Suara.com - Kabar mengejutkan datang dari artis cantik Novita Angie. Di balik kehidupan rumah tangganya yang selama ini terlihat harmonis, rupanya ada kisah penuh haru yang jarang diketahui publik.
Dengan mata berkaca-kaca, Novita Angie akhirnya mengungkapkan bahwa anak pertamanya, Jeremy Cornelius, adalah anak adopsi.
Fakta ini disampaikan Angie dalam sebuah wawancara di studio Rumpi, belum lama ini.
Ia menceritakan momen tak terlupakan ketika harus berbicara empat mata dengan Jeremy soal statusnya sebagai anak adopsi.
“Waktu itu Jeremy masih kelas 5 SD. Aku sempat bingung banget, mikir keras gimana caranya ngomong supaya dia bisa mengerti tanpa merasa hancur hatinya,” ungkap Novita Angie dengan suara bergetar.
Keputusan untuk mengadopsi Jeremy dilakukan Angie dan suaminya, Sapto Haryo Rajasa, setelah ia divonis dokter tidak bisa hamil karena masalah kesehatan yang serius.
Meski demikian, mereka mengasihi Jeremy sepenuh hati layaknya darah daging sendiri.
Reaksi Jeremy Saat Tahu Fakta Aslinya
Angie memilih momen liburan untuk menyampaikan kabar penting tersebut agar suasana lebih tenang. Namun, saat kata-kata itu keluar, Jeremy terlihat sangat terkejut.
Baca Juga: Novita Angie Curhat Sering Masuk UGD karena Asam Lambung, Dokter Ungkap Sebabnya
“Dia sempat diam dan matanya kosong. Aku bilang ke dia, ‘Mas J, Mami bukan Mami yang melahirkan kamu.’ Dia bingung banget waktu itu. Aku bisa lihat di wajahnya banyak tanda tanya,” kata Angie mengenang momen mengharukan itu.
Setelah mendengar penjelasan detail dari sang ibu, Jeremy perlahan mulai memahami. Namun, Angie tak bisa menahan rasa sedihnya ketika melihat ekspresi putranya.
“Dia nonton TV tapi tatapannya kosong. Aku tahu pikirannya pasti lagi kacau. Rasanya hati ini remuk banget melihatnya,” ujar pemeran film 1 Imam 2 Makmum itu.
Tak Mau Fakta Bocor dari Orang Lain
Novita Angie juga mengaku sempat diliputi kegelisahan sebelum memutuskan untuk jujur pada Jeremy.
Namun ia mantap dengan pilihannya karena ingin putranya mengetahui langsung dari orang tuanya, bukan dari gosip atau orang lain.
Berita Terkait
-
Novita Angie Curhat Sering Masuk UGD karena Asam Lambung, Dokter Ungkap Sebabnya
-
Sindikat Jual Beli Bayi ke Singapura Terbongkar, Awalnya dari Facebook dan Janji Adopsi Palsu
-
Ledakan GenAI : Adopsi Meroket 890 Persen di 2024, Siapkah Indonesia dengan Risikonya?
-
Adopsi Format Liga Champions, Liga Anak Indonesia Segera Bergulir
-
Cerita Jennifer Ipel Adopsi Bayi di Usia 54 Tahun, Mulanya Tertarik Cerita Single Mom Usia 21 Tahun
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
-
H-135 Kick Off Piala Dunia 2026, Dua Negara Ini Harus Tempuh Perjalanan 15.000 KM
Terkini
-
Viral Pak RT di Jakarta Mendunia Gara-Gara Ubah Got Jadi Kolam Lele, Diundang TV Nasional China
-
Anggap Temannya Miskin, Perempuan Ini Minta Bayi Kembar yang Baru Dilahirkan
-
Ibu Dali Wassink Sebut Justin Hubner Bukan 'Ayah Baru' Kamari, Jennifer Coppen Tak Terima?
-
Alasan Jule Lepas Jilbab, Bukan Karena Masalah Rumah Tangga
-
Jule Samakan Pernikahan dengan Kontrak Bisnis: Jangan Nikah Muda, Senang-Senang Dulu
-
5 Artis Merenungi Kembali Keputusan Nikah Muda, Terbaru Jule
-
Kakak Maia Estianty Bantah Keluarganya Acuhkan Ahmad Dhani: Tapi Kalau Sama Istrinya...
-
Aparat yang Sidak Penjual Es Kue Jadul Minta Maaf Sudah Salah Tuduh: Bentuk Respons Cepat
-
Pernah Pacaran, Ungkapan Duka Ardina Rasti untuk Lucky Element Tuai Pro Kontra
-
Banting Tulang dari Masa Sulit demi Keluarga, Ayah Ungkap Sifat Asli Lula Lahfah