Sosok dan potret Aura Cinta belakangan ramai disorot setelah kontennya yang mengkritik kebijakan Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi viral.
Aura Cinta kemudian muncul di konten YouTube Dedi Mulyadi untuk memberikan keterangan tentang kritiknya itu.
Sayang, gadis remaja yang kabarnya baru lulus SMA itu justru banjir hujatan dari netizen. Aura Cinta dinilai sombong. Apalagi mengaku miskin tapi malah bergaya hidup mewah termasuk ingin tetap ada acara wisuda di sekolah.
Usut punya usut Aura Cinta yang vokal itu ternyata bukan remaja biasa. Sebab Aura Cinta rupanya seorang artis dan selebgram. Bahkan Aura Cinta telah beberapa kali muncul sebagai figuran di beberapa sinetron laris.
Nah, berikut deretan potret Aura Cinta yang sedang ramai disorot.
1. Seorang Artis
Tak disangka Aura Cinta yang viral karena berdebat dengan Dedi Mulyadi ternyata adalah seorang artis muda. Bahkan sosoknya pun sudah sering muncul di layar kaca. Ketika melakukan sesi photoshoot gaya Aura Cinta pun sudah seperti model profesional.
2. Selebgram
Selain itu, Aura Cinta rupanya juga seorang selebgram yang cukup populer, lho. Sebab akun Instagram miliknya @iam_auracinta hingga saat ini sudah memiliki lebih dari 25 ribu pengikut. Padahal postingannya yang diunggahnya baru 18 saja.
3. Berparas Manis
Aura Cinta yang diketahui baru lulus dari SMA memiliki paras manis dan cantik. Dengan riasan tipis, Aura Cinta terlihat sangat menawan. Sayangnya karena viralnya kritik darinya serta kemunculannya di konten YouTube Dedi Mulyadi, Aura Cinta justru mendapat banyak hujatan.
4. Dinilai Sombong
Akibat viralnya video tadi, Aura Cinta pun ramai jadi bulan-bulanan netizen. Apalagi, karena Aura Cinta mengaku miskin, tapi malah mengeluhkan kebijakan soal penghapusan wisuda. Hal itu membuat Aura Cinta dinilai sombong karena ingin tampil bergaya meski kondisi ekonomi keluarga tidak cukup baik.
Baca Juga: Sama-sama Eksis di Medsos, Ini Beda Penghasilan YouTube Dedi Mulyadi dan Ridwan Kamil
5. Tampil Polos
Meski banyak yang menghujat tapi ada juga yang memberikan sedikit pembelaan untuk Aura Cinta. Ada yang memuji kemampuan public speaking Aura Cinta yang bagus. Hanya saja penempatannya yang dianggap kurang pas. Selain itu, penampilan Aura Cinta dalam potret ini juga terlihat begitu polos. Penampilan polos Aura Cinta ini pun bikin salfok.
6. Sering Jadi Figuran
Inilah potret Aura Cinta ketika muncul di salah satu sinetron hits yang tayang di RCTI. Aura Cinta muncul sebagai figuran yaitu seorang siswi SMA. Meski figuran tapi, pada scene ini, Aura Cinta mendapat kesempatan untuk beradu akting dengan pemain utama yaitu Randy Martin.
7. Kemampuan Aktingnya Keren
Lepas dari kontroversi yang sekarang sedang menjeratnya, kemampuan akting Aura Cinta sebenarnya cukup keren. Sebab, Aura Cinta mampu membawakan karakternya sebagai teman yang julid dengan baik. Bahkan, ekspresinya sebagai karakter antagonis pun dapat banget.
8. Kalem
Jika melihat potret-potret yang Aura Cinta posting, sebenarnya ia memiliki aura yang kalem dan manis. Apalagi gaya berbusananya pun sekilas tidak neko-neko dan cenderung sederhana khas anak muda.
9. Masih Sangat Muda
Aura Cinta sejatinya masih sangat muda dan perjalanannya masih begitu panjang. Sehingga masih ada kesempatan untuk terus berjuang mengejar mimpi dan mengembangkan diri secara positif. Sehingga masih sangat terbuka lebar peluang bagi Aura Cinta untuk bisa meraih kesempatan pengembangan diri lainnya.
Itulah beberapa potret Aura Cinta yang tengah jadi sorotan karena berdebat dengan Dedi Mulyadi. Selain karena parasnya yang menawan, Aura Cinta juga disorot karena jejak digitalnya yang ternyata adalah seorang artis sinetron dan selebgram. Bagaimana menurutmu?
Berita Terkait
-
Bela Kepsek SMA 1 Cimarga yang Tampar Murid, Dedi Mulyadi: Jangan Kriminalisasi Guru Sekolah
-
Respons Cepat Dedi Mulyadi Atas Protes Viral Rieke Diah Pitaloka Soal Jalan Hancur di Cikidang
-
Yai Mim Blak-blakan Bahas Urusan Ranjang di YouTube, Gimana Hukumnya Menurut Islam?
-
Usia Hampir 60 Tahun, Istri Yai Mim Blak-blakan Suami Bisa Hubungan Intim 3 Kali Sehari
-
Viral Airlangga Hartarto Terekam Dorong Dedi Mulyadi, Biar Bisa Foto di Samping Jusuf Kalla
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Minta Sidang Tatap Muka, Ammar Zoni Janji Akan Buka-bukaan
-
Ammar Zoni Ngaku Diperas Rp300 Juta, Pengacara: Kalau Enggak Dikasih, Kasusnya Dinaikkan
-
Mata Masih Bengkak usai sang Ibu Meninggal, Olla Ramlan Dibuat Sakit Hati Karena Warganet
-
Keluarga Heboh Dukung Azizah Salsha Main Padel, Ekspresi Sinis Aaliyah Massaid Jadi Sorotan
-
Fear the Night: Ketika Pesta Lajang Berubah Jadi Pertarungan Hidup Mati, Malam Ini di Trans TV
-
Hubungannya Unik dengan Sang Ibu, Keanu AGL Cerita Pernah Diteriaki Maling
-
5 Alasan Harus Tonton Film Whats Up with Secretary Kim, Adaptasi Drakor Populer
-
Ashanty Tak Gentar Digugat Rp100 Miliar oleh Eks Karyawan: Cuma Strategi Tutupi Kesalahan
-
Sinopsis Our Golden Days: Jung Il Woo Terlibat Cinta Segitiga, Segera di Netflix
-
Jule Selingkuh, Na Daehoon Kelimpungan Urus 3 Anak Sendirian