-
- Aisyahrani akui timnya salah pakai foto Chef Devina tanpa izin dan telah meminta maaf.
- Ia bandingkan kasus ini dengan foto Syahrini yang juga sering dipakai tanpa izin tapi dibiarkan.
- Aisyahrani bercanda akan tiru sikap tegas Chef Devina untuk tindak pencatutan foto artisnya.
Suara.com - Polemik pencatutan foto siomay milik Chef Devina Hermawan oleh bisnis kuliner Aisyahrani terus bergulir.
Tak cukup hanya meminta maaf, adik Syahrini tersebut kini membandingkan sikapnya yang cenderung permisif dengan ketegasan Chef Devina saat menghadapi kasus serupa.
Dalam sebuah siaran langsung di TikTok, Aisyahrani secara blak-blakan menyebut bahwa foto kakaknya, Syahrini, jauh lebih sering digunakan tanpa izin untuk berbagai kepentingan komersial.
Namun, menurutnya, mereka memilih untuk tidak memperpanjang masalah tersebut.
"Wah apalagi foto Syahrini mah chef. Sudah di mana-mana, jilbab, kacamata, padahal kagak jualan begitu," ujar Aisyahrani dalam potongan video yang diunggah akun Instagram @lambehofficial pada Rabu, 8 Oktober 2025.
Aisyahrani mengklaim selama ini bersikap santai karena berpikir positif bahwa penggunaan foto tersebut bisa mendatangkan rezeki bagi orang lain.
"Tapi aku sama Syahrini gini, 'ah udah lah'," ucapnya, menyiratkan keikhlasan.
"Aku sudah lama (tahu) sebenarnya, cuma aku kayak gini 'orang jualan ya sudah lah ya, cari berkahnya aja lah. Mungkin kalau pakai foto kita, foto artisku, jadi laku, terus jadi jualan, mereka jadi dapat rezeki, bisa dibagi-bagikan ke karyawannya," tambah dia.
Meski begitu, perempuan yang akrab disapa Rani ini mengaku mendapat "pelajaran" dari sikap Chef Devina.
Baca Juga: Adik Syahrini Saat Ketahuan Comot Foto Tanpa Izin: Chef Devina Penjual Siomay Juga?
Diq bahkan berkelakar akan mulai menindak para pedagang yang menggunakan foto dia dan kakaknya tanpa izin, meniru langkah Chef Devina.
"Eh aku mau memberantas juga ah kayak Chef Devina ah. Siap-siap ya, penjual yang pakai foto aku, pakai foto Syahrini, aku akan lakukan juga kayak Chef Devina, bener. Mantap chef, aku jadi belajar," serunya.
Di akhir klarifikasinya yang berbelit-belit tersebut, Aisyahrani akhirnya mengakui kesalahan timnya dan menyampaikan permintaan maaf secara langsung kepada Chef Devina.
"Ngeles, ngeles! Cubit nih, pakai garpu. Diakui, tim aku mengakui salah total, sudah minta maaf. Aku pun sudah minta maaf. Salam kenal untuk Chef Devina," imbuhnya.
Sebelumnya, pihak Pawon Bu Cetar telah mengakui menggunakam foto milik Chef Devina tanpa izin dan juga telah merilis permintaan maaf resmi, serta menghapus konten yang bermasalah tersebut.
Berita Terkait
-
Foto Siomaynya Dicomot Bisnis Adik Syahrini, Chef Devina Hermawan Akui Tak Kenal Aisyahrani
-
Aisyahrani Ngeles Pakai Foto Siomay Milik Chef Devina: Semua Juga Pakai Kok!
-
Tak Belajar dari Kasus Syahrini di 2022, Aisyahrani Ulangi Aksi 'Comot Foto' Chef Devina?
-
Dituding Ngegas Saat Ditanya Kasus Pawon Bu Cetar Comot Foto, Aisyahrani: Aku Bukan Syahrini
-
Fotonya Diduga Dipakai Usaha Aisyahrani, Ini Jejak Karier Chef Devina
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan