Suara.com - Drama Korea The Haunted Palace memang baru tayang dua episode, namun sudah mencuri perhatian di negara asalnya.
Menyajikan kisah misteri berlatar zaman kerajaan dengan sentuhan supranatural yang kuat, drama ini menggabungkan elemen fantasi, horor, sejarah, dan politik dengan apik.
Deretan karakter penting dalam drama The Haunted Palace pun berhasil mencuri perhatian publik.
Lantas, siapa saja mereka? Simak ulasannya berikut ini.
1. Yoon Gab
The Haunted Palace menandai kembalinya Yook Sung Jae ke layar kaca. Dalam drama ini, Yoon Sung Jae memerankan tokoh Yoon Gab, seorang pejabat pemerintah dan bekerja di dalam istana. Ia memiliki reputasi yang baik dan memiliki penampilan yang tampan.
Suatu hari, tubuh Yoon Gab dirasuki makhluk Imugi. Segera setelah itu, orang-orang mulai membicarakannya seolah-olah dia sudah gila.
Diketahui, Imugi yang merasuki Yoon Gab berhubungan dengan Yeo Ri (Bona), yang cinta pertamanya adalah Yoon Gab. Yeo Ri adalah satu-satunya cucu dari seorang dukun terkenal.
2. Yeo Ri
Baca Juga: Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
Bona, yang juga merupakan member dari girl group WJSN, semakin melebarkan sayapnya di dunia akting.
Sebelumnya, Bona telah menunjukkan kemampuan akting yang solid dalam drama Twenty Five Twenty One.
Di The Haunted Palace, Bona akan memerankan karakter Yeo Ri. Perannya sebagai tokoh utama wanita tentu akan sangat menarik untuk disaksikan, terutama interaksinya dengan karakter Yoon Gab.
Yeo Ri sebenarnya memiliki bakat luar biasa sebagai dukun karena memiliki roh murni dalam dirinya. Namun ia tak mau menempuh profesi seperti neneknya ini, lantaran ada sosok imugi atau naga yang mengincar dirinya.
Yeo Ri juga meyakini naga bernama Kang Chul ini membawa malapetaka, terutama bagi orang-orang terdekatnya. Kematian sang nenek dan juga cedera yang dialami cinta pertamanya, Yoon Gab, selalu membayanginya.
Namun Yeo Ri tak dapat lepas tangan dari orang-orang maupun hantu yang membutuhkan bantuannya.
3. Gangcheori
Gangcheori merupakan imugi yang bernasib sial. Setelah melewati masa pertapaan selama seribu tahun, Gangcheori malah dapat kutukan lantaran terlihat oleh mata seorang anak manusia. Masa pertapaannnya dianggap batal dan ia kembali menjadi imugi atau calon naga.
Akibatnya, Gangcheori benci terhadap manusia. Ia mengincar manusia dengan roh murni untuk menjadi pengikutnya dan karena inilah, selama 13 tahun ia mendekati Yeo Ri.
Saat Yoon Gab terbunuh, Gangcheori masuk ke jasadnya, dan entah kenapa ia tak bisa keluar dari sana.
4. Raja Yi Jeong
Dalam drama The Haunted Palace, Kim Ji Hoon berperan sebagai Raja Yi Jeong, seorang pemimpin bijak yang memprioritaskan kepentingan rakyat dan negaranya.
Yi Jeong digambarkan sebagai sosok raja ideal yang tegas, adil, dan punya prinsip kuat dalam menjalankan hukum.
Selain itu, ia juga dikisahkan melarang keberadaan dukun di dalam istana karena menganggap praktik spiritual yang bertentangan dengan nilai-nilai kerajaan.
Akan tetapi, saat roh halus mulai mengganggu istana, Yi Jeong terpaksa harus membuka diri pada hal-hal yang selama ini ia tidak yakini kebenarannya.
Sinopsis The Haunted Palace
The Haunted Palace berkisah tentang Yoon Gab (Yook Sungjae), ia adalah seorang pejabat pemerintah dan bekerja di dalam istana. Ia memiliki reputasi yang baik dan memiliki penampilan yang tampan.
Suatu hari, tubuh Yoon Gab dirasuki makhluk Imugi. Segera setelah itu, orang-orang mulai membicarakannya seolah-olah dia sudah gila.
Diketahui, Imugi yang merasuki Yoon Gab berhubungan dengan Yeo Ri (Bona), yang cinta pertamanya adalah Yoon Gab. Yeo Ri adalah satu-satunya cucu dari seorang dukun terkenal.
Ia memiliki anugerah ilahi, tetapi dia menolak nasibnya sebagai medium roh. Dia malah bekerja sebagai perajin kacamata.
Dikisahkan, Imugi membutuhkan tubuh Yeo Ri untuk naik ke Surga, namun Yeo Ri tidak mengizinkannya. Setelah Yoon Gab kerasukan, Yeo Ri memasuki istana yang dipenuhi hantu wanita kuat dan roh jahat.
Sementara itu, Raja Yi Jeong (Kim Ji Hoon) merupakan seorang raja reformis yang memimpikan negara Joseon yang kuat. Kejadian aneh dan mengerikan terus terjadi di dalam istana.
Kisah ini terkait dengan hantu perempuan kuat, yang menyimpan dendam terhadap keluarga kerajaan. Untuk mengusir hantu, Yoon Gab, Yeo Ri, dan Raja mencari rahasia hantu wanita.
Kontributor : Anistya Yustika
Berita Terkait
-
5 Drama China Diadaptasi dari Novel Shi Si Lang, Ada The Eternal Fragrance
-
Lim Young Woong 'Heavenly Ever After,' Janji Cinta Abadi Lewat Lirik Puitis
-
Dibintangi IU dan Byeon Woo Seok, Drakor Garapan MBC Umumkan Jadwal Tayang
-
Lee Min Ho Spoiler Film dan Drama Baru di Fan Meeting Indonesia
-
Deretan Drama Korea Action Terbaik, Pacu Adrenalin dan Ketegangan
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Lula Lahfah Mimpi Bertemu Laura Anna sebelum Meninggal, Firasat?
-
Curhatan Lama Lula Lahfah Viral Lagi, Sering Keluhkan Penyakit sejak 2020 hingga Takut Meninggal
-
Judulnya Provokatif, Makna Lagu Debut Bhella Cristy Ternyata tentang Pengkhianatan Cinta yang Dalam
-
Padi Reborn Rayakan 28 Tahun Perjalanan Musik Lewat Konser Spektakuler Dua Delapan
-
Diduga Sindir Lula Lahfah, Pendakwah Kadam Sidik Dituding Tak Berempati
-
Antusias Penonton Warnai Meet & Greet Film "Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?"
-
Produksi Tak Main-Main Film Kuyank, Risiko Kehilangan Miliaran Rupiah saat Syuting di Pedalaman
-
Apa Itu Whip Pink Gas yang Viral di Tengah Kabar Kematian Lula Lahfah?
-
Run Hide Fight: Gadis SMA Lawan Penembak Sekolah, Malam Ini di Trans TV
-
Tepis Isu Overdosis, Keluarga dan Polisi Beberkan Penyebab Kematian Lula Lahfah