- Hotman Paris minta Prabowo turun tangan membela Nadiem, mengingatkan hubungan lama mereka.
- Ia menantang gelar perkara di Istana, siap buktikan Nadiem tak bersalah dalam 10 menit.
- Hotman tegaskan Nadiem tak terima uang, tak ada mark up, dan tak ada yang diperkaya.
Suara.com - Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea kembali membuat gebrakan publik. Kali ini, secara terbuka, ia meminta atensi Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, untuk turun tangan di kasus Nadiem Makarim.
Hal yang membuat permohonan ini semakin menarik adalah cara Hotman Paris mengingatkan Prabowo hubungan mereka di masa lalu.
Sang pengacara secara gamblang mengungkit kembali jasanya saat menjadi kuasa hukum Prabowo.
"Saya hanya membutuhkan 10 menit untuk membuktikan itu di depan Bapak Prabowo, Presiden Republik Indonesia, yang pernah jadi klien saya 25 tahun," ujar Hotman Paris di Instagramnya pada Kamis, 4 September 2025.
Tak tanggung-tanggung, pengacara berjuluk "Raja Pailit" ini menantang agar gelar perkara kasus yang menjerat Nadiem Makarim diadakan langsung di Istana Kepresidenan.
Pengacara 65 tahun itu menegaskan bahwa ia siap membuktikan kliennya tidak bersalah di hadapan Presiden dan aparat penegak hukum. Ia bahkan menjabarkan tiga poin utama pembelaannya.
"Gelar perkaranya di Istana dan saya akan buktikan: satu, Nadiem Makarim tidak menerima uang satu sen pun. Dua, tidak ada mark up dalam pengadaan laptop. Tiga, tidak ada yang diperkaya," tegasnya.
Sebagai penutup, Hotman Paris kembali menyentil masa lalunya dengan sang Presiden, seolah-olah menagih sebuah itikad baik atas dedikasinya selama ini yang tanpa cela.
"Salam dari Hotman Paris yang pernah memberikan bantuan hukum kepada Bapak 25 tahun tanpa noda satu titik pun. Terima kasih, Bapak Presiden," pungkasnya.
Baca Juga: Foto Presiden Prabowo Sejajar dengan Vladimir Putin dan Xi Jinping Diduga Dicrop di Koran Jepang
Tag
Berita Terkait
-
Kontroversi Foto Prabowo Dicrop Koran Jepang: Alasan dan Respons Publik
-
Hotman Paris Ngaku Cuma Butuh 10 Menit Buat Buktikan Nadiem Makarim Tak Bersalah di Kasus Korupsi
-
Dihadiri Prabowo hingga Menhan, Peringatan Maulid Nabi Momentum Teladani Akhlak Rasulullah SAW
-
Prabowo Sebut Ada Makar dan Terorisme, Ferry Irwandi: Ibarat Kapal Tenggelam, Jangan Salahkan Air
-
Bangga Sejajar Putin & Kim Jong Un, Eh Foto Prabowo Malah 'Dihapus' Koran Jepang!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
6 Artis Wanita Kuliah di Australia, Terbaru Amel Carla Bakal Lanjut S2
-
Bangkitkan Gairah Musik Anak, Iva Deivanna Tuai Pujian Lewat Single Sisa Waktu Senja
-
Belum Tayang, Film Na Willa Karya Ryan Adriandhy Diserang Buzzer Danur
-
5 Prediksi Nominasi Best Actress Oscar 2026, Bersaing Ketat!
-
Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku? Diklaim Drama Religi yang Tak Lebay
-
5 Fakta Menarik Drakor No Tail to Tell yang Dibintangi Kim Hye Yoon
-
Bikin Panik, Pevita Pearce Salah Sangka Bunyi Token Listrik Dikira Bom
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Pacaran Beneran, Jerome Kurnia Ngaku Baru Ciuman dengan Nadya Arina demi Film Penerbangan Terakhir
-
Keluarga Umay Shahab Kuasai Sinemaku Pictures, Alasan Prilly Latuconsina Pamit?