Suara.com - Artis sekaligus politisi Nafa Urbach mendadak menjadi sorotan warganet.
Hal ini lantaran Nafa memberikan pembelaan terkait kenaikan gaji anggota DPR RI sebesar Rp50 juta.
Nafa Urbach menjelaskan, alasan di balik penambahan gaji tersebut.
Sebab memang terkini, anggota DPR tak lagi mendapat fasilitas rumah dinas.
Menurut Nafa Urbach, wajar rasanya penambahan tersebut untuk anggota DPR mencari tempat tinggal selain di rumah dinas.
"Dewan itu tidak dapat rumah jabatan, dikarenakan banyak sekali anggota dewan yang dari luar kota," ujar Nafa Urbach, dalam sebuah video yang diunggah ulang akun @rumpi_gosip pada Selasa, 18 Agustus 2025.
Nafa melanjutkan, kondisi tersebut memaksa banyak rekannya untuk menyewa atau mengontrak tempat tinggal di sekitar kawasan Senayan agar lebih mudah menjangkau kantor DPR.
"Maka dari itu, banyak sekali anggota dewan yang kontrak di dekat Senayan, supaya memudahkan mereka untuk ke DPR, ke kantor," kata mantan istri aktor Zack Lee ini.
Untuk memperkuat argumennya, mantan penyanyi itu bahkan menjadikan pengalamannya pribadi sebagai contoh.
Baca Juga: Isu Gaji Anggota DPR Rp3 Juta Sehari, Video Lama Kris Dayanti Soal Tunjangan Miliaran Disorot Lagi
Perempuan 45 tahun ini mengeluhkan betapa parahnya kemacetan yang harus ia hadapi setiap hari meski hanya tinggal di Bintaro, Tangerang Selatan.
"Saya aja yang tinggalnya di Bintaro, itu macetnya tuh luar biasa," katanya mengeluh.
Sayangnya, pembelaan Nafa Urbach justru menuai reaksi keras dari warganet.
Banyak yang menilai alasannya tidak relevan dan tidak peka terhadap perjuangan masyarakat biasa.
Warganet membandingkan keluhan tersebut dengan realitas para pekerja dari kota penyangga seperti Bogor yang harus berjuang lebih keras setiap hari tanpa mendapat tunjangan serupa.
"Orang Bogor kerja di Jakarta, sebelum subuh sudah otw. Desek-desekan di KRL. Tapi mereka enggak dapat tunjangan rumah dinas bu," kata akun @puj*****.
Berita Terkait
-
Isu Gaji Anggota DPR Rp3 Juta Sehari, Video Lama Kris Dayanti Soal Tunjangan Miliaran Disorot Lagi
-
Disenggol Gara-Gara Bahas BCA, Nikita Mirzani Langsung Buka Aib Nafa Urbah
-
Tak Percaya Cinta Gara-Gara Sering Diselingkuhi, Nafa Urbach Ramai Dikasihani
-
Diselingkuhi Zack Lee 100 Kali, Nafa Urbach Pernah Siapkan Kondom di Tas Mantan Suami
-
Jual Cerita Diselingkuhi 100 Kali Saat Kampanye, Nafa Urbach Lolos Jadi Anggota DPR
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Virgoun di Big Bang Festival: Cerita Last Child Nyaris Bubar, Siap Sambut 2 Dekade
-
5 Fakta Menarik Stranger Things: Tales from '85, Spin-off Versi Animasi di Netflix
-
Sinopsis Drakor Honour, Ajang Comeback Lee Na Young yang Angkat Kisah 3 Pengacara Perempuan Tangguh
-
Galang Dana buat Bencana Sumatra, Big Bang Festival Kumpulkan Rp22 Juta
-
Fairuz A Rafiq Geram Insanul Fahmi Bilang I Love You ke Inara Rusli dan Mawa
-
Stranger Things Finale: Siapa Saja Korban Tewas dan Apa yang Terjadi dengan Eleven?
-
7 Film Indonesia Terlaris yang Disutradarai Komika, Agak Laen: Menyala Pantiku! Saingi Jumbo
-
Devano Danendra Resmi Buang Nama Belakang, Ini Alasan di Balik Keputusannya
-
Viral Bareng Sal Priadi, Kasus Sitok Srengenge Ternyata Mangkrak
-
Penjelasan Ending Stranger Things 5 Finale, Jawab Misteri Paling Besar