- Fiersa Besari kembali naik panggung di Big Bang Festival 2025 setelah vakum selama satu tahun.
- Ia merilis lagu baru berjudul Tulang Punggung serta sempat melontarkan sindiran halus mengenai kondisi negara saat ini di atas panggung.
- Penampilan emosional tersebut ditutup dengan kolaborasi lintas genre bersama band emo, For Revenge, membawakan lagu Ada Selamanya.
Suara.com - Tampil di Big Bang Festival 2025 menandai Fiersa Besari comeback setelah setahun vakum.
Kembalinya Fiersa Besari ke panggung musik disambut antusias penonton Big Bang Festival 2025. Di mana semalam, hujan deras yang mengguyur Jakarta tak menyurutkan semangat mereka.
Semangat yang sama juga terlihat dari Fiersa Besari. Ia menyapa penonton yang hadir dan tak masalah ikut basah-basahan.
"Halo apa kabar? Wah, setahun, setahun enggak manggung bawain lagu-lagu sendiri ya," ungkap Fiersa Besari di panggung Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat pada Jumat, 2 Januari 2025.
Fiersa Besari menerangkan kalau ia merasa gugup saat naik ke panggung lagi. Apalagi, penonton yang datang cukup banyak.
"Jujur rasanya gugup ya. Dan langsung ditodong di Big Bang Festival ini untuk nyanyi banyak banget lagunya," lanjutnya.
Tapi, Fiersa Besari tak mau membuat penonton kecewa. Ia menyiapkan sejumlah penampilan tak terlupakan.
Lalu, apa saja yang tersaji? Berikut rangkuman dari tim Suara.com.
1. Tahan rilis lagu baru di masa kampanye
Baca Juga: Big Bang Festival Bakal Jadi Panggung Pertama Fiersa Besari Usai Hiatus
Di antara belasan lagu yang dibawakan, Fiersa Besari menyanyikan Juara Kedua. Sebuah lagu untuk mereka yang berharap lebih terhadap seseorang namun hanya bisa pasrah di posisi kedua.
"Lagu selanjutnya ini untuk kamu-kamu yang malam ini ke sini bukan dengan pacar kamu," ujarnya sebagai pembuka.
Menariknya, Fiersa Besari sempat ogah membawakan lagu tersebut beberapa tahun lalu. Tepatnya saat masa kampanye atau pemilu sedang memanas.
"Itu lagu sebenarnya sempat nggak dibawain tahun kemarin ya. Tahun kemarin, karena pemilu," kata Fiersa Besari.
Pelantun Garis Terdepan tersebut khawatir lirik lagunya disalahartikan dan dihubungkan dengan politik praktis.
"Nggak enak juga kalau lagu itu pada ngangkat-ngangkat jari kan," ucapnya.
Berita Terkait
-
Big Bang Festival ke-8 Resmi Ditutup, Panggung Timur All Stars Siap Digelar 10 Januari
-
Fiersa Besari Murka, Pelaku Penabrakan Istri Tawar Damai Rp200 Ribu
-
Istri Ditabrak, Fiersa Besari Murka Usai Pelaku Remehkan Kondisi dan Tawarkan Uang Damai Rp200 Ribu
-
5 Film dan Series Prime Video Tayang Januari 2026, Ada Drakor Spring Fever
-
Sambut 20 Tahun Berkarier di Big Bang Festival, Virgoun Curhat Last Child Hampir Bubar
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan
-
Sinopsis Love Between Lines, Dracin Terbaru Tayang Januari 2026 di iQIYI