- Panitera PA Bandung, Dede Supriadi, mengonfirmasi gugatan cerai gugat Atalia Praratya terhadap Ridwan Kamil telah terdaftar.
- Gugatan perceraian tersebut dipastikan Atalia hanya fokus pada pemutusan pernikahan tanpa menuntut harta gono-gini.
- Sidang perdana gugatan cerai ini dijadwalkan dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2025 dengan agenda mediasi.
Suara.com - Panitera Pengadilan Agama (PA) Bandung, Dede Supriadi, akhirnya memberikan konfirmasi mendetail terkait gugatan cerai yang dilayangkan Atalia Praratya terhadap suaminya, Ridwan Kamil.
Melalui pesan singkat yang diterima Suara.com, Dede membenarkan bahwa perkara tersebut telah terdaftar dan akan segera memasuki tahap persidangan. Dia menegaskan bahwa jenis perkara yang diajukan oleh Atalia adalah cerai gugat.
"Iya cg (cerai gugat)," tulis Dede Supriadi saat dikonfirmasi mengenai status gugatan tersebut.
Dalam konfirmasinya, Dede juga menjawab pertanyaan mengenai materi gugatan, khususnya terkait pembagian harta bersama.
Dede memastikan bahwa dalam gugatan yang diajukan Atalia, tidak terdapat tuntutan mengenai harta gono-gini.
Atalia disebut murni ingin mengakhiri ikatan pernikahannya dengan mantan Gubernur Jawa Barat tersebut tanpa menyertakan sengketa aset.
"Tidak, hanya cerai aja," tegas Dede singkat.
Agenda Mediasi
Terkait jadwal persidangan, Dede membenarkan bahwa sidang perdana diagendakan berlangsung pada 17 Desember 2025.
Baca Juga: Babak Baru Dimulai, Atalia Praratya Siap Hadapi Ridwan Kamil di Sidang Cerai Perdana
Agenda sidang pertama ini lazimnya akan diisi dengan proses mediasi yang mewajibkan para prinsipal untuk hadir.
"Insya Allah betul (sidang perdana digelar besok)," jawab Dede saat ditanya kebenaran tanggal sidang.
"Kalau dua-duanya hadir pribadi mediasi dulu," tambahnya.
Meski demikian, pihak pengadilan belum dapat memastikan apakah Ridwan Kamil dan Atalia Praratya akan hadir secara langsung di persidangan atau diwakilkan oleh kuasa hukum masing-masing.
"Terkait kehadiran belum tahu ya," ujarnya.
Saat disinggung mengenai alasan spesifik penyebab keretakan rumah tangga pasangan yang selama ini dikenal harmonis tersebut, Dede enggan memberikan komentar lebih jauh karena hal itu sudah masuk ke dalam materi persidangan yang bersifat tertutup.
Berita Terkait
-
Lisa Mariana Dukung Atalia Praratya Gugat Cerai Ridwan Kamil: Keputusan Terbaik
-
Gugat Cerai, Ini 5 Potret Terbaru Atalia Praratya yang Tak Lagi Unggah Foto Ridwan Kamil
-
Kini Gugat Cerai Suami, Atalia Praratya Sempat Curhat Beratnya Jadi Istri Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Digugat Cerai Istri, Pengacara Minta Tak Dikaitkan dengan Lisa Mariana
-
Kilas Balik Cinta Ridwan Kamil dan Atalia Praratya, Diuji Lisa Mariana Hingga Berujung Gugatan Cerai
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Pilihan
-
Siapa Jeffrey Hendrik yang Ditunjuk Jadi Pjs Dirut BEI?
-
Harga Pertamax Turun Drastis per 1 Februari 2026, Tapi Hanya 6 Daerah Ini
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
Terkini
-
Rey Mbayang Pasang Badan Usai Filmnya dengan Dinda Hauw Disebut Sepi Penonton
-
Sikap Bijak Kenny Austin ke Amanda Manopo di Tengah Tuduhan 'Hamil Anak Haram'
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Pavane, Film Debut Moon Sang Min di Netflix
-
Permintaannya Ditolak, Ammar Zoni Tetap Dikembalikan ke Nusakambangan Usai Sidang Selesai
-
Tampil di Ultraverse Festival, Bernadya Gugup Nyanyikan Lagu Baru
-
Jennifer Coppen Kecewa Eks Mertua Bahas Kamari Panggil Justin Hubner 'Papa' di TikTok
-
Irfan Hakim Pegang Kartu AS Denada Soal Ressa, Ogah Bocorkan Demi Netralitas
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?