-
Ibu DJ Bravy mengirimkan pesan doa dan restu sebelum lamaran putranya.
-
Dukungan sang ibu tulus, memprioritaskan kebahagiaan DJ Bravy di atas segalanya.
-
Kasih sayang tulus DJ Bravy pada anak Erika meluluhkan hati ibunya.
Suara.com - Momen Erika Carlina dilamar oleh kekasihnya, DJ Bravy di panggung Synchronize Fest 2025 tengah menjadi sorotan publik.
Di balik kemeriahan dan kejutan romantis tersebut, ibunda DJ Bravy ternyata mengirimkan pesan penuh haru dan doa harapan sebelum putranya melamar Erika Carlina.
Pesan haru itu diketahui dari unggahan DJ Bravy di saluran Instagramnya.
Ibunda DJ Bravy melalui pesan WhatsApp tersebut mendoakan kelancaran rencana anaknya melamar Erika Carlina.
Sang ibunda juga berharap keputusan DJ Bravy melamar Erika Carlina ini bisa menjadi awal perjalanan hidup yang baru.
"Good luck ya my baby, semoga semua bisa berjalan lancar dan semoga ini awal dari lembaran perjalanan hidup baru kamu," ini pesan ibu DJ Bravy yang disebarkan di saluran Instagramnya.
Tak berhenti di situ, ibu DJ Bravy juga menegaskan bahwa kebahagiaan anaknya adalah prioritas utamanya, seraya mendoakan agar niat baik putranya diberkati.
"Mami selalu support yang bisa membuat kamu bahagia. Tuhan berkati semua niat baikmu nak," lanjutnya.
Namun, yang paling menyentuh adalah ketika sang ibu mengungkapkan perasaannya saat melihat cara DJ Bravy menyayangi anak hasil buah cinta Erika Carlina dan mantan kekasihnya DJ Panda, Andrew.
Baca Juga: El Rumi Lamar Syifa Hadju usai Setahun Pacaran, Rizky Nazar Kena Cibir!
Rasa sayang DJ Bravy yang tulus kepada Andrew rupanya membuat hati ibunya luluh.
"Lihat kamu perhatian dan sayang sama Andrew aja bikin air mata mami berlinang, terbuat dari apa hati putraku ini begitu tulus," ungkap sang ibu dengan penuh rasa haru.
Pesan tersebut berlanjut dengan untaian doa dan pujian yang menunjukkan betapa bangganya ia memiliki putra seperti DJ Bravy.
Ia mendoakan kelimpahan berkat dan kelancaran hidup untuk anaknya.
"Bahagia punya putra seperti kamu, berkatmu berlimpah, rejekimu mengalir deras, hidupmu akan lancar semua," tulisnya lagi.
Di akhir pesannya, ibu DJ Bravy pun berharap supaya anaknya bisa terus menyayanginya dan diiringi janji bahwa doanya tidak akan pernah putus untuk sang anak.
Berita Terkait
-
Dilamar DJ Bravy di Atas Panggung, Erika Carlina: Mau Intimate Wedding
-
Bravy Vconk Umur Berapa? Lamar Erika Carlina di Atas Panggung
-
Momen Erika Carlina Dilamar DJ Bravy, Dua Sosok Penting Ini Jadi Saksi
-
Erika Carlina Dilamar DJ Bravy di atas Panggung, Langsung Cari Vendor Nikah
-
Erika Carlina Ngebet Dinikahin, DJ Bravy Sampai Didesak Terus
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Manohara Umumkan Putus dari Kristian Hansen, Ungkap Adanya Orang Ketiga
-
Ustaz Felix Siauw Ungkap Kekecewaan ke Pandji Pragiwaksono Gara-gara Bahas Tambang
-
5 Drakor Gumiho Wajib Masuk Watchlist, No Tail to Tell Segera Tayang
-
Ogah Damai dengan Inara Rusli, Mawa Minta Polisi Lanjutkan Kasus Perzinaan
-
Pandji Pragiwaksono Segera Dipanggil Polisi Terkait Materi Stand Up Comedy Mens Rea
-
Sosok Dipo, Anak Pandji Pragiwaksono yang Dibully Gegara Materi Mens Rea
-
Mens Rea Pandji Terancam Dihapus? Ini 4 Konten Netflix yang Pernah Di-Takedown Pemerintah
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?