Suara.com - Polemik mengenai produk kecantikan yang dicabut izin edarnya oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) turut menyeret nama klinik kecantikan Glafidsya milik Reza Gladys.
Manajemen Glafidsya melalui kuasa hukum mereka akhirnya buka suara untuk meluruskan simpang siur informasi yang beredar di tengah masyarakat.
Pernyataan ini disampaikan menyusul pencabutan izin edar produk asal Korea Selatan, RIBESKIN Superficial Pink Aging, oleh BPOM.
Produk tersebut diketahui pernah menjadi salah satu komponen dalam perawatan di klinik milik Reza Gladys.
Secara tegas, pihak Glafidsya menyatakan bahwa produk yang kini dikategorikan ilegal itu bukanlah produk yang diproduksi maupun dimiliki oleh mereka.
Julianus Paulus Sembiring selaku kuasa hukum Reza Gladys dan Glafidsya menegaskan bahwa kliennya hanyalah satu dari sekian banyak pengguna produk impor tersebut saat masih legal.
Menurutnya, Glafidsya membeli produk RIBESKIN secara resmi dari distributor berizin pada Juli 2023, lengkap dengan faktur dan dokumen legalitas.
Dia pun menekankan bahwa Glafidsya bukanlah satu-satunya pihak yang menggunakan produk tersebut dalam prosedur perawatan kecantikan di kliniknya.
"Yang perlu dicatat dan diketahui, RIBESKIN Superficial Pink bukanlah produk dari Glafidsya. Itu produk dari Korea Selatan, dan bukan hanya Reza Gladys yang menggunakannya. Banyak klinik kecantikan lainnya juga menggunakan produk ini," ucap Julianus saat dihubungi awak media, Senin, 4 Agustus 2025.
Baca Juga: Viral Isu Skincare Reza Gladys Ilegal, Ini Cara Mengajukan Izin BPOM untuk Kosmetika
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa produk tersebut digunakan dalam sebuah tindakan medis bernama Glowing Booster Cell yang dilakukan di bawah pengawasan dokter profesional.
Pihak Glafidsya juga mengambil langkah proaktif dengan menghentikan total semua perawatan yang menggunakan produk tersebut sejak Mei 2024.
Keputusan penghentian ini diambil jauh sebelum BPOM secara resmi mengumumkan pencabutan izin edar RIBESKIN pada November 2024.
Isu ini sendiri kembali menghangat setelah disinggung dalam sidang lanjutan kasus pemerasan yang melibatkan Nikita Mirzani.
Oky Pratama, yang dihadirkan sebagai saksi, menyinggung pernyataan terbaru BPOM soal daftar kosmetik yang mereka kategorikan ilegal, dengan produk Reza Gladys ada di dalamnya.
Julianus pun menengarai adanya indikasi penggiringan opini publik yang bertujuan untuk menyudutkan Glafidsya dalam kasus ini.
Berita Terkait
-
Buntut Hinaan 'Nenek-Nenek', Barbie Kumalasari Laporkan Pengacara Reza Gladys
-
Barbie Kumalasari Laporkan Pengacara Reza Gladys, Tak Terima Dibilang Nenek-Nenek
-
Waspada! BPOM Rilis 23 Kosmetik Berbahaya, Cek Daftarmu Sebelum Terlambat
-
Pure Paw Paw Sudah Halal BPOM atau Belum? Cek Rekomendasi yang Sesuai Tipe Kulitmu
-
Belum Kepikiran Banding, Jaksa Pasrah Hakim Vonis Ringan Nikita Mirzani?
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
13 Tahun Bersama, Cynantia Pratita Resmi Tinggalkan Stereowall
-
The Greatest Role: Pevita Pearce Buka-bukaan Soal Buku Barunya yang Menginspirasi
-
Ulah Nafa Urbach, Eko Patrio, dan Uya Kuya Berbuntut Panjang, Kini Dipanggil Sidang Etik MKD
-
Reaksi Kocak Mikha Tambayong Saat Deva Mahenra Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series
-
Jadi Aris Lagi di Ipar Adalah Maut The Series, Deva Mahenra Masih Takut Kena Jambak Ibu-Ibu
-
Totalitas Perankan Pria Terlilit Utang di Film Riba, Prinsip Hidup Ibrahim Risyad Justru Sebaliknya
-
Toho Resmi Umumkan Sekuel Godzilla Minus One, Berjudul Godzilla Minus Zero
-
Kehadiran Nikita Willy Bikin Baim Wong Mundur dari Panggung Sinetron
-
Bintangi Film Riba, Wafda Saifan Curhat Pernah Punya Kredit: Kayak Nggak Pernah Ada Duit
-
Ngakak Bisa Mengocok Perut, Ini Rekomendasi Film Komedi yang Dibintangi Komika