Suara.com - Tanya:
Selamat sore Dokter,
Dok, mengapa pacar saya cepat atau gampang marah? Kira-kira apa yang membuat orang gampang marah. Mohon penjelasan dan sarannya. Terima kasih.
NA
Jawab:
Selamat sore Saudari NA,
Marah adalah perasaan yang bisa terjadi ketika seseorang merasa frustasi, sakit hati, kesal, atau kecewa karena suatu hal, dan merupakan suatu hal yang wajar dialami. Namun, apabila kondisi luapan emosi menjadi berlebih dapat menunjukkan adanya suatu gangguan pada tubuh pacar Anda.
Beberapa kondisi yang dapat menyebabkan kemarahan dan emosi yang berlebihan, yaitu:
- Hipertiroidisme (kelenjar tiroid hiperaktif)
- Faktor usia yang semakin lanjut
- Efek samping konsumsi obat (misalnya, golongan statin, benzodiazepin)
- Gangguan kesehatan jiwa, seperti depresi, bipolar, dan lain-lain.
- Pada perempuan, terjadi perubahan hormonal, misalnya saat menjelang menstruasi, awal kehamilan
Beberapa anjuran untuk mengatasi rasa marah pada pacar Anda, yaitu:
- Kenali apa pemicu amarah pacar Anda selama ini
- Cari solusi terbaik bila terjadi masalah pada pacar Anda, bila perlu diskusikan dengan saudara, orang tua, atau teman terdekat
- Belajar terbuka pada kerabat dan orang terdekat pacar Anda
- Jika pacar Anda merasa ingin marah, alihkan amarah Anda ke kegiatan lain yang lebih bermanfaat, misalnya bekerja, melakukan hobi, berolahraga, beribadah
- Tidur yang cukup, hindari kebiasaan begadang
- Kendalikan stres dan kecemasan dengan bijak
- Hindari merokok, kafein, dan alkohol
Demikian penjelasan yang dapat disampaikan, semoga membantu. Terima kasih.
Dijawab oleh: dr. Lidwina Cindy Chandra
Sumber: https://www.meetdoctor.com
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya