Suara.com - Deddy Corbuzier mengundang Ferry Irwandi ke podcast Close the Door, menunjukkan hubungan mereka yang tetap baik meski berbeda pandangan tentang politik.
Sebelumnya Ferry Irwandi didesak untuk keluar dari Close the Door berkaitan dengan posisi Deddy Corbuzier di pemerintahan.
Ferry Irwandi menolak karena selama ini Deddy Corbuzier memberikan kebebasan untuk dirinya membuat konten.
Termasuk ketika Ferry Irwandi meniru konten Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka soal Bonus Demografi belum lama ini.
"Gibran dibikin video sama dia. Gue harus devil advocate (menentang) nih," ujar Deddy Corbuzier dalam podcast yang dibagikannya pada Rabu, 30 April 2025.
"Bukankah dia berusaha? Boleh dong, nggak ada salahnya dia berusaha," bela suami Sabrina Chairunnisa tersebut.
Menurut Deddy Corbuzier, Wapres Gibran memiliki cara komunikasi yang khas sehingga tidak bisa dituntut menjadi sesempurna para konten kreator.
"Memang Pak Wapres mungkin gaya dia kalo ngomong tidak semenarik konten kreator. Bawaannya dia begitu. Tapi kan dia berusaha. Kenapa Anda tidak menghargai usaha dia?" tanya Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Usai Desakan Ganti Wapres Gibran Mencuat, PPAD Mendadak Kumpul di Istana: Ada Apa?
Namun Ferry Irwandi mengaku justru memberikan penghargaan tertinggi kepada Wapres Gibran Rakabuming Raka.
Ferry Irwandi pun membantah apabila Wapres Gibran dibilang meniru kontennya, malah sebaliknya.
"Saya meniru Pak Wapres karena terinspirasi. Kan orang bilang, beliau meniru (saya). Padahal kan enggak," tegas Ferry Irwandi.
Pilihan Wapres Gibran Rakabuming Raka memilih topik bonus demografi-lah yang disoroti Ferry Irwandi.
Sebagai informasi, bonus demografi adalah fenomena proporsi penduduk usia produktif lebih besar dibandingkan penduduk usia non-produktif.
Sebelum membahas lebih lanjut, Ferry Irwandi menanyakan pendapat Deddy Corbuzier soal kualitas konten yang dibuat Wapres Gibran.
Berita Terkait
- 
            
              Deddy Corbuzier Blak-blakan Masih Saling Cinta dengan Sabrina Chairunnisa
 - 
            
              Projo Siap Hapus Logo Jokowi, Gibran Santai: Itu Keputusan Tepat
 - 
            
              Usai Digugat Cerai Sabrina Chairunnisa, Deddy Corbuzier Enggan Menikah Lagi
 - 
            
              Tak Mau Turun Tangan, Ucapan Lawas Raisa Soal Diselingkuhi Jadi Kenyataan
 - 
            
              Heboh Projo Gabung ke Gerindra, Hensa Curiga Settingan Jokowi Langgengkan 2 Periode Prabowo-Gibran
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
 - 
            
              Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
 - 
            
              Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika
 - 
            
              Beda Perlakuan Hotman Paris ke Raisa Vs Sabrina Alatas Jadi Gunjingan
 - 
            
              Bukti Rose BLACKPINK Humble: Angklung dari Fans Indonesia Jadi Pajangan di Rumah Mewahnya!
 - 
            
              Tawari Raisa Nyanyi di 73 Holywings, Hotman Paris Skakmat Hamish Daud: Daripada Sama Mokondo!
 - 
            
              6 Film Hollywood Guncang Bioskop Indonesia November 2025, The Running Man hingga Predator Terbaru
 - 
            
              Gantikan Davina Karamoy, Nicole Parham Beban Perankan Rani di Ipar Adalah Maut The Series
 - 
            
              Onadio Leonardo 'Dikirim' Rehabilitasi Narkoba 3 Bulan, Polisi: Ada Keinginan Sembuh dan Menyesal
 - 
            
              Sudah Dipenjara, Mantan Karyawan Tetap Ajukan Syarat Damai dengan Ashanty