Suara.com - Aktor Fedi Nuril turut angkat bicara mengkritik tajam pernyataan Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar, yang dinilai merendahkan profesi guru.
Selain itu Fedi mengisyaratkan rendahnya komitmen pemerintah terhadap kesejahteraan para guru.
Melalui akun Twitter-nya, bintang film Ayat-Ayat Cinta itu menyuarakan keprihatinannya dan mengaitkan ucapan sang menteri dengan masa depan gaji para pendidik di Indonesia.
Fedi menyoroti langsung kalimat Menag yang viral, di mana guru disarankan untuk tidak berorientasi pada uang.
"Ketika seorang Menteri sudah berucap, 'kalau mau cari uang, jangan jadi guru. Jadi pedagang, lah'," cuit Fedi Nuril, mengawali utasnya.
Bagi Fedi, ucapan seorang menteri ini adalah sinyal pesimistis.
Aktor 43 tahun ini menafsirkan pernyataan tersebut sebagai pertanda bahwa harapan untuk melihat peningkatan gaji guru di bawah pemerintahan saat ini sangat tipis.
"Gue merasa kemungkinan rezim Prabowo untuk memberikan gaji yang layak kepada para guru di Indonesia sangat kecil," imbuhnya, menyuarakan pandangan politiknya.
Fedi pun menutup kritiknya dengan sebuah penegasan yang kuat: "Tujuan mulia bukan berarti tidak pantas dapat gaji yang layak."
Baca Juga: Guru Besar Musni Sebut Tak Ada Gunanya Pecat Uya Kuya, Sahroni Hingga Nafa Urbach
Awal Mula Polemik dan Klarifikasi Menteri Agama
Pernyataan yang memicu polemik ini dilontarkan Menag Nasaruddin Umar saat membuka kegiatan Pendidikan Profesi Guru (PPG) di Jakarta, Rabu (3/9/2025).
Dalam pidatonya, Nasaruddin menyebut guru sebagai profesi mulia yang tujuannya bukan mencari kekayaan.
"Menjadi guru itu mulia sekali... Maka itu, jangan ikut-ikutan terhadap para pedagang yang memang tujuannya mencari uang. Kalau mau cari uang jangan jadi guru, jadi pedaganglah," ucap Nasaruddin dalam rekaman yang beredar.
Setelah menuai pro dan kontra yang luas dan kritik dari berbagai kalangan, termasuk Fedi Nuril, Menteri Agama Nasaruddin Umar segera menyampaikan permohonan maaf.
Ia mengakui bahwa potongan pernyataannya telah menimbulkan penafsiran yang keliru dan melukai perasaan para guru.
Berita Terkait
-
Fedi Nuril Sentil Menkomdigi Meutya Hafid Soal TikTok Matikan Fitur Live Sukarela
-
Fedi Nuril Sorot Skenario Penjarahan Rumah Ahmad Sahroni Hingga Uya Kuya: Penting Nih!
-
Hilangnya Fedi Nuril Tuai Kekhawatiran, Dulu Dapat Ancaman gegara Doyan Komentari Prabowo
-
Hasan Nasbi Mundur dari Jubir Presiden, Ingat Lagi Kritik Pedas Fedi Nuril
-
Fedi Nuril Merasa Aneh Bakal Dijauhi Produser Film Bila Sering Kritik Pemerintah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
Profil Aditya Triantoro, Kreator Nussa Rara Pecat Mantan Istri dan Terseret Skandal Pribadi
-
Dapat 2 Standing Ovation, Penampilan Dandy Panjawi di Indonesian Idol Dipuji Mirip Once
-
Rekam Jejak Pernikahan Gubernur Aceh Muzakir Manaf, Viral Isu Punya Istri Kelima
-
Tembus 850 Ribu dalam 5 Hari, Film Alas Roban Siap Capai 1 Juta Penonton
-
Teddy Pardiyana Sudah Tak Sabar, Sule Baru Berikan Jatah Warisan Bintang Saat Usia 17 Tahun
-
Cek Fakta: Benarkah Rowan Atkinson 'Mr. Bean' Kencan dengan Mia Khalifa di Kapal Pesiar?
-
Bantah Isu Jadi Istri Kelima Mualem, Intip Profil Lengkap Datin Sri Vie Shantie Khan
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Heboh Video Pernikahan Gubernur Aceh, Vie Shantie Khan Klarifikasi Isu Jadi Istri Baru Mualem
-
Tengku Zanzabella Minta Publik Berempati ke Aurelie Moeremans, Tapi Jangan Tuduh Roby Tremonti