Entertainment / Film
Rabu, 19 November 2025 | 21:00 WIB
Sinopsis Pro Bono (Instagram/@tvn_drama)
Sinopsis Pro Bono

Aktor berbakat Jung Kyung Ho akan memerankan Kang David, mantan hakim sukses yang menjadi pengacara pro bono.

Sebelum jadi pengacara publik, Kang David adalah hakim dan influencer di bidang hukum dengan ratusan ribu pengikut. Namun, insiden tak terduga menghancurkan kehidupannya.

Pro Bono adalah proyek akting anyar Jung Kyung Ho setelah drakor Resident Playbook dan Oh My Ghost Clients, serta film Boss tahun ini.

So Ju Yeon siap menjadi Park Ki Bbeum, pengacara di tim pro bono yang menyediakan layanan hukum untuk kepentingan publik secara gratis.

Park Ki Bbeum adalah wanita muda penuh semangat yang terpesona oleh hukum tata negara dan lulus dengan nilai tertinggi di kelasnya.

Ini adalah drama baru So Ju Yeon usai Dr. Romantic 3 pada 2023 dan The Midnight Romance in Hagwon tahun lalu.

Selain itu, Yoon Na Moo yang juga pernah membintangi Dr. Romantic 3 akan memerankan Jang Young Sil.

Seo Hye Won yang baru-baru ini muncul di Spring of Youth siap berperan sebagai Yoo Nan Hee.

Tak ketinggalan ada aktor The Murky Stream, Kang Hyung Suk yang akan memainkan peran sebagai Hwang Joon Woo.

Baca Juga: Rio Dewanto Ungkit Trauma, Faradina Mufti Dicap Istri Durhaka Gara-Gara Legenda Kelam Malin Kundang

Mereka semua adalah anggota tim pro bono yang masing-masing memiliki kepribadian unik.

Aktris cantik Lee Yoo Young juga akan bergabung di drama Pro Bono sebagai Oh Jung In, CEO baru dari sebuah firma hukum terpandang yakni Oh & Partners.

Ini merupakan penampilan baru Lee Yoo Young usai Dare to Love Me tahun lalu dan Law and the City tahun ini.

Itu dia sinopsis Pro Bono, drakor hukum baru Jung Kyung Ho yang siap tayang bulan depan.

Jangan lupa saksikan akting kerennya mulai 6 Desember 2025 mendatang di Netflix ya. Don't miss it!

Kontributor : Yoeni Syafitri Sekar

Load More