Suara.com - Rencana pernikahan Kim Woo Bin dan Shin Min Ah diungkap AM Entertainment pada Kamis, 20 November 2025.
Pernikahan mereka akan berlangsung pada 20 Desember 2025 di Seoul secara tertutup.
Kabar tersebut mengundang reaksi bahagia fans kedua belah pihak yang telah mengikuti kisah cinta Kim Woo Bin dan Shin Min Ah selama 10 tahun terakhir.
Shin Min Ah yang tetap menemani Kim Woo Bin dalam usahanya melawan penyakit kanker pada 2017 membuatnya dipuji habis-habisan.
Simak perjalanan asmara Kim Woo Bin dan Shin Min Ah yang bakal segera menikah melalui ulasan berikut ini.
Awal Kerja Sama
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah pertama kali bekerja sama untuk pemotretan iklan Giordano pada 2015.
Media Dispatch-lah yang pertama kali membongkar hubungan Kim Woo Bin dan Shin Min Ah dengan membagikan potret kencan mereka di Seoul.
Potret kencan yang dirilis pada Juli 2015 itu sekaligus mengungkap hubungan mereka telah berjalan dua bulan.
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah kemudian mengakui jalinan cinta mereka melalui agensi masing-masing.
Baca Juga: 10 Tahun Pacaran, Pernikahan Privat Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Digelar Bulan Depan
Kala itu mereka masih beda agensi sebelum Kim Woo Bin bergabung ke AM Entertainment pada 2019.
Setelah mengaku pacaran, Kim Woo Bin dan Shin Min Ah tak lantas membintangi sebuah proyek drama bersama.
Kim Woo Bin malah membintangi drama bareng Suzy (Uncontrollably Fond), sementara Shin Min Ah dengan So Ji Sub (Oh My Venus).
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah baru kembali bekerja sama dalam drama Our Blues (2022), itu pun mereka tidak menjadi pasangan.
Menurut penulis drama Our Blues, Kim Woo Bin dan Shin Min Ah menolak menjadi pasangan dalam proyek akting mereka.
Ketimbang main drama atau film bareng, Kim Woo Bin dan Shin Min Ah biasanya saling memberikan dukungan dengan mengirim coffee truck ke lokasi syuting pasangan.
Berita Terkait
-
Deretan Drama Korea Kim Woo Bin, Pernah Jadi Jin Ajaib!
-
Bocoran Serba-serbi Pernikahan Shin Min Ah dan Kim Woo Bin, Hidangan Kelas Dunia Jadi Sorotan
-
Resmi Menikah, Agensi Bagikan Foto Kim Woo-bin dan Shin Min-ah
-
Kim Woo Bin dan Shin Min Ah Menikah, Acara Digelar Intim
-
Lee Kwang-soo Bertugas Jadi MC di Pernikahan Kim Woo-bin dan Shin Min-Ah
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
-
Kasus Perantara Calon Akpol, Adly Fairuz Terancam Jadi Tersangka
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Heboh Nagita Slavina Diduga Makan Ramen Nonhalal
-
Inara Rusli Sebut Janda Tak Perlu Wali Nikah, Ceramah Ustaz Khalid Basalamah Kembali Viral
-
Ibrahim Risyad Dihujat di Sosmed, Salshabilla Adriani Pilih Tutup Kolom Komentar
-
Beli Tiket Film Penerbangan Terakhir di M-Tix, Ada Promo Buy 1 Get 1 Free
-
Nadin Amizah Alami Gangguan Saraf Langka, Kualitas Vokal Turun Drastis
-
Kepalanya Bocor saat Umrah, Arie Untung: Mungkin Sujudnya Kurang
-
Inara Rusli Menyesal Pernah Bilang, Tak Ada Perempuan Baik-Baik yang Mau Sama Suami Orang