Suara.com - Mengonsumsi apapun secara berlebihan adalah hal yang buruk, apalagi jika hal tersebut diketahui dapat menyebabkan bahaya. Sayangnya, banyak orang tidak memikirkan hal tersebut sampai akhirnya semua menjadi terlambat.
Contohnya Davis Allen Cripe, seorang siswa sebuah Sekolah Menengah Atas (SMA) di Amerika Serikat. Karena sengaja mengonsumsi banyak minuman berkafein dalam waktu hanya dua jam dan berakhir kolaps di dalam kelas.
Penduduk negara bagian Carolina Selatan tersebut diduga mengalami aritmia yang mengakibatkan kematian.
Selama mengalami aritmia atau irama jantung yang tidak normal, jantung tidak dapat memompa cukup darah ke dalam tubuh dan akibatnya kekurangan aliran darah yang dapat mempengaruhi otak, jantung dan organ lainnya.
Remaja tersebut mengkonsumsi tiga minuman yang mengandung kafein, yaitu latte kafe yang dibeli dari McDonald's, Diet Mountain Dew dan sebuah minuman berenergi, sebelum akhirnya ambruk di ruang kelasnya di Spring Hill High School pada 26 April lalu.
Dia roboh tepat sebelum pukul 14.30 waktu setempat, dan menurut pihak berwenang, dinyatakan meninggal pada pukul 15.40.
Meski meninggal secara mendadak, diketahui remaja berusia 16 tahun itu sebelumnya berada dalam kesehatan yang baik.
"Ini bukan overdosis. Kami kehilangan Davis dari substansi yang benar-benar legal," ucap koroner dari Richland County, Gary Watts, seperti dikutip dari Zee News India, Selasa (16/5/2017).
"Tujuan kami di sini hari ini adalah untuk memberi tahu orang-orang, terutama anak-anak muda kita di sekolah, bahwa minuman ini bisa berbahaya, dan berhati-hatilah Dengan bagaimana kalian mengonsumsinya," tambah Watts.
Baca Juga: Jadi Tersangka, Firza Husein Akan Layangkan Gugatan Praperadilan
American Academy of Pediatrics menganjurkan agar remaja, usia 12 sampai 18 tahun, tidak boleh mengkonsumsi lebih dari 100 miligram kafein per hari.
Sebuah studi pada 2014 juga menemukan bahwa diperkirakan 73% anak-anak di seluruh AS mengkonsumsi beberapa jenis kafein setiap hari.
Menurut Administrasi Makanan dan Obat-obatan AS, orang dewasa dapat mengkonsumsi 400 miligram kafein per hari atau setara dengan empat atau lima cangkir kopi, tanpa mengalami efek samping.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- 5 Rekomendasi Bedak Cushion Anti Longsor Buat Tutupi Flek Hitam, Cocok Untuk Acara Seharian
- 10 Sepatu Jalan Kaki Terbaik dan Nyaman dari Brand Lokal hingga Luar Negeri
- 23 Kode Redeem FC Mobile 6 November: Raih Hadiah Cafu 113, Rank Up Point, dan Player Pack Eksklusif
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa