Suara.com - Sebuah niat baik yang terekam kamera seringkali berbuah pujian. Namun kali ini, tak dialami Raffi Ahmad.
Aksi Raffi borong dagangan seorang ibu penjual kacang di Kelapa Gading yang awalnya dimaksudkan sebagai bantuan, ternyata berbuntut panjang setelah sang ibu merasa keberatan dengan narasi dibantu yang viral di media sosial.
Menanggapi video protes dari ibu tersebut, Raffi Ahmad memberikan respons yang singkat, tenang, dan penuh empati, seolah enggan memperpanjang perdebatan.
"Kita doakan ibu selalu," ujar Raffi Ahmad singkat saat ditemui oleh awak media di studio 41, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Awal polemik
Polemik ini bermula beberapa waktu lalu ketika Raffi Ahmad, yang dikenal sering membuat konten berbagi dan membantu sesama, bertemu dengan seorang ibu penjual kacang di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Dalam sebuah momen yang kemudian tersebar luas, Raffi memutuskan untuk memborong seluruh dagangan kacang sang ibu.
Aksi semacam ini, yang populer di kalangan figur publik, umumnya dipandang sebagai konten kebaikan yang bertujuan menginspirasi sekaligus membantu pelaku usaha kecil.
Baca Juga: Fakta Sebenarnya di Balik Viral Ibu Penjual Snack yang Dagangannya Diborong Raffi Ahmad
Video aksi Raffi pun dengan cepat menyebar di berbagai platform seperti TikTok, YouTube, hingga program televisi, dengan narasi utama bahwa Raffi Ahmad membantu seorang ibu penjual kacang. Namun, persepsi inilah yang kemudian menjadi pangkal masalah.
Beberapa waktu setelah video awal viral, muncul video baru yang menampilkan sang ibu penjual kacang.
Dengan nada tegas, ia mengklarifikasi kejadian tersebut dari sudut pandangnya. Ia merasa bahwa apa yang terjadi adalah murni transaksi jual-beli, bukan sebuah bantuan atau amal.
"Saya ketemu Raffi Ahmad di Kelapa Gading, saya jualan kacang, diborong kacang saya Rp180 ribu. Asistennya kasih Rp250 ribu. Sisa uangnya Rp70 ribu," jelas ibu tersebut dalam video yang kini juga viral.
Ia merasa terganggu dengan label "dibantu" yang melekat padanya dan tersebar luas. Baginya, narasi tersebut seolah merendahkan usahanya untuk mencari nafkah secara mandiri.
"Sekarang semua orang sudah tahu saya dibantu Raffi Ahmad, padahal saya tidak dibantu Raffi Ahmad. Saya sudah viral di TikTok, YouTube, Trans7, semua bilang dibantu Raffi Ahmad. Saya tidak dibantu sepersen pun," tegasnya dalam video tersebut.
Berita Terkait
-
Viral Ibu Penjual Snack di Kelapa Gading Mengeluh Usai Dagangannya Diborong Raffi Ahmad
-
Berapa Uang yang Dikasih Raffi Ahmad ke Ibu Penjual Snack Sampai Murka Bilang Tak Dibantu?
-
Raffi Ahmad Dukung Atlet Esports Berlaga di HOK World Cup 2025, Janjikan Bonus
-
'Dian Akbar Hilang' Viral, Raffi Ahmad hingga Nia Ramadhani Bantu Cari
-
Judika dan Ahmad Dhani Kembali Akur, Lagi-Lagi karena Raffi Ahmad
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
Terkini
-
Heboh Video Pernikahan Gubernur Aceh, Vie Shantie Khan Klarifikasi Isu Jadi Istri Baru Mualem
-
Tengku Zanzabella Minta Publik Berempati ke Aurelie Moeremans, Tapi Jangan Tuduh Roby Tremonti
-
Sempat Tak Bisa Jalan, Jaja Miharja Kini Konsumsi Puluhan Butir Obat Sehari Demi Sehat Lagi
-
Tak Paksa Anak Jadi Artis, Sule Cuma Minta Fokus Tentukan Masa Depan
-
Detik-Detik Menegangkan Helikopter yang Ditumpangi Raffi Ahmad Oleng di Bali Akibat Cuaca Buruk
-
Manohara Kembali Buka-bukaan Soal Ibunya, Akui Sering Dibawa ke Dukun Sejak Kecil
-
Hadiri Premier Film Penerbangan Terakhir, Bella Damaika Mantan Selingkuhan Pilot Tuai Hujatan
-
Akui Sempat Malu Main Sinetron Ganteng Ganteng Serigala, Jessica Mila Tuai Kritik
-
Viral Video Mualem Duduk di Pelaminan Bersama Pengusaha Malaysia, Gubernur Aceh Menikah Lagi?
-
Umay Shahab Sampaikan Pesan Haru Usai Prilly Latuconsina Mundur dari Sinemaku Pictures