Suara.com - Masyarakat khususnya kaum hawa dibuat resah dengan hasil temuan YLKI terhadap merek pembalut dan pantyliner yang mengandung zat kimia klorin. Tak sedikit dari mereka yang panik lantaran merek pembalut maupun pantyliner yang digunakan tercantum dalam daftar mengandung klorin tersebut.
Arni Fauziah (33) misalnya, seorang pegawai swasta di bilangan Kuningan ini mengaku panik setelah merek pembalut yang biasa dipakainya berada di urutan pertama dalam daftar produk yang mengandung klorin. Dia juga semakin bingung ketika pihak Kementerian Kesehatan melansir bahwa produk pembalut dan pantyliner yang disebutkan YLKI telah melalui sederet tes sehingga aman digunakan.
"Saya panik banget pas tahu pembalut yang saya pakai paling besar kandungan klorinnya menurut YLKI. Sampai-sampai kepikiran beli yang herbal aja kali yah, walau agak mahal. Tapi nggak berapa lama, Kemenkes bilang itu aman. Jadi bingung yang benar yang mana," kata Arni kepada suara.com, Kamis (9/7/2015)
Beda halnya dengan Arni, Anisa (23), perempuan karier yang bergerak di bidang Advertising Agency mengaku bahwa dirinya tak begitu terpengaruh dengan pemberitaan yang ada. Anisa menyadari bahwa klorin memang digunakan dalam proses pemutihan bahan baku pembalut sehingga dirinya tak terlalu panik.
"Saya sih nggak takut soalnya klorin kan memang pasti dipakai. Cuma kadarnya saja yang ada batasnya. Selama belum merasa alergi, santai saja pakai merek pembalut yang biasa dipakai," kata Anisa.
Reaksi berbeda juga datang dari perempuan bernama Ajeng (22). Ia mengaku takut dengan efek jangka panjang yang ditimbulkan dari pemakaian pembalut berklorin. Namun Ajeng juga pasrah karena tak tahu harus alternatif apa yang harus diambilnya jika keseluruhan pembalut yang beredar disebut-sebut berbahaya bagi organ intim perempuan.
"Kalau saya 60 persen takut, 40 persen pasrah. Takut sama efek jangka panjangnya, tapi pasrah juga karena nggak tahu harus pakai apalagi sebagai solusinya," pungkas Ajeng.
Sebelumnya, YLKI melansir temuan uji sampling terhadap sembilan merek pembalut dan tujuh merek pantyliner yang positif mengandung zat kimia klorin. Peneliti YLKI, Arum Dinta menyebut bahwa reaksi yang ditimbulkan oleh pemakaian pembalut berklorin antara lain iritasi, gatal-gatal, keputihan, hingga kanker.
Sementara itu, Kementerian Kesehatan menegaskan bahwa produk pembalut yang dinyatakan oleh YLKI mengandung klorin, aman digunakan. Pasalnya semua merek pembalut atau pantyliner yang terdaftar di Kemenkes telah melewati sederet uji keamanan, mutu dan kemanfaatan produk dari laboratorium yang terakreditasi.
"Produk yang diuji kemarin telah memiliki izin edar dan dalam memberikan izin edar Kemenkes mengharuskan setiap pembalut memenuhi SNI 16-6363-2000 yakni harus memiliki daya serap minimal 10 kali dan tidak berfluoresensi kuat. Artinya kontaminasi residu klorin yang diperbolehkan hanya sedikit," kata Maura Linda Sitanggang selaku Dirjen Bina Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kemenkes RI baru-baru ini.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
Terkini
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya