Memasukui usia 40 tahun, tubuh akan mengalami beberapa perubahan. Metabolisme tubuh akan melambat, sehingga sangat penting untuk mengikuti pola diet sehat, apalagi untuk kaum Hawa.
Seorang ahli bedah kosmetik dari Institut Bedah Kosmetik, Dr Mohan Thomas yang berbasis di Mumbai, membuat daftar apa yang harus dihindari dan apa yang harus dimasukkan ke dalam diet perempuan yang berusia di atas 40tahun.
Konsumsi biji-bijian
Ini dapat membantu perempuan yang sedang berjuang dengan tekanan darah dan melambatnya metabolisme tubuh. Memasuki kepala empat, mulailah meninggalkan biji-bijian olahan seperti roti putih dan nasi putih dan beralih ke biji-bijian alami (roti gandum, nasi merah dan oats). Ini akan membantu mendapatkan lebih banyak serat untuk tubuh sehingga bisa membantu mencegah kenaikan berat badan. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa biji-bijian alami membantu penyerapan kalium, dan mineral yang berfungsi mengontrol tekanan darah.
Perbanyak konsumsi sayuran
Sayuran dan buah berwarna, seperti bayam, wortel, mentimun, tomat, paprika, lobak merah, zaitun, jeruk dan stroberi, juga bagus untuk tubuh. Semua bahan-bahan ini menawarkan serat, kalium, antioksidan dan vitamin C.
Hindari garam
Terlalu banyak asupan garam berdampak negatif bagi tekanan darah. Garam akan menyebabkan tubuh menahan air, dan tambahan air meningkatkan tekanan darah, yang pada gilirannya akan mengganggu jantung, ginjal, peredaran darah dan otak. Garam banyak ditemukan dalam makanan olahan seperti sosis, keju, makanan beku, makanan instan, pizza ataupun sereal.
Kurangi gula
Biasanya orang menghindari gula karena alasan berat badan, tapi sebenarnya ada yang lebih bahaya dari itu. Terlalu banyak gula dapat mempercepat proses penuaan. Tubuh akan mengubah gula menjadi glukosa, dan glukosa bisa memicu diabetes dan darah tinggi. Dan dua penyakit ini bisa memicu komplikasi seperti jantung, ginjal atau kerusakan saraf.
Hindari bacon
Penelitian telah membuktikan bahwa enzim dapat menyebabkan peradangan sendi. Arthritis Foundation juga telah menyusun daftar makanan yang harus dihindari, seperti daging, daging olahan, kuning telur, margarin dan makanan yang digoreng.
Anggur.
Jumlah moderat anggur merah memang bagus untuk jantung. Moderat di sini berarti konsumsi alkohol ringan sampai sedang, yakni memiliki 2-7 gelas per minggu. Lebih dari itu, memicu risiko bagi jantung dan liver. Alkohol adalah penyebab utama penyakit jantung.
Minuman ringan.
Sebotol (300 ml) minuman ringan mengandung 150 kalori dan 40 gram karbohidrat. Ini adalah jumlah yang sama dengan karbohidrat yang terkandung dalam 10 sendok teh gula. Jadi sebisa mungkin hindari minuman ringan. (timesofindia.com)
Berita Terkait
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
5 Susu Penambah Berat Badan Tinggi Protein Rekomendasi Ahli Gizi, Waspada Produk Abal-abal
-
Turun Berat Badan Tanpa Drama, Klinik Obesitas Digital Ini Siap Dampingi Perjalanan Dietmu
-
Mawar de Jongh Bikin Pangling! Turun 7 Kg Demi Film Terbaru
-
Bukan Cuma Biar Kurus: Ini 6 Aturan Main Diet Sehat yang Gampang Diterapin
Terpopuler
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Sunscreen Terbaik Harga di Bawah Rp30 Ribu agar Wajah Cerah Terlindungi
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
- 24 Kode Redeem FC Mobile 4 November: Segera Klaim Hadiah Parallel Pitches, Gems, dan Emote Eksklusif
Pilihan
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
-
Bos Pajak Cium Manipulasi Ekspor Sawit Senilai Rp45,9 Triliun
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
Terkini
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!