepada Denny Sumargo.
Padahal, kala itu Denny Sumargo dan Garry sudah berada di NTT dan siap menyalurkan uang donasi.
"Jadi, sekarang lu ketua yayasan. Terus kenapa kemarin bendahara nggak mau kirim duitnya? Mau jawab nggak?" tanya Denny Sumargo kepada Garry kala itu.
"Karena bendahara itu ya itu masalah internal dulu lah bang," kata Garry menjawab.
Denny Sumargo tak menampik dirinya sempat naik pitam ketika bendahara yayasan menolak mengirim uang donasi tersebut.
Sementara dalam kesempatan yang lain, Denny Sumargo pun menyampaikan permasalahan tersebut ke publik sambil menandai akun TikTok Novi.
"Saya ada buktinya, kenapa gue buat video, karena uangnya sempat ketahan di Labuan Bajo. Setelah saya buat video, baru uangnya akhirnya dikirimkan," kata Denny Sumargo dalam bentuk komentar di TikTok.
"Mau saya kasih lihat di sosmed buktinya? @PratiwiNoviOfficial," ancam Denny Sumargo kepada Novi.
Kesalahapahaman itu membuat Novi murka. Ia pun klarifikasi dari Garry terkait perkataan Denny Sumargo ke publik itu.
"Lo ngada-ngada dalam penyampaian ke Densu (Denny Sumargo)? Sebutin dulu dong, kapan gue bilang begitu? Kenapa ngarang cerita," cecar Novi kepada Garry melalui pesan WhatsApp, dikutip dari postingan Instagram Story-nya pada Jumat (17/1/2025).
Novi juga mengirim tangkapan layar berisi komentar Denny Sumargo terhadap seorang warganet. Pada komentar tersebut, suami Olivia Allan itu menjelaskan bahwa penyaluran donasi ke NTT adalah kemauan Novi.
"Ini kemauan Novi yang gue jalankan dan sudah disetujui. Gue ninggalin istri anak cuman buat nyelesaiin masalah donasi ini. Karena ini tanggung jawab gue," kata Denny Sumargo dalam komentar tersebut.
Setelah dicecar Novi, Garry segera meminta maaf karena telah salah menafsirkan.
Berita Terkait
-
Pihak Yayasan Sudah Lapor Kemensos RI Perihal Alihkan Dana Donasi Agus Salim ke Korban Bencana Alam NTT
-
Agus Salim Mau Penjarakan 10.000 Warga NTT yang Terima Bantuan dari Donasi Miliknya
-
Alvin Lim Meninggal Dunia, Kantor Hukumnya Mundur Jadi Kuasa Hukum Agus Salim
-
Terlalu Lama Tak Ditindak karena Drama Donasi, Mata Agus Kini Buta Total
-
Bukan Menolak, Agus Salim Tunggu Itikad Baik Denny Sumargo Bila Benar Ingin Bantu Pengobatan: Samperin Dong!
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
5 Rekomendasi Drakor Action Thriller Ji Chang Wook, Terbaru The Manipulated di Disney Plus Hotstar
-
Sinopsis Final Destination 4: Kematian Kreatif Menanti di Trans TV Malam Ini
-
Terbang ke Hollywood, Film Sore: Istri dari Masa Depan Gelar Tur Pemutaran di Amerika Jelang Oscar
-
Rekomendasi Drama Korea Genre Thriller 2025, Terbaru The Manipulated
-
Ketuk Palu Virtual! Nasib Pernikahan Tasya Farasya Ditentukan 12 November
-
Besaran Gaji Ahmad Sahroni, Eko Patrio, dan Nafa Urbah yang Hilang Usai Dinonaktifkan
-
Lolos dari Sanksi Kode Etik, Adies Kadir Dapat Peringatan Keras dari MKD Sebelum Kembali Ngantor
-
Ahmad Sahroni Dihukum 6 Bulan Nonaktif dari DPR, Pernyataannya Dianggap Tak Bijak
-
Bedu Tetap Transfer Rp50 Juta per Bulan ke Mantan Istri Meski Sudah Cerai, Buat Apa Saja?
-
Akun IG-nya Sempat Diblokir, Rachel Vennya Pamer Sudah Kembali Saling Follow dengan Deddy Corbuzier