- Ammar Zoni akan dipindahkan sementara dari Nusakambangan ke Lapas Narkotika Jakarta untuk sidang.
- Kepastian pemindahan ini disampaikan Kasubdit Kerja Sama Ditjenpas, Rika Aprianti, pada Kamis (11/12/2025).
- Proses pemindahan dan pengawalan Ammar Zoni menjadi tanggung jawab pihak kejaksaan dan didampingi Lapas asal.
Suara.com - Keinginan Ammar Zoni untuk bisa menjalankan sidang secara tatap muka di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, akhirnya akan terwujud.
Sebab sudah ada putusan kalau Ammar Zoni bersama terdakwa kasus narkoba lainnya akan dipindahkan sementara waktu dari Nusakambangan ke Jakarta.
Kepastian pemindahan ini disampaikan Kepala Subdirektorat (Kasubdit) Kerja Sama Ditjenpas, Rika Aprianti, pada Kamis (11/12/2025).
Rika Aprianti menjelaskan, proses pemindahan ini telah mendapat izin resmi dari otoritas tertinggi di Kemenkumham.
"Sudah dikeluarkan surat persetujuan Direktur Jenderal pemasyarakatan tentang pemindahan sementara amar zoni dkk ke Lapas narkotika Jakarta, selama masa persidangan," tutur Rika.
Keputusan pemindahan sementara ini diambil dengan mempertimbangkan kebutuhan kehadiran narapidana atau tahanan selama proses hukum berlangsung di ibu kota.
Lapas Narkotika Jakarta dipilih sebagai lokasi penahanan sementara Ammar Zoni beserta tahanan lainnya yang menjalani persidangan.
Adapun durasi pemindahan ini bersifat sementara dan terikat dengan jadwal persidangan sang pesinetron.
Setelah proses persidangan di Jakarta rampung, Ammar Zoni dijadwalkan akan kembali ke selnya di Pulau Nusakambangan.
Baca Juga: Haldy Sabri Bicara Fitnah usai Dituding Sogok Sipir karena Takut Irish Bella Direbut Ammar Zoni
"Setelah selesai persidangan agar dikembalikan kembali ke Lapas Karang Anyar Nusakambangan," lanjut Rika Aprianti.
Lebih lanjut, Rika Aprianti menjelaskan bahwa tanggung jawab atas pelaksanaan pemindahan ini akan diemban oleh instansi lain.
"Proses pemindahan dan pengawalan menjadi tanggung jawab pihak kejaksaan," ungkapnya.
Meskipun demikian, petugas dari Lapas asal Ammar Zoni akan tetap terlibat untuk memastikan kelancaran dan keamanan proses tersebut.
"Pelaksanaan pemindahan juga dilakukan pendampingan oleh Petugas Lapas Kelas 1 karang Anyar," ucapnya mengakhiri.
Berita Terkait
-
Apa Itu Justice Collaborator? Status yang Diajukan Ammar Zoni di Kasus Narkoba
-
Ammar Zoni Harus Penuhi Syarat Ini Jika Mau Tinggal Tanpa Jeruji Besi di Nusakambangan
-
Berstatus Napi High Risk, Ammar Zoni Batal Hadiri Sidang Tatap Muka
-
Tok! Hakim Kabulkan Permintaan, Ammar Zoni Bakal Diboyong dari Nusakambangan untuk Sidang Tatap Muka
-
Ammar Zoni Tiba-Tiba Minta Surat Nikah Padahal Belum Sah, Dokter Kamelia Kaget
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Ranty Maria dan Rayn Wijaya Resmi Nikah di Bali, Janji Suci Penuh Air Mata Bahagia
-
Sosok yang Fotonya jadi Cover MP3 Akhirnya Muncul, Ngaku Malu saat Viral
-
Ini Alasan Lula Lahfah Hapus Tato sebelum Meninggal Dunia
-
Disangkutpautkan dengan Pemilik Whip Pink, DJ Bravy Siap Tempuh Jalur Hukum
-
Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
-
Polisi Periksa 6 Saksi Terkait Meninggalnya Lula Lahfah, Hasil Uji Labfor CCTV Jadi Kunci Utama
-
Disindir Netizen tentang Masa Lalu di Tengah Duka, Reza Arap Bertekad Jaga Nama Baik Lula Lahfah
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini