- Raffi Ahmad diisukan menjadi calon Menteri Pemuda dan Olahraga.
- Publik kembali mengungkit jejak digital kasus narkoba Raffi tahun 2013.
- Warganet mengkritik standar untuk menjadi pejabat negara.
Suara.com - Jagat politik dan hiburan Tanah Air tengah dihebohkan dengan kabar masuknya nama Raffi Ahmad dalam bursa calon Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), menggantikan Dito Ariotedjo.
Namun, isu Raffi Ahmad menjadi calon Menpora ini langsung disambut riuh oleh warganet yang sontak membongkar kembali jejak digital kelam sang Sultan Andara.
Publik ramai-ramai mengungkit kembali momen saat suami Nagita Slavina itu tersandung kasus penyalahgunaan narkoba pada tahun 2013 silam.
Sentilan pedas ini salah satunya datang dari akun X @jaksapedia yang mengingatkan publik secara detail mengenai kasus narkoba yang pernah menjerat Raffi Ahmad.
"Jangan lupa, Raffi Ahmad yang masuk bursa calon Menpora ini pernah tersandung penyalahgunaan metilon pada 2013," cuitan akun X @jaksapedia, Selasa 9 September 2025.
Akun tersebut juga menjelaskan bahwa Methylone (metilon) adalah jenis narkotika turunan katinon yang ketika itu belum secara eksplisit tercantum dalam Undang-Undang Narkotika, yang menjadi celah perdebatan hukum kala itu.
Seolah tak cukup, video lawas detik-detik penggerebekan rumah Raffi Ahmad oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) pun kembali viral.
"Hah? Serius, Raffi Ahmad mo diangkat jadi Menpora? Raffi yang pernah digrebek BNN waktu lagi pesta narkoba itukan?" cuit akun X @AnKiiim_ sambil menyematkan video penggerebekan tersebut.
Penggerebekan itu terjadi pada 2013 saat Raffi Ahmad masih berusia 26 tahun.
Baca Juga: Dugaan Penggelapan Pajak Raffi Ahmad: Dari Aset Mewah hingga Tudingan Pencucian Uang
Saat itu, Raffi Ahmad yang berada dalam pengaruh alkohol sempat mengira petugas BNN yang datang ke rumahnya adalah teman-temannya.
Bahkan, ia dengan santainya sempat menawarkan minuman keras kepada para petugas.
Namun, suasana berubah drastis ketika petugas menunjukkan identitas resmi mereka.
Raffi disebut langsung terkujur kaku dan meminta musik dimatikan.
Dari hasil pemeriksaan, BNN menemukan bukti narkotika jenis Methylone, yang diakui milik Raffi.
Karena jenis narkotika itu belum masuk dalam UU, Raffi akhirnya hanya menjalani rehabilitasi selama tiga bulan di Lido, Sukabumi.
Berita Terkait
-
Siapa Kisman Latumakulita? Tuduh Raffi Ahmad Gelapkan Pajak Ratusan Miliar
-
Rahayu Saraswati Jadi Menpora Usai Mundur dari DPR? Ini Jawaban Partai Gerindra
-
Dugaan Penggelapan Pajak Raffi Ahmad: Dari Aset Mewah hingga Tudingan Pencucian Uang
-
Latar Belakang Mentereng Moreno Soeprapto, Masuk Kandidat Menpora Gantikan Dito Ariotedjo
-
Intip 2 Pesaing Raffi Ahmad di Bursa Menpora Baru, Ada Politisi dan Peraih Emas Olimpiade
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Profil Lucky Element, Meninggal Dunia di Usia 49 Tahun
-
Gabung Ariel NOAH, Raline Shah hingga Arya Saloka Dikabarkan Bintangi Film Dilan ITB 1997
-
Teddy Pardiyana Minta Legalitas Warisan Demi Sekolah Bintang, Sule Heran: Pakai Dokumen Ahli Waris?
-
Apa Itu Kolonoskopi? Prosedur Kesehatan yang Dijalani Lula Lahfah Sebelum Meninggal Dunia
-
Kabar Duka, Lucky Element Meninggal Dunia
-
Film Horor Psikologis Return to Silent Hill Tayang di Indonesia Mulai 28 Januari 2026
-
Nikah Besok, Intip Perjalanan Cinta Ranty Maria dan Rayn Wijaya
-
Sinopsis Setan Alas! Pemenang Best Film JAFF 2023, Akhirnya Tayang di Bioskop
-
Kondisi Inul Daratista Drop Usai Pulang dari Korea, Pingsan di Kamar Mandi Hingga Masuk UGD
-
Dipisahkan Maut, Ini 7 Kenangan Perjalanan Cinta Reza Arap dan Lula Lahfah